Suara.com - Undangan pernikahan mengatasnamakan Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar mendadak beredar di Instagram. Salah satu akun yang menyebarkannya adalah @lambe_danu pada Rabu (17/7/2024).
Undangan berbentuk gambar digital itu menggunakan konsep warna yang disukai Aaliyah Massaid, yakni biru langit. Terdapat pula aksen hiasan bunga di sudut-sudut atas dan bawah.
Terdapat pula nama kedua masing-masing orang tua calon mempelai di bagian bawah nama Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar.
"The Wedding Of Aaliyah Massaid, Putri dari Alm. Bapak Adjie Massaid & Ibu Reza, dan Thariq Halilintar, Putra dari Bapak Halilintar & Lenggogeni," bunyi keterangan di dalam undangan itu.
Tertulis pula bahwa akad nikah akan dilaksanakan di hari yang sama, tetapi dalam waktu yang berbeda. Namun, yang tertera tidak jelas kepastiannya.
Disebutkan pula bahwa acara akad maupun resepsinya akan diselenggarakan di Jakarta.
"Akad 22 Agustus 202x, 08.00 WIB - selesai. Resepsi 22 Agustus 202x, 11.00 WIB - selesai," bunyi keterangan waktu di bawah nama.
Desain undangan tersebut sangat sederhana. Tidak ada foto dari kedua mempelai layaknya undangan pernikahan biasanya.
Namun, sejumlah warganet meragukan keaslian undangan tersebut. Pasalnya, tanggal yang tertera tidak sesuai dengan celetukan ayah Thariq Halilintar, Anofial Asmid, saat Aaliyah Massaid akan bersalaman.
Baca Juga: Fuji Ogah Diajak Nikah, Padahal Thariq Halilintar Ingin Amalkan Hadits Ini
"Sekarang masih belum (bersalaman) ya. Beberapa hari lagi ya," ujar suami Geni Faruk pada 16 Juli 2024 kemarin. Artinya, pernikahan Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar digelar bulan Juli 2024 ini.
Kecurigaan warganet terbukti. Ternyata undangan pernikahan yang tersebar itu adalah contoh desain undangan yang dibuat oleh vendor percetakan dari akun TikTok @dailyviana.id.
Tertera dengan jelas bahwa desain undangan tersebut hanya untuk referensi atau contoh untuk menggaet pelanggan saja.
Berita Terkait
-
Thariq Halilintar Bongkar Momen Prewedding, Fuji Mesra Bersama Pria Lain: Setidaknya Aku Mendapatkamu
-
Sama-sama Selangit, Intip Harga Busana Aaliyah Massaid dan Aurel Hermansyah Saat Ultah Adik Ipar
-
Katanya Saingan, Ucapan Aurel Hermansyah ke Nenek Thariq Halilintar soal Aaliyah Massaid Disorot
-
10 Potret Prewedding Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar yang Estetik, Lokasinya di Keraton Solo Hingga Gurun Pasir
-
Aurel Hermansyah Dituding Cemburu Saat Aaliyah Berinteraksi dengan Geni Faruk, Adabnya Diomongin
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Abun Sungkar Panik Syuting Bareng Living Legend di Film Titip Bunda di Surga-Mu
-
Sadar Lututnya Tak Kuat Lagi di Usia 50 Tahun, Maia Estianty Ogah Punya Rumah Tingkat
-
Gisel Jadi Korban Love Bombing, Langsung Pergi Begitu Sadar
-
Reza Arap Janji Wujudkan Impian Lula Lahfah: Enggak Ada Waktu Sedih
-
'Capek Banget!' Deddy Mizwar Isyaratkan Mundur dari Para Pencari Tuhan setelah 25 Tahun
-
Lama Tak Terdengar, Hana Eks Gugudan Jalani Profesi Baru sebagai Pramugari
-
Viral Ibu Ini Jual Emas Koleksinya 23 Tahun Lalu, Beli Rp41 Juta Kini Dijual Rp927 Juta
-
Sentuhan Folk dan Sastra: Judika Hidupkan Puisi Melinda E Lewat Single 'Terpikat Pada Cinta'
-
Profil Shandy Logay, Kreator Konten Lakukan Child Grooming Berkedok Konten Kini Dipenjara
-
Lomon Jadikan Son Heung Min dan Zlatan Ibrahimovic sebagai Inspirasi di Drakor No Tail To Tell