Suara.com - Gerak-gerik Ria Ricis belakangan ini hampir selalu menjadi sorotan publik. Terkini, perempuan yang baru saja mengakhiri rumah tangganya dengan Teuku Ryan itu tampak hadir di acara kajian Ustaz Hanan Attaki.
Ada satu momen yang cukup menyita perhatian netizen kala Ria Ricis menghadiri kajian tersebut. Bila diperhatikan, menilik video yang diunggah pada 20 Mei 2024 itu, Ria Ricis hadir bersama sosok ibunya, Yunifah Lismawati.
Detik-detik kehadiran Ria Ricis bersama sang ibunda di kajian Ustaz Hanan Attaki itu diabadikan lewat video singkat yang diunggah ke akun Instagram milik adik Oki Setiana Dewi tersebut.
"Kajian sama bestie," ujar Ria Ricis, Senin (20/5/2024).
Sosok bestie yang dimaksud oleh Ria Ricis itu tak lain dan tak bukan adalah sang ibu.
BACA JUGA: Jadi Pembicara, Cara Ria Ricis Bahas Cobaan dan Curhat ke Allah Dicibir Kayak Orang Bener
Uniknya lagi, bila menilik akun Instagram pribadi Yunifah Lismawati, ibunda Ria Ricis tersebut juga berkesempatan untuk bercerita dan berbincang langsung dengan Ustaz Hanan Attaki, termasuk soal pengalaman dirinya koma 11 hari saat menunaikan Ibadah Haji tahun 2023.
Yunifah mengungkap momen ketika ia bisa begitu tenang menghadapi koma dan bisa kembali punya semangat hidup yang tinggi.
"Cerita pengalaman saya selama koma 11 hari waktu haji tahun 2023... Insya Allah saya didatangkan Al Quran dan memberi saya penerangan dan membuat saya tenang dalam menjalankan koma..... Dan punya semangat hidup yang sama sangat tinggi.... Afwan saya cerita untuk motivasi.... Jangan tinggalkan Al Quran setiap hari harus baca ... karena kita tidak tahu kapan ajal menjemput.... Setiap yang bernyawa pasti akan mati," tulis ibu Ria Ricis, Senin (20/5/2024).
Sederet netizen maupun orang-orang yang berada di acara kajian tersebut dibuat takjub saat melihat kembali kemunculan ibu Ria Ricis.
Mereka menilai bahwa Ibu Ria Ricis memiliki positif vibes dan merupakan sosok wanita soleha yang sesungguhnya. Bukan tanpa alasan, semua predikat itu tersemat kepada ibu Ria Ricis lantaran ia dikenal sebagai sosok yang kuat dan memiliki etika yang begitu baik, terutama setelah ditinggal selama-lamanya oleh sang suami.
BACA JUGA: Beda dari Ria Ricis, Begini Reaksi Kakak Ipar Mahalini Lihat Suami Mesra dengan Adik Kandung
"Mamanya Icis MasyaAllah banget di umur yang nggak muda lagi masih semangat banget menuntut ilmu," komentar netizen.
"Udah kurusan beliau sempat masuk ICU di Mekkah, Allah kasih mukjizatnya kepada beliau," imbuh netizen yang lain.
"Suaminya udah nggak ada, anak-anak udah pada dewasa dan mapan. MasyaAllah vibes-nya positif banget," timpal netizen lainnya.
Berita Terkait
-
Curhat ke Raffi Ahmad, Tangis Ria Ricis Pecah bahas Alm. Ayah
-
Moana Belum Lancar Bicara, Ria Ricis Akui Sang Putri Speech Delay
-
Sudah Berdamai dengan Perceraian, Kini Ria Ricis Malah Lebih Sedih Jika Ingat Kondisi Moana
-
Sikap Ria Ricis Risih Dikuatkan Dewi Perssik Tuai Atensi: Jangan Gitu
-
Sulit Fokus saat Syuting di Tengah Proses Cerai, Teuku Ryan Telepon Moana agar Semangat Kerja
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- 30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 28 September: Raih Hadiah Prime Icon, Skill Boost dan Gems Gratis
Pilihan
-
Lowongan Kerja PLN untuk Lulusan D3 hingga S2, Cek Cara Daftarnya
-
Here We Go! Jelang Lawan Timnas Indonesia: Arab Saudi Krisis, Irak Limbung
-
Berharap Pada Indra Sjafri: Modal Rekor 59% Kemenangan di Ajang Internasional
-
Penyumbang 30 Juta Ton Emisi Karbon, Bisakah Sepak Bola Jadi Penyelamat Bumi?
-
Muncul Tudingan Ada 'Agen' Dibalik Pertemuan Jokowi dengan Abu Bakar Ba'asyir, Siapa Dia?
Terkini
-
Beda dari Biasanya, Venna Melinda Bereaksi Dingin Saat Ditanya Hubungan Fuji dan Verrell Bramasta
-
Unggah Video Baru di Tengah Isu Pisah dengan Deddy Corbuzier, Mata Sembab Sabrina Bikin Salfok
-
Bukan Deddy Corbuzier, Sosok Ini Justru yang Ingin Diajak Sabrina Chairunnisa Menua Bersama
-
Diledek soal Perceraian Sule, Rizky Febian Tantang Penonton Naik ke Panggung
-
JakCloth 2025 Siap Digelar, Panggung Musiknya Dibangkitkan Lagi
-
Deretan Alasan Mengapa Ending Bon Appetit, Your Majesty Dinilai Bikin Puas Penonton
-
Kemal Palevi Ingin Ikut Demo, Tapi Sering Dilarang Istri
-
Still Single: Serial Romantis Baru Yuki Kato, Siap Bikin Baper Oktober 2025
-
Zombi hingga Pembajakan Pesawat, Ini 9 Film Netflix Terbaru Oktober 2025
-
Sinopsis Death Whisperer 3, Film Horor Thailand Tayang 1 Oktober