Suara.com - Hindia menjadi salah satu penampil yang paling ditunggu-tunggu pengunjung di hari terakhir Joyland Festival Bali 2024, Minggu (3/3/2024).
Mengenakan outfit serba hitam, Baskara Putra membuka pertunjukkannya dengan menyanyikan "Satu Hari Lagi" pukul 20.30 WITA di panggung Plainsong Live Stage.
Baskara terus menyanyikan tiga lagu awal hingga akhirnya menyapa para Team Hindia dan penonton yang sangat bersemangat di barisan depan.
"Halo semua, apa kabar? Aman semua?" tanya Baskara sambil melambaikan tangan. Kemudian, ia lanjut membawakan lagu "Alexandra".
Seiring asyiknya penampilan Hindia, penonton mulai memadati barisan depan yang sebelumnya masih kosong.
Riuh tepuk tangan bergema kala intro "Rumah ke Rumah" mulai dimainkan. Di tengah aksinya, Baskara meminta penonton mengangkat kedua tangan.
"Tangan ke atas!" teriak Baskara. Ia pun bergoyang sambil melambaikan kedua tangan.
Usai penampilan berenergi tersebut, mendadak Baskara duduk terdiam di depan drum sambil menundukkan kepalanya.
Sementara pada background lagu "Apa Kabar Ayah" di putar. Baskara seolah sedang meresapi pesan-pesan yang ia tuliskan untuk mendiang sang ayah.
Baca Juga: Ngaku Kaku Karena Lama Tak Tampil, Isyana Sarasvati Tetap Gemparkan Panggung Joyland Festival Bali
Meski suasana sempat mellow, Baskara kembali membangkitkan semangat penonton dengan membawakan "Bunuh Idolamu". Ia berjoget di atas panggung sekaligus berinteraksi dengan anggota bandnya.
Selesai lagu bergenre punk itu, Baskara mengaku kelelahan. Sembari menyapa penonton lagi, ia mengeluhkan kondisinya.
"Capek ya nyanyinya?" ujar Baskara dengan napas tersengal.
"Selamat malam Joyland! Ini keempat kalinya saya di Joyland, ada merchandise juga, tapi enggak tahu deh di mana," imbuhnya, dibarengi dengan kekehan.
Tiga lagu terakhir yakni "Evaluasi", "Berdansalah Karir Ini", dan "Cincin", menjadi penampilan ter-epic dari Hindia.
Penonton sangat energik, membuat suasana semakin panas. Baskara sampai kewalahan dan menjatuhkan diri ke stage selesai lagu kesebelas.
Berita Terkait
-
Ngaku Kaku Karena Lama Tak Tampil, Isyana Sarasvati Tetap Gemparkan Panggung Joyland Festival Bali
-
Manggung Perdana di Bali, Kings Of Convenience Lantunkan 'Bersandar' dan Berterima Kasih Pada Band Indonesia
-
Joyland Festival Bali Hari Kedua: Eva Celia Tetap Semangat Manggung Walau Diguyur Hujan Lebat
-
Joyland Festival Bali Hari Pertama, Diwarnai Hujan dan Angin Kencang
-
Diwarnai Gerimis dan Becek, Nadin Amizah Menghipnotis Penonton Joyland Festival 2024
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
5 Film Distopia Wajib Tonton Sebelum Menyaksikan The Running Man (2025)
-
Sinopsis Na Willa, Film Keluarga Terbaru dari Kreator Jumbo
-
5 Film Terbaru Mawar Eva, Sampai Titik Terakhirmu Tayang Besok
-
Jadwal Festival Sinema Prancis 2025: Diskusi Horor Bareng Joko Anwar hingga Film Spesial Cannes
-
Chris Evans Dituding Berselingkuh Tak Lama Usai Istri Melahirkan Anak Pertama
-
3 Karakter Penting Drakor No Next Life, Soroti Kehidupan Wanita Usia 40 Tahunan
-
Jejak di Festival Cannes Jadi Kunci, Marissa Anita Didapuk Sebagai Duta Festival Sinema Prancis
-
Ada Lalat Mengitari Kepala Gus Elham saat Minta Maaf, Netizen Ramai-Ramai Mengartikan
-
Sinopsis Pertaruhan The Series 3: Jefri Nichol Dituduh Membunuh
-
5 Drakor Terbaru Ahn Eun Jin di Netflix, Dynamite Kiss Tayang Hari Ini