Suara.com - Usai unggah foto produk pro Israel dan menimbulkan kontroversi, anak Ridwan Kamil, Camillia Laetitia Azzahra alias Zara langsung menghapus unggahannya tersebut di Instagram.
Tak hanya menghapus unggahannya yang menunjukkan produk pro Israel, Camillia Azzahra juga menghapus foto-fotonya yang tak mengenakan hijab di Istagram.
Padahal sebelumnya, Zara sempat mengunggah beberapa fotonya tanpa hijab tepat di Hari Raya Idul Fitri setelah mengumumkan dirinya akan melepas hijab karena ingin mencari perjalanan religinya sendiri.
Saat itu, Zara mulai menunjukkan rambutnya yang pirang tanpa mengenakan hijab. Namun, anak Ridwan Kamil itu tetap berpenampilan tertutup.
Unggahan pertama Zara yang tak mengenakan hijab itu pun sempat menuai cibiran dari warganet yang menyayangkan langkahnya dan menilainya lebih cantik mengenakan hijab.
BACA JUGA: Bangga Pamer Makanan Pro Israel, Anak Ridwan Kamil Jadi Bulan-bulanan Netizen
Tak sedikit pula yang menilai anak Ridwan Kamil ini sedang mencari perhatian lewat unggahannya tanpa hijab. Terlebih, Zara juga lebih vokal di media sosial setelah membuka hijab.
Sampai akhirnya, Zara mengunggah foto produk pro Israel yang semakin menbuat warganet geram dan mengaitkan dengan keputusannya melepas hijab.
Karena itu, Camillia Azzahra akhirnya menghapus semua unggahannya yang menimbulkan kontroversi. Tak terkecuali unggahan putri Atalia Praratya itu yang mengumumkan dirinya ingin melepas hijab.
BACA JUGA: Seperti Kurang Nyaman, Ekspresi Ridwan Kamil Disentuh Bunda Corla Jadi Sorotan
Warganet menduga anak Ridwan Kamil ini sudah lelah dengan cibiran warganet yang tiada henti. Ada pula yang mengira Zara menghapus atau mengarsipkan unggahannya itu karena permintaan kedua orangtuanya.
"Postingannya dihapus ya? sama bionya kayaknya beda deh," kata @lrsx***. "Postingannya dihapus, kamu capek ya Zara sama netizen," komentar @wlda**.
"Padahal postingan kemarin sudah dihapus, berarti teh Zara sudah memperbaiki agar pro kontra tidak berlarut-larut. Pakaiannya juga sudah mulai tertutup kembali. Bila terlihat lebih baik dari postingan kemarin. Apa salahnya beri penilaian positif supaya teh Zara bisa lebih baik lagi," imbuh @derian0101**.
"Alamdulillah postingan nggak pakai hijab dan postingan mekdi sudah dihapus. Semoga bisa kembali ke jalanNya ya Zara, nggak ada yang terlambat," ujar @khaliz**.
"Alhamdulillah sudah pada dihapus foto-fotonya. Selamat berproses semoga jualannya makin laku ya," ujar @nuurulai**.
Berita Terkait
-
Nikita Mirzani Kembali Curhat soal Percintaan, Mengaku Dikekang sampai Tak Boleh Syuting
-
Singgung Tak Selevel, Dewi Perssik Sindir Nikita Mirzani Banyak Drama: Bosan Say
-
Singgung Perempuan Baik-Baik dan Punya Value, Nikita Mirzani Ikhlas Kalah dari LC Karaoke
-
Seperti Kurang Nyaman, Ekspresi Ridwan Kamil Disentuh Bunda Corla Jadi Sorotan
-
Beda dari Anak Ridwan Kamil, Putri Anies Baswedan Tegas Bela Palestina
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Pengacara Ruben Onsu Curiga soal Koar-Koar Sarwendah: Ingin Bikin Klien Kami Terlihat Miskin
-
Kronologi Panas Perebutan Takhta Keraton Solo 2025, Siapa Raja Sebenarnya?
-
Bantah Ruben Onsu Nunggak Cicilan, Pengacara: Uang Bulanan Sarwendah Rp200 Juta Tak Pernah Telat
-
2 Tahun Disimpan Rapat, Ini Perjalanan Cinta Boiyen dengan Suami yang Dosen
-
Desta Akui Takut Tenggelam dalam Imitasi, Ini Tantangan Terberatnya Jadi Dono
-
Azizah Salsha Akhirnya Buka-bukaan Soal Perceraian dengan Pratama Arhan
-
Sinopsis Men in Black II: Misi Agen J dan K Hadapi Alien Seksi, Malam Ini di Trans TV
-
Kini Bahagia Bersuamikan Rully, Boiyen Punya Cerita Pahit soal Asmara: Pernah Ditinggal Kawin
-
Review The Running Man, Ketika Reality Show Jadi Ajang Bertahan Hidup
-
Bikin Geleng-Geleng Kepala, Andre Taulany Beri Kado Nakal untuk Malam Pertama Boiyen