Suara.com - Imajinari kembali menghadirkan film komedi berjudul Kaka Boss. Film ini bisa disaksikan di seluruh bioskop tanah air mulai 29 Agustus 2024.
Kaka Boss merupakan film perdana yang disutradarai oleh Arie Kriting. Jajaran pemerannya kebanyakan dari kalangan komika dengan tokoh cerita berasal dari Indonesia Timur.
Film ini akan menceritakan tentang seorang debt collector atau penagih utang yang memutuskan beralih profesi menjadi seorang penyanyi demi membanggakan putrinya.
Sebelum dirilis di bioskop, simak dulu sinopsis Kaka Boss berikut ini!
Sinopsis Kaka Boss
Ferdinand Omakare atau Kaka Boss merupakan lelaki asal Indonesia Timur yang terkenal sebagai penyedia jasa penagih utang di Jakarta. Suatu hari, dia memutuskan untuk berubah profesi menjadi penyanyi.
Keputusan Kaka Boss meninggalkan bisnis yang digelutinya selama bertahun-tahun itu agar putrinya, Angel, merasa bangga dengan pekerjaan orangtuanya.
Rupanya Angel merasa malu memiliki ayah seorang penagih utang alias debt collector. Begitu tahu ayahnya banting setir jadi penyanyi, Angel tentu saja senang.
Sayangnya jalan Kaka Boss menjadi penyanyi tak begitu mulus. Orang Indonesia Timur biasanya dikenal memiliki suara bagus, tetapi tidak dengan dirinya.
Rasa percaya diri Kaka Boss yang tinggi tak seimbang dengan suranya. Meski awalnya skeptis, Alan dan timnya tetap setuju untuk memproduksi sebuah lagu.
Baca Juga: Abdur Arsyad Ternyata Lebih Senang Kalau Tidak Dituntut Berkomedi
Sementara Kaka Boss berjuang untuk menjadi penyanyi sukses, muncul konflik internal antara dirinya Angel.
Pemain Kaka Boss
Film ini dibintangi Godfred Orindeod sebagai Kaka Boss. Tokoh Angel, anak Kaka, dipercayakan pada aktris muda Glory Hillary.
Jajaran pemain lainnya termasuk Nowela Elizabeth, Putri Nere, Chun Funky Papua, Aurel Mayori, serta Ernest Prakasa yang berperan sebagai produser musik bernama Alan.
Selain nama-nama di atas, Kaka Boss juga menggandeng deretan pemain seperti Mamat Alkatiri, Abdur Arsyad, Elsa Japasal (Eca Aura), Reinold Lawalat, Teddy Adhitya, hingga Ge Pamungkas.
Dengan jajaran pemain menjanjikan, Kaka Boss diharapkan bisa menjadi film yang menghibur sekaligus memberi pesan moral tentan hubungan seorang ayah dan anaknya.
Kaka Boss dijadwalkan tayang serentak di Indonesia mulai 29 Agustus 2024. Jangan sampai ketinggalan ya!
Berita Terkait
-
Soroti Isu Rasis ke Indonesia Timur, Arie Kriting: Kita yang Kurang Gizi, Kita Juga yang Harus Kuat!
-
Arie Kriting Sebut Rizky Febian dan Mahalini Pasangan Sempurna: Gak Akan Ada Konflik Royalti
-
Dihujat Lewat TikTok 'DJ Kompor', Arie Kriting dan Indah Permatasari Pilih Harmonis
-
Ibunya Tantrum Lagi Hina Arie Kriting, Indah Permatasari: Tolong Jangan Dihujat
-
Drama Keluarga Memanas, Indah Permatasari Beri Respons usai Ibunda Sindir Arie Kriting
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Raditya Dika Akui Punya Utang Budi pada Andien, Jasa 20 Tahun Lalu yang Tak Terlupakan
-
Gegara Dress Mini, Penampilan Olla Ramlan di Kampung Halaman Jadi Gunjingan
-
Yura Yunita Ungkap Pengalaman Menegangkan Saat Liputan di Penjara Nusakambangan
-
Barbie Kumalasari Klaim Rugi Ratusan Juta Rupiah Hingga Demam Tinggi Buntut Hinaan 'Nenek-Nenek'
-
Pantau Kondisi, Raffi Ahmad Ungkap Alasan Operasi Fahmi Bo Tertunda
-
Melly Goeslaw Unggah Foto Bareng BBB, Potret Terbaru Laudya Cynthia Bella Bikin Penasaran
-
Mertua Jennifer Coppen Ungkap Alasan Jarang Posting Bareng Kamari, Takut Disangka Manfaatkan Cucu
-
Kontras Banget! Raisa Pecinta Anabul, Sabrina Alatas Malah Anti Kucing
-
Pengakuan Hamish Daud Beda Spesies dengan Raisa Viral Lagi: Menyakitkan Banget
-
Prediksi Grammy Awards 2026: 5 Pendatang Baru yang Siap Rebut Piala Best New Artist!