Suara.com - Sineas sekaligus politisi Rano Karno resmi mendaftar ke KPUD Jakarta sebagai calon wakil gubernur DKI Jakarta 2024 mendampingi pasangannya Pramono Anung.
Beberapa jam sebelum rombongannya berangkat ke KPUD Jakarta, Rano Karno sempat aktif di Instagram. Dia unggah potongan adegan sinetron klasik Si Doel Anak Sekolahan yang dibintanginya bersama almarhum Benyamin Sueb.
Adegan perlihatkan Babeh Sabeni yang diperankan Benyamin sedang berbicara pada anaknya, Doel. Kepada Doel yang dimainkan Rano Karno, Babeh Sabeni bangga karena keinginannya terwujud.
"Akhirnya jadi juga Dul, apa yang gue cita-citain. Lu jadi wakil gubernur dan lu bakal jadi orang gede Dul," kata Babe Sabeni kepada Dul.
Namun, video tersebut sedikit dipoles pada bagian kalimat "lu jadi wakil gubernur". Dialog aslinya tak seperti itu. Sementara kalimat yang lain tak diedit.
Di caption, Rano Karno mengungkap kalau pencalonannya sebagai wakil gubernur DKI Jakarta adalah sebuah amanah dan Babeh Sabeni.
"Amanah babe Sabeni," tulis Rano Karno.
Unggahan Rano Karno ini memantik komentar netizen. Berbagai harapan hadir dari warga DKI Jakarta atas majunya Rano di Pilkada 2024.
"Saya pilih Pak Rano di Pilkada ini, semoga Betawi tambah maju ya bang Doel aamiin," ungkap salah satu warganet.
Baca Juga: KPU Jakarta Nyatakan Berkas Pendaftaran Pramono-Rano dan RK-Suswono Lengkap
Sementara yang lain sadar kalau dialog asli di sinetron tak seperti itu. Di naskah asli, kalimat sebenarnya adalah "jadi tukang insinyur."
"Jadi tukang insinyur aslinya itu di naskah. Tapi apapun itu semoga beneran jadi ya bang Doel. Apa yang pernah Babeh Sabeni cita-citain," komen warganet lainnya.
"Tapi maaf Be, kalau nggak pasagan sama Anies aye kaga pilih Beh," ujarnya yang agak kecewa Anies Bawedan batal diusung PDIP.
"Kok sama Pram? Buang-buang waktu, buang-buang tenaga, buang uang. Mending bikin film bang Dul," sambung Warganet lainnya.
Berita Terkait
-
KPU Jakarta Nyatakan Berkas Pendaftaran Pramono-Rano dan RK-Suswono Lengkap
-
Diusung Jadi Cawagub DKI Jakarta, Rano Karno Unggah Pesan Lawas Babe Sabeni 'Si Doel' yang Jadi Nyata
-
Pramono-Rano Karno Daftar Pilgub DKI, Yang Dielu-elukan Malah Nama Ahok
-
Naik Oplet 'Si Doel', Pramono Anung-Rano Karno Daftar Pilkada DKI
-
BREAKING NEWS! Bukan Anies, PDIP Akan Daftarkan Duet Pramono-Rano Karno ke KPUD Jakarta Besok
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Pilu! Dokter Kamelia Pacar Ammar Zoni Ditinggal Suami saat Hamil 7 Bulan
-
Joshua Suherman Terseret Viralnya Kisah Aurelie Moeremans, Banjir Ucapan Terima Kasih
-
Aurelie Moeremans Ngaku Terus Diganggu Pelaku Grooming Setelah Rilis Buku Broken Strings
-
Kembalikan Hadiah Hingga Sebut 'Suami', Curhatan Dearly Joshua soal Ari Lasso Singgung Preman Pasar
-
Diterpa Isu Child Grooming, Roby Tremonti Diduga Buka Endorsement
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues