Suara.com - Sidang kasus penyiraman air keras oleh Aji terhadap Agus Salim telah digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Barat, Selasa (19/11/2024). Sidang perdana beragendakan pembacaan dakwaan.
Aji sebagai terdakwa mengikuti sidang cerai online dari Rutan Salemba, Jakarta. Sementara di pengadilan, ia diwakili pengacaranya, Lintar Fauzi.
Ditemui usai sidang, Lintar Fauzi mengungkap alasan Aji menyiram air keras ke wajah Agus Salim, yang merupakan atasannya di pekerjaan. Menurut Lintar, Aji sakit hati terhadap perkataan Agus.
"Bahwa Aji melakukan penyiraman air keras karena merasa terintimidasi dan akumulasi dari perkataan Agus terhadap Aji," kata Lintar, mengutip dari YouTube Intens Investigasi yang diunggah baru-baru ini.
Yang mejadi fokus Lintar sebagai pengacara Aji adalah karena kliennya dikenakan tudingan tindakan perencanaan. Menurut Lintar, Aji tidak berniat untuk melukai mata Agus.
"Pembelaan kami terfokus pada mengapa Aji melakukan itu. Saat Aji melakukan penyiraman terhadap agus, dia tidak fokus ke wajah Agus. Itu nanti akan kami kembangkan, kami perdalam, di proses persidangan," ujar Lintar.
"Poinnya adalah pasal yang dikenakan perencanaan. Aji tidak melakukan perencanaan itu, tapi kalau konstruksi jaksa ke situ, itu jadi fokus pembelaan kami. Kalau keterangan dari Aji langsung, dia merasa intimidasi atau perasaan yang akhirnya ia tahan secara emosional dari perkataan-perkataan Agus, hingga dia melakukan perbuatan itu," ucap Lintar menambahkan.
Menurut pembelaannya, Lintar menegaskan kalau Aji tidak berniat mencelakakan Agus, atau ingin membuat kerusakan permanen pada mata Agus.
Baca Juga: Diadukan Agus Salim ke Kemensos, Yayasan Teh Novi Bakal Diaudit
"Tapi karena interaksi Aji dengan agus baru hitungan Minggu. Memang dia kesal pada saat itu, hingga melakuakn penyiraman. Nah apakah penyiraman itu diniatkan untuk ke wajahnya Agus. Nah niat itu kita gali langsung dari Aji," imbuh Lintar.
Dalam sidang kali ini, tim pengacara Aji tidak melakukan eksepsi. Pihak Aji menganggap pembacaan dakwaan yang dilakukan jaksa sudah sesuai dengan BAP.
Seperti diketahui, kasus ini bermula ketika Agus Salim disiram air keras oleh Aji, yang merupakan rekan kerjanya. Akibat penyiraman itu, kedua mata Agus mengalami luka yang serius.
Kasus ini kemudian terendus Pratiwi Noviyanthi, seorang influencer yang juga ketua Yayasan Rumah Peduli Kemanusiaan. Perempuan yang disapa Teh Novi itu kemudian mengajak Agus ke podcast Denny Sumargo.
Dari podcast Denny Sumargo kemudian banyak orang yang bersimpati ke Agus dan memberikan donasi. Mengejutkan karena donasi tersebut totalnya lebih dari Rp1,5 miliar.
Namun uang tersebut bukannya langsung digunakan buat berobat, Agus malah memakai duit tersebut untuk kebutuhan pribadi. Salah satunya untuk membayar utang salah seorang kerabatnya sebesar Rp98 juta.
Berita Terkait
-
Diadukan Agus Salim ke Kemensos, Yayasan Teh Novi Bakal Diaudit
-
Dijodoh-jodohkan dengan Agus Salim, Reaksi Bunda Corla Bikin Ngakak
-
Nikita Mirzani Salahkan Teh Novi Usai Polemik Donasi Agus Salim Jadi Isu Nasional
-
Meski Dicap Sombong, Denny Sumargo Tegas Ogah Minta Maaf ke Farhat Abbas
-
Tak Perlu Polling, Farhat Abbas Yakin Donasi Rp1,5 Miliar Bakal Kembali ke Agus Salim: Saya yang Perjuangkan!
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Syuting Film Extraction: Tygo di Tangerang, Anak-Anak Jadi 'Petugas' Dadakan Bantu Atur Lalu Lintas
-
Review Bridgerton Season 4 Part 1, Romansa Benedict dan Sophie Terlihat Menjanjikan
-
Produksi Prekuel John Rambo Resmi Dimulai, Noah Centineo Gantikan Sylvester Stallone
-
Sinopsis Take Charge of My Heart, Kisah Cinta Unik Pria dengan Jantung Buatan dan Wanita Listrik
-
Beredar Isu Ressa Rizky Rosano Anak Denada Pernah Menikah dan Cerai, Nama Dini Kurnia Terseret
-
Rekaman CCTV Ungkap Kehadiran Reza Arap Saat Lula Lahfah Meninggal, Bawa Dokter ke Apartemen
-
Tayang di Indonesia, Sutradara Terharu Papa Zola The Movie Didukung Kreator Animasi Asia Tenggara
-
Teka-teki Kematian Lula Lahfah Terjawab, Polisi Resmi Hentikan Penyelidikan
-
Irfan Hakim Klarifikasi Usai Diserang Gegara Diduga Bela Denada yang Tak Akui Ressa Anak Kandung
-
Voyagers Malam Ini: Eksperimen Psikologis: Apa yang Terjadi Jika Manusia Bebas dari Kontrol?