Suara.com - Satu lagi karya anak bangsa yang menawarkan keindahan alam Indonesia, hadir lewat film Harta, Tahta, Boru Ni Raja.
Film Harta, Tahta, Boru Ni Raja akan berlatar mahasiswa bernama Jerry Panjaitan (Mark Natama Saragi). Ia yang nyaris menjadi mahasiswa abadi, memilih bahan skripsi tentang perjuangan pahlawan dari Sumatera Utara.
Untuk melakukan riset, Jerry yang merupakan keturunan Batak itu, akhirnya pulang kampung. Ia juga mengajak teman-temannya datang ke Sumatera Utara.
Hadir diantaranya teman-teman Jerry seperti Elin (Frisly Herlind), Hendro (Fadlan Holao) dan Aliya (Fahira Almira).
"Kesempatan ini penuh tantangan. Karena aku seorang musisi, jadi bukan orang yang punya bekal ilmu secara formal di bidang akting," kata Mark Natama Saragi saat konferensi pers di Epicentrum, Kuningan Jakarta Selatan pada Senin (8/7/2024).
Selain karena perbedaan pekerjaan, Mark Natama juga mau menunjukkan bahwa dirinya adalah seorang keturunan Batak.
Sebab, dirinya yang merupakan jebolan Indonesian Idol, kerap dianggap orang Jakarta.
"Zaman kompetisi di Idol kemarin Banyak sekali orang yang mempertanyakan suku saya. Ini orang Batak Bukan? Mereka bilang ini terlalu Jakarta nih," kata Mark Natama.
"Saya berpikir ini adalah kesempatan yang bagus bahwa saya adalah Batak 100 persen," imbuhnya.
Baca Juga: Resmi! Film Shrek 5 akan Tayang di Bioskop pada 1 Juli 2026
Dari karakter yang dimainkan Mark Natama inilah, penonton bisa mempelajari budaya Batak.
Tak hanya soal budaya, penonton juga akan disuguhkan keindahan alam Sumatera Utara, khususnya Danau Toba.
Agustinus Sitorus, sutradara sekaligus penulis naskah film ini menerangkan, film berlatar Sumatera Utara memang sudah banyak.
Hadirnya film Harta, Tahta, Boru Ni Raja ini pun bukan untuk menyaingi yang sebelumnya. Tetapi, mau menambahkan lagi wawasan tentang betapa kaya alam dan budaya Indonesia.
"Ada film Agak Laen, Ngeri-Ngeri Sedap. Kita tidak menjadikan sebagai beban, tapi sama-sama mengembangkan budaya Batak," ucapnya.
Sebagai informasi, film Harta, Tahta Boru Ni Raja siap tayang di bioskop mulai 11 Juli 2024.
Berita Terkait
-
Misteri Kilatan Cahaya: Tatiana Menghilang, Teori Konspirasi Mencuat di Film Lumina!
-
Sinopsis Twisters, Aksi Daisy Edgar-Jones dkk Bertahan Hidup dari Bencana Tornado
-
Sutradara Film Vina Ucap Syukur Pegi Setiawan Bebas: Jangan Sampai Orang Tak Bersalah Dihukum
-
Garfield Hingga Exhuma, Inilah 7 Film Baru yang Tayang di Catchplay+
-
7 Rekomendasi Film Netflix Rilis Juli 2024 dari Berbagai Negara dengan Banyak Genre
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Ustaz Ini Beri Saran Menohok Buat Penyerang Pandji Pragiwaksono karena Stand Up Comedy Mens Rea
-
Rekam Jejak Manohara yang Ngaku Putuskan Hubungan dengan Ibu
-
Cuma Dua Hari! Promo Beli 1 Gratis 1 Tiket Nonton Film Dusun Mayit di m.tix Mulai Hari Ini
-
8 Celah Mengecewakan di Stranger Things Season 5, Penggemar Protes?
-
Midnight in the Switchgrass Malam Ini: Duet Megan Fox dan Bruce Willis Memburu Pembunuh Berantai
-
Hunter Killer: Aksi Heroik Gerard Butler Mencegah Perang Dunia III, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis Bloody Flower, Drakor Thriller Baru Ryeoun Sebagai Pembunuh Berantai di Disney+
-
Ibrahim Risyad Tak Mau Salshabilla Adriani jadi IRT, Dicap Red Flag oleh Netizen
-
Punya Fobia Ular, Nova Eliza Bagikan Pengalaman Merinding saat Syuting Kafir: Gerbang Sukma
-
Kasus Anrez Adelio Masuk Ranah UU TPKS, Polisi Beberkan Dugaan Kekerasan Seksual