Suara.com - Sosok komposer film Internasional pemenang penghargaan, produser musik, sekaligus pianis asal Indonesia, Elwin Hendrijanto, umumkan keterlibatannya dalam produksi feature animation Hollywood yang diproduseri oleh Leonardo DiCaprio bertajuk “Ozi: Voice of the Forest”.
Film ini menyoroti kepedulian terhadap lingkungan yang juga mencerminkan dedikasi Elwin dalam menggabungkan seni dan pesan sosial.
Untuk film ini, Elwin terlibat sebagai Composer bersama salah satu Composer senior asal Inggris yang dikenal lewat karya-karyanya di film seperti DaVinci Code, Interstellar hingga The Little Prince yaitu Richard Harvey.
“Saya belajar banyak sekali dalam kolaborasi bersama Richard Harvey di film ini,” ungkapnya.
“Selain bisa mengetahui sistem dan cara kerja sosok yang dekat dengan Hans Zimmer, saya juga bisa menambah wawasan mengenai perangkat lunak dan teknologi yang mereka gunakan serta secara tidak langsung banyak bertukar ilmu dan kebudayaan dengan Richard sendiri,” lanjut Elwin.
Berdua mereka menggarap scoring untuk film “Ozi: Voice of the Forest” dengan menghadirkan nuansa orkestral Holywood yang dipadukan dengan musik yang bernuansa ethnic atau world music.
Inilah yang sebenarnya menjadi mimpi Elwin dalam sepanjang perjalanan kariernya selama ini. Menghadirkan berbagai unsur world music termasuk musik Indonesia ke dalam karyanya.
“Saya rasa kesempatan untuk memperkenalkan musik Indonesia ke kancah film music Hollywood itu belum banyak terjadi karena secara musik mereka mungkin tidak mudah ‘nyambung’ karena musik itu belum pernah mereka dengar sebelumnya,” kata Elwin.
“Namun saya bersyukur lewat project ini saya dapat memberikan terobosan itu sekaligus mewujudkan mimpi saya untuk membawa nuansa musik Indonesia ke audience di seluruh dunia.”
Film “Ozi: Voice of the Forest” rencananya akan dirilis secara global pada tanggal 16 Agustus 2024. Film ini turut menghadirkan nama-nama besar sebagai pengisi suaranya, yaitu Amandla Stenberg, Donald Sutherland, Djimon Hounsou, RuPaul, hingga Laura Dern.
Elwin Hendrijanto sendiri bukanlah nama yang asing di dunia musik, khususnya dunia Composing. Komposer kelahiran Indonesia ini telah mendapatkan pengakuan luas melalui karya-karya yang beragam dalam musik klasik, musik film, dan lain sebagainya.
Karya Elwin telah diputar dan ditampilkan di seluruh dunia, termasuk proyek bergengsi seperti Asian Games 2018, Beach Boys, Roy Orbison, dan kolaborasi dengan orkestra ternama dunia seperti BBC Concert Orchestra dan London Symphony Orchestra. Elwin bahkan juga terlibat dalam pembuatan salah satu iklan Olimpiade 2024 persembahan Alibaba Cloud yang menampilkan musik yang penuh inspirasi dan semangat.
Sedikit membahas background dari Elwin, dia menyelesaikan pendidikan di Royal College of Music, London dengan predikat cum-laude dan didukung oleh beasiswa dari Prince Bernhard Cultural Funds. Ia juga telah berkontribusi dalam berbagai proyek Internasional dan Nasional yang memperlihatkan kecakapannya dalam menggabungkan berbagai genre musik.
Berita Terkait
-
Ulasan Film Inception, Kisah Rumit tentang Sebuah Mimpi di Dalam Mimpi
-
Ulasan Film Shutter Island, Investigasi yang Berujung pada Twist Mengejutkan
-
Ulasan Film The Revenant, Perjuangan Bertahan Hidup Pemburu yang Dikhianati
-
Marissa Anita Bintangi Film Animasi Ozi: Voice of the Forest, Apa Perannya?
-
Papan Legendaris Jack dan Rose dari Film Titanic Dilelang Rp 11,4 Miliar
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Fakta Menarik Comic 8 Revolution: Santet K4bin3T, Siap Tayang Natal 2025
-
Sinopsis Love Me: Drakor Debut Dahyun TWICE, Seo Hyun Jin Bakal Jadi Dokter
-
Review Film Keadilan: Cerita Solid, Eksekusi Setengah Matang
-
Terbang Jauh ke Pedalaman Asmat, Cinta Laura Soroti Ketimpangan Pendidikan di Indonesia Timur
-
Cuma di TikTok Bisa Lihat Cinta Laura Tak Serius
-
Alasan Syifa Hadju Jarang Pakai Cincin Tunangan dari El Rumi, Ternyata Karena Takut Hal Ini
-
Perbaiki Kesehatan Mental, Jennifer Coppen Mau Hijrah ke Eropa
-
Selamat, Alyssa Daguise Umumkan Hamil Anak Al Ghazali
-
Debut Album Nanda Prima Dibidani Roby Geisha, Singel Gacoan Angkat Tema Psyco Romantic
-
AMI Awards 2025: Lagu Daerah Bukan Sekadar Niche, tapi Kualitas