Suara.com - Sudah lima hari personel Slank, Abdee Negara dirawat di rumah sakit akibat masalah ginjal. Kata keluarga, tim dokter masih butuh melakukan observasi terhadap ginjal Abdee.
"Sampai saat ini, masih dalam fase observasi," ungkap kakak Abdee Slank, Buddy Ace dalam keterangan tertulis kepada Suara.com lewat pesan WhatsApp, Selasa (24/9/2024).
Namun dari gambaran umum, Buddy Ace dapat memastikan bahwa kondisi kesehatan Abdee Slank menunjukkan perkembangan positif dari hari ke hari.
"Alhamdulillah, kondisi kesehatannya saat ini semakin membaik," terang Buddy Ace.
Hingga hari ini, belum ada kepastian perihal kapan Abdee Slank diperkenankan meninggalkan rumah sakit.
Kabar Abdee Slank masuk rumah sakit pertama beredar pada Jumat (20/9/2024). Triawan Munaf, yang saat itu datang membesuk, menerangkan bahwa Abdee baru keluar dari ICU dan akan dipindahkan ke ruang perawatan biasa.
"Abdee baru saja dipindahkan dari ruang ICU ke ruang perawatan biasa," tulis Triawan Munaf dalam unggahan Instagram-nya.
Usai unggahan Triawan Munaf jadi sorotan, Buddy Ace selaku perwakilan keluarga pun memberikan penjelasan soal kondisi kesehatan Abdee Slank. Ia divonis mengidap autoimun saat hari pertama masuk rumah sakit pada Kamis (19/9/2024).
"Abdee dirawat di RS sejak hari Kamis, 19 September 2024. Dokter mau melakukan observasi terhadap kondisi kesehatan ginjalnya, yang sudah mengalami transplantasi ginjal, sejak Januari 2016. Autoimun yang dialami Abdee ini baru ketahuan saat observasi," jelas Buddy Ace.
Baca Juga: Rekam Jejak Dukungan Politik Abdee Slank: Dulu Dukung Jokowi, Sekarang Junjung Ganjar Pranowo
Diketahui juga dari hasil observasi, penyakit autoimun dalam tubuh Abdee Slank sudah mulai menyerang ginjalnya, hingga menimbulkan peradangan.
"Dikenal secara medisnya dengan sebutan IgA Nephropathy. Itu terjadi ketika terlalu banyak protein mengendap di ginjal. IgA terbentuk di dalam pembuluh darah kecil ginjal. Struktur di ginjal yang disebut glomerulus menjadi meradang dan rusak," papar Buddy Ace.
Berita Terkait
-
Dirawat di Rumah Sakit Sejak 19 September, Apa Penyakit Abdee Slank?
-
Abdee SLANK Drop Hingga Dirawat di ICU, Kini Banjir Doa
-
Sama-sama Diangkat Komisaris, Intip Taksiran Gaji Abdee Slank dan Fauzi Baadilla
-
Abdee Slank Tak Lagi Jabat Komisaris Telkom
-
Gaji Capai Miliaran, Koleksi Kendaraan Abdee Slank Cuma Segini
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Curhat Pilu Lula Lahfah ke Keanu Agl Sehari Sebelum Meninggal Dunia: Gue Takut Banget
-
Dispatch Ungkap Rahasia Cha Eun Woo Hindari Pajak Rp230 Miliar, Semua Anggota Keluarga Terlibat
-
Nyesek! Keanu Agl Bongkar Rencana Bareng Lula Lahfah Bulan Depan
-
Momen Haru Wendy Walters di Pemakaman Lula Lahfah, Unggah Foto Kenangan di IG
-
Lula Lahfah Mimpi Bertemu Laura Anna sebelum Meninggal, Firasat?
-
Curhatan Lama Lula Lahfah Viral Lagi, Sering Keluhkan Penyakit sejak 2020 hingga Takut Meninggal
-
Judulnya Provokatif, Makna Lagu Debut Bhella Cristy Ternyata tentang Pengkhianatan Cinta yang Dalam
-
Padi Reborn Rayakan 28 Tahun Perjalanan Musik Lewat Konser Spektakuler Dua Delapan
-
Diduga Sindir Lula Lahfah, Pendakwah Kadam Sidik Dituding Tak Berempati
-
Antusias Penonton Warnai Meet & Greet Film "Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?"