Suara.com - Tangis Cut Intan Nabila pecah saat ayah tercintanya, Hanafi Hasan, datang jauh-jauh dari Aceh untuk memeluknya. Dalam pelukan ayahnya, Cut Intan menangis sejadi-jadinya.
Sang ayah tampak menenangkan putrinya itu dengan mengusap-usap punggung dan pundaknya. Tampak sang ayah juga mengecup kening Cut Intan.
Pertemuan perdana Intan dan ayahnya usai kasus KDRT yang dilakukan Armor Toreador itu dibagikan Wardah Maulina di Instagram. Wardah Maulina yang rumahnya ditempati sementara oleh Intan pun ikut haru.
"Akhirnya @cut.intannabila jumpa Ayah dari Aceh. Sakitnya nyampe ke ulu hati," kata sahabat Intan, Wardah Maulina, dikutip dari Instagramnya, Sabtu (17/8/2024).
"Hati Ayah mana yang nggak luka anak perempuannya disakiti oleh laki-laki yang sudah dipercaya untuk menjaganya dengan baik," imbuhnya dengan emoji menangis.
Dalam video itu, ayah Intan juga menggendong sang cucu yang sempat ikut jadi korban kesadisan AT. Sedangkan anak-anak Intan lainnya tampak bermain dengan suami Wardah, Natta Reza.
Sejumlah pihak pun ikut terharu dan memberikan dukungan untuk Intan. Ada juga yang mengingatkan agar Intan tak menerima jalan damai jika Armor memintanya.
Alhamdulillah," komentar Mulan Jameela.
"Ayah, Im still your little princess," seru Henny Rahman.
Baca Juga: Minta Damai dengan Cut Intan Nabila, Armor Toreador Jadikan Anak sebagai Alasan
"Alhamdulillah Intan dikelilingi orang-orang baik," balas Fenita Arie.
"Kalau diajak damai jangan mau ya kak," imbuh @maay***.
Sebagai informasi, Armor Toreador (AT) diamankan dan dijerat pasal berlapis tentang KDRT, penganiayaan terhadap istri dan kekerasan terhadap anak dalam kasusnya. Ia diamankan karena kedapatan melakukan KDRT ke istrinya, Cut Intan Nabila setelah video CCTV diungkap Intan di media sosial.
Dalam video tersebut, Armor Toreador menghujani tubuh Cut Intan dengan pukulan, bahkan sempat menjambak sambil membentak. Dari video tersebut, Intan terdengar merintih sakit bahkan dia terdengar meminta ampun. Tampak juga anak mereka yang masih bayi ikut ditendang.
Kabarnya KDRT yang dialami Cut Intan Nabila tidak hanya satu kali dan telah terjadi sejak 2020. Bahkan beberapa penganiayaan ada yang dilakukan di depan anaknya hingga membuat anak trauma.
Berita Terkait
-
Cut Intan Nabila Dikabarkan Bakal Rujuk, Sahabat Dekat Tegas Bilang Begini
-
Armor Toreado Minta Damai ke Cut Intan Nabila, Polisi Lanjutkan Kasus hingga ke Persidangan
-
Bukan Cut Intan Nabila, Ini Dia yang Laporkan Armor Pelaku KDRT ke Polisi
-
Rizky Billar Tak Sudi Disamakan dengan Armor Toreador soal KDRT: Gue Nggak Terbukti
-
Temui Ustaz Adi Hidayat Didampingi Sahabat, Kondisi Cut Intan Nabila Jauh Lebih Baik
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Sinopsis Qorin 2, Akankah Fedi Nuril Kembali Mendua di Film Horornya?
-
Bukan Kaleng-Kaleng, Atta dan Saaih Halilintar Siap Adu Skill Padel di Kompetisi Akbar Ini
-
Rio Dewanto Ungkit Trauma, Faradina Mufti Dicap Istri Durhaka Gara-Gara Legenda Kelam Malin Kundang
-
Deretan Drama Korea 2025 Adaptasi Webtoon, Terbaru Dear X
-
Susul Boiyen, Anwar BAB Mantap Nikahi Perempuan Berhijab Usai Lebaran
-
3 Upcoming Drama Korea Ji Chang Wook yang Tayang 2026, Ada Merry Berry Love!
-
Sinopsis Champagne Problems, Film Romcom Netflix Terbaru Tayang 19 November 2025
-
Dikenal Galak, Sisi Lain Iis Dahlia dan Soimah Dibongkar Putri Isnari
-
Top 10 Film Netflix Lagi Trending di Indonesia, Genre Horor Mendominasi
-
Tom Cruise Dianugerahi Oscar Kehormatan, Ini 7 Filmnya dengan Rating Tertinggi