Suara.com - Musisi Virgoun seperti tak pernah lepas dari pemberitaan. Terbaru, mantan suami Inara Rusli tersebut dibekuk polisi terkait penyalahgunaan narkoba.
Nama Virgoun mulai dikenal luas usai dia memutuskan mualaf dan menikahi Inara Rusli. Inara dikenal sebagai mantan girlband Bexa.
Kisah mualaf Virgoun juga cukup menarik perhatian. Belakangan terungkap, dia masuk Islam karena menjawab tantangan kakak Inara. Ketika itu, Virgoun yang seorang Nasrani masih berpacaran dengan Inara yang beragama Islam.
Dalam konten bincang-bincang bersama Onadio Leonardo, Virgoun mengaku semula ditantang kakak Inara untuk mendalami agama Islam. Kakak Inara yakin Virgoun bakal mualaf jika sudah dikenalkan pada agama yang dibawa Nabi Muhammad SAW.
Virgoun menyanggupi tantangan calon kakak iparnya tersebut. Setelahnya, Virgoun diajak berkeliling menemui tokoh agama dan belajar Islam.
Benar saja, dalam waktu singkat, Virgoun tertarik dengan Islam. Virgoun diislamkan Syekh Ali Jaber pada 2013.
Setahun setelahnya, Virgoun dan Inara Rusli melangsungkan pernikahan. Bukan sekadar masuk Islam, Virgoun benar-benar serius mendalaminya dengan sering mengikuti berbagai kajian yang diisi ustaz atau pendakwah kondang.
Bahkan, Virgoun meminta Inara Rusli untuk memakai niqab atau cadar. Alasannya, dia tak rela kecantikan sang istri ikut dinikmati mata pria yang bukan mahrom.
Inara Rusli dibimbing memakai nikab oleh istri Ustaz Derry Sulaiman yang lebih dulu menutup wajahnya.
Baca Juga: Inara Rusli Minta Maaf ke Anak-Anak Pasca Virgoun Ditangkap karena Narkoba
"Inara berniqab ada hubungannya dengan saya, istri, dan keluarga. Dulu Inara dan Virgoun datang ke rumah. Virgoun cerita istri sering digodain orang karena terlalu cantik. Akhirnya disuruh dan waktu itu kita pakaikan beberapa tahun yang lalu," kata Ustaz Derry Sulaiman waktu itu.
Bukan cuma memakai niqab, Inara Rusli juga menghapus foto-fotonya akun media sosial miliknya yang perlihatkan wajahnya.
Medio 2023, kabar mengejutkan datang dari Virgoun dan Inara Rusli. Inara membongkar dugaan perselingkuhan musisi yang memiliki banyak tato di tubuhnya itu.
Mei di tahun yang sama, Inara Rusli menggugat cerai Virgoun di Pengadilan Agama Jakarta Barat. Sebelumnya, Virgoun juga melayangkan gugatan, namun dicabut dengan alasan ingin memperbarui isi tuntutan.
Proses cerai Virgoun dan Inara Rusli cukup berlarut-larut. Hingga pada November 2023, nasib rumah tangga mereka diputus majelis hakim Pengadilan Agama Jakarta Barat.
Tepatnya pada 11 November 2023, hakim mengabulkan gugatan cerai Inara Rusli. Tuntutan hak asuh anak, harta gana gini juga 'diamini' hakim.
Berita Terkait
-
Virgoun Terjerat Narkoba, Inara Rusli Pilih Bungkam Demi Ketiga Anaknya
-
Kedua Tangan Diborgol, Virgoun Tetap Santai Diperiksa Kasus Narkoba
-
Eva Manurung Syok, Pingsan dan Teriak-teriak Tahu Virgoun Anaknya Ditangkap Polisi Terkait Narkoba
-
Penampakan Virgoun dan Seorang Perempuan yang Ditangkap di Kos-kosan
-
Inara Rusli Minta Maaf ke Anak-Anak Pasca Virgoun Ditangkap karena Narkoba
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
Terkini
-
Jelajahi Dunia Sihir Wicked di Singapura, Bertemu Ariana Grande hingga Sapa Raisa di Yellow Carpet
-
Mengapa Sikap Marissa Anita Tunda Momongan Sejalan dengan Karakter Gen Z?
-
Sama-Sama Ogah Nikah Lagi, Riyuka Bunga dan Deddy Corbuzier Mau Tinggal di Panti Jompo Bareng
-
Video Lama Viral, Pernyataan Setia Habib Bahar ke Istri Pertama Kontras dengan Pernikahan Barunya
-
Fajar Sadboy Lemot Tiap Diajak Bicara, Amanda Manopo Duga Gegara Pernah Koma 13 Hari
-
Donny Damara Kritik Gen Z, Anggap Mudah Mengadu dan Tersinggung
-
Demi Cuan, Sarwendah Rela Live Streaming Sampai 14 Jam Sehari
-
Frans Faisal Sambut Peran Baru sebagai Ayah, Siap Ambil Jatah Begadang
-
Membandingkan Didikan Guru, Donny Damara: Dulu Ditampar Tanda Sayang, Sekarang Dianggap Kekerasan
-
Helwa Bachmid Merasa Ditelantarkan Habib Bahar, Ustaz Derry Ingatkan Tantangan Hidup Poligami