Suara.com - PLEDIS Entertainment membuat pengumuman mengejutkan tentang dua member SEVENTEEN, Jeonghan dan Jun.
"Halo, ini adalah PLEDIS Entertainment. Kami ingin memberikan informasi mengenai aktivitas Jeonghan dan Jun SEVENTEEN di paruh kedua tahun 2024," katanya mengawali dilansir Soompi pada Selasa (13/8/2024).
Sang agensi mengatakan bahwa Jeonghan sedang dalam persiapan untuk mengikuti wajib militer.
"Jeonghan dijadwalkan untuk memenuhi kewajiban militernya pada paruh kedua tahun 2024," ungkapnya.
"Rincian lebih lanjut mengenai dinas militer Jeonghan akan diberikan kemudian dalam pemberitahuan terpisah," imbuhnya.
Karena itu, sang idol dipastikan tidak ikut promosi comeback maupun tur konser SEVENTEEN mendatang.
"Meskipun Jeonghan syuting sebagian besar konten yang dia bisa lakukan sebelumnya, dia tidak akan dapat berpartisipasi dalam kegiatan promosi untuk mini album ke-12 dan SEVENTEEN [RIGHT HERE] WORLD TOUR, dijadwalkan dimulai pada bulan Oktober," terang PLEDIS Entertainment.
"Jeonghan masih bisa bertemu dengan CARATs melalui acara fansign yang diumumkan sebelumnya dan Lollapalooza Berlin," sambungnya lagi.
Di sisi lain, Jun juga bakalan absen dalam tur konser. Berbeda dengan Jeonghan yang wajib militer, Jun kini sedang fokus dengan karier aktingnya di Tiongkok.
Baca Juga: BBC Tuai Kecaman Setelah Sebut Woozi SEVENTEEN Pakai AI dalam Lagunya
"Setelah berdiskusi menyeluruh dengan Jun dan anggota SEVENTEEN lainnya, kami memutuskan bahwa Jun akan mengejar peluang akting dan lainnya di Tiongkok selama paruh kedua tahun ini," terang PLEDIS Entertainment.
"Karena tumpang tindih dengan jadwal syuting di lokasi, Jun tidak akan dapat berpartisipasi dalam Lollapalooza Berlin, pertunjukan musik untuk mini album ke-12, dan SEVENTEEN [RIGHT HERE] WORLD TOUR," tambahnya.
Pihak agensi lantas meminta para penggemar untuk mengerti atas keputusan ini.
"Kami meminta pengertian dan dukungan kalian untuk penyelesaian wajib militer Jeonghan yang sehat dan proyek Jun yang akan datang. Terima kasih," tandasnya.
Berita Terkait
-
HyunA Dikabarkan Hamil Duluan Sebelum Nikah, Begini Kata Agensi
-
Seventeen Exhibition 'Follow Fellow' Disambut Antusias Carat: Gak Nyangka Akhirnya Ada di Indonesia
-
Seventeen Exhibition 'Follow Fellow' Hadir di Jakarta, Fans Bakal Dapat Surat Cinta dari Member
-
4 Pernak-pernik Ini Bisa Digunakan Fans di Seventeen Exhibition 'Follow Fellow'
-
Menengok 11 Potret Seventeen Exhibition 'Follow Fellow' di Jakarta, Ada Instalasi Panggung Hingga Studio Latihan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Ditanya Jaksa saat Sidang, Ammar Zoni Akui Pernah Isap Ganja di Penjara
-
Dokter Richard Lee Tak Ditahan, Deddy Corbuzier Singgung soal Kebal Hukum
-
Ridwan Kamil Dapat Hak Asuh Arkana Usai Cerai dari Atalia Praratya, Kuasa Hukum Bantah Isu Liar
-
Adly Fairuz Digugat Rp5 Miliar, Diduga Jadi Perantara Calon Akpol
-
Ibrahim Risyad Kerja Apa? Suami Salshabilla Adriani Dikritik Pelit dan Seenaknya pada Istri
-
Pandji Singgung Wajah Ngantuk Gibran, Tompi Jelaskan Soal Ptosis: Bukan Bahan Lelucon!
-
Pemain Tangled Live-Action Diumumkan, Milo Manheim Ditolak Publik karena Isu Timur Tengah
-
Ammar Zoni Bongkar Pemerasan Rp3 Miliar di Penjara, Diancam Puluhan Tahun Jika Pakai Pengacara
-
Diperiksa 5 Jam Kasus Anrez Adelio, Friceilda Prillea yang Hamil Besar Bawa Koper ke Kantor Polisi
-
Ibrahim Risyad Ogah Jadi Babu Salshabilla Adriani, Reaksi Yusuf Mahardika Jadi Sorotan