Suara.com - Terungkapnya kasus kekerasan, pelecehan, dan perdagangan seksual yang menyeret nama Rapper P Diddy alias Sean John Combs membikin heboh dunia.
Kasus tersebut menyeret sejumlah nama-nama artis terkenal Hollywood. P Diddy semakin disorot setelah FBI menggerebek rumahnya yang ada di Los Angles. Ditemukan beberapa barang tak lazim, seperti 1.000 botol baby oil, alat bantu seks, hingga senjata api.
Publik pun semakin dibikin penasaran dengan kehidupan pribadi P Diddy, tidak terkecuali dengan kisah asmaranya.
P Diddy diketahui kerap bergonta-ganti pasangan. Dia bahkan telah memiliki 7 anak dari para mantannya.
Rapper berusia 53 tahun etrsebut mempunyai sejumlah pasangan. P Diddy pernah menjalin hubungan dengan Misa Hylto saat baru merintis karier. Keduanya memiliki anak laki-laki yang lahir pada 1993, meskipun tidak pernah menikah.
Selanjutnya ada nama Kim Porter. Model dan aktris asal Amerika Serikat itu menjadi yang terlama menjalin hubungan dengan P Diddy. Bahkan, memiliki tiga orang anak.
Artis ternama Jennifer Lopez disebut juga pernah berpacaran dengan P Diddy. Namun, hubungan keduanya terbilang singkat dan putus pada 2001.
P Diddy pernah menjalin hubungan dengan Sarah Chapman. Meski pernah membantahnya, tetapi diketahui keduanya memiliki anak laki-laki yang lahir pada 2006.
Kemudian Cassandra Ventura atau yang akrab disapa Cassie. Kisah cinta P Diddy dengan sang penyanyi ini cukup rumit. Keduanya diketahui berpacaran pertama kali pada 2007 dan sempat putus sebelum kembali nyambung pada 2018.
Baca Juga: Lirik Lagu No More Parties In LA Kanye West Yang Diduga Curhat Soal Pesta P.Diddy
Cassie ini salah satu mantan P Diddy yang pernah melaporkannya atas tuduhan kekerasan pada 2023.
Fakta mengejutkan lainnya mengenai kisah cinta P Diddy, yakni pernah berpacaran dengan Cameron Diaz. Keduanya sempat dikabarkan bertunangan sebelum akhirnya Cameron menikah dengan Benji Madden pada 2015.
Lalu ada nama Lori Harvey, yang merupakan putri dari Steve Harvey. Keduanya sempat berpacaran meskipun singkat.
Seorang model, Gina Huynh dikabarkan juga pernah menjalin hubungan asmara dengan P Diddy pada 2019.
Perjalanan cinta P Diddy belum usai, dia pernah berpacaran dengan Yung Miami. Keduanya go public pada tahun 2022 lalu.
Dana Tran pernah menjalin hubungan dengan P Diddy dan melahirkan anak perempuan pada tahun 2022.
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Konten Promosi Whip Pink Tuai Kritik, Brand Tahu Kalau Disalahgunakan?
-
Diungkit soal Masa Lalu dengan Wendy Walters, Reza Arap Janji Perjuangkan Nama Baik Lula Lahfah
-
Curhat Pilu Lula Lahfah ke Keanu Agl Sehari Sebelum Meninggal Dunia: Gue Takut Banget
-
Dispatch Ungkap Rahasia Cha Eun Woo Hindari Pajak Rp230 Miliar, Semua Anggota Keluarga Terlibat
-
Nyesek! Keanu Agl Bongkar Rencana Bareng Lula Lahfah Bulan Depan
-
Momen Haru Wendy Walters di Pemakaman Lula Lahfah, Unggah Foto Kenangan di IG
-
Lula Lahfah Mimpi Bertemu Laura Anna sebelum Meninggal, Firasat?
-
Curhatan Lama Lula Lahfah Viral Lagi, Sering Keluhkan Penyakit sejak 2020 hingga Takut Meninggal
-
Judulnya Provokatif, Makna Lagu Debut Bhella Cristy Ternyata tentang Pengkhianatan Cinta yang Dalam
-
Padi Reborn Rayakan 28 Tahun Perjalanan Musik Lewat Konser Spektakuler Dua Delapan