Suara.com - Laporan harta kekayaan ayah Lady Aurellia Pramesti, Dedy Mandarsyah, sedang menjadi topik hangat karena dianggap penuh dengan kejanggalan.
Seperti diketahui, Dedy Mandarsyah melapor harta kekayaan kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada tanggal 14 Maret 2024.
Menurut laman LHKPN, kepala Badan Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) di Kalimantan Barat itu tercatat memiliki total harta kekayaan sebesar Rp9.426.451.869.
Di Jakarta Selatan, Dedy Mandarsyah mempunyai tiga buah aset tanah dan bangunan. Dua buah aset seluas 33,8 x 33,8 meter persegi senilai Rp200 juta dan satu buah aset seluas 36 x 36 meter persegi sebesar Rp350 juta.
Seiring santernya LHKPN tersebut, penampakan salah satu aset rumah diduga milik Dedy Mandarsyah di Jakarta Selatan bocor ke media sosial.
Potret aset rumah diduga milik Dedy Mandarsyah ini disiarkan oleh akun Twitter @dhemit_is_back pada Sabtu (14/12/2024). Hingga kini, unggahan tersebut telah mendapat 252 jumlah tayangan.
"Selain rajin menabung dan baik hati, ternyata bapak dari dokter koas ini pandai menawar harga rumah murah," tulis akun @dhemit_is_back.
Dalam foto tersebut, rumah diduga milik Dedy Mandarsyah tampak sedang dalam proses pembangunan. Rumah itu dibangun mengusung tema modern klasik.
Ciri-ciri desain rumah modern klasik dapat ditandai dengan keberadaan gapura di bagian depan halaman, pilar tinggi di bagian tengah rumah, dan atap segitiga yang unik.
Baca Juga: Beda Kasus Rafael Alun vs Dedy Mandarsyah: Penganiayaan Dokter Koas Berujung KPK Turun Tangan?
"Dapat hanya Rp200 juta (di) Jaksel dan lumayan bagus. Jalan Soepeno, tepat di kota. Hebat bukan," ujar akun tersebut.
Perihal itu, sejumlah warganet turut memberikan respons dan komentar yang beragam. Sebagian warganet mengutarakan kejanggalan dengan rumah diduga milik Dedy Mandarsyah tersebut.
"Kayak gini, KPK tuh memang eggak cross check, ya? Minimal pakai logika, gitu. Masa rumah Jaksel harga Rp200 juta? Depok pinggiran aja udah Rp200 juta lewat," tulis seorang warganet.
"Rumah apa luasnya 33,8 x 33,8 meter persegi (harganya) Rp200 juta? Lincah amat. Orang di Magelang rumah 140 meter pesegi aja Rp260 juta lebih, ya kali di Jakarta segitu doang," kata warganet lain.
"Rp200 juta itu perumahan subsidi ukuran 43. Itu pun bukan di kota, tapi di kabupaten di Sumatera. Kalau di ibukota provinsi mana dapat," komentar warganet lain tak percaya.
Media sosial belakangan dihebohkan dengan dokter koas yang dipukul orangtua rekannya. Ketua atau chef koas bernama Luthfi itu dihajar sopir dari rekannya yakni Lady Aurellia Pramesti lantaran jadwal jaga di libur Natal dan Tahun Baru.
Berita Terkait
-
5 Fakta Kondisi Lady Aurellia yang Alami Stres: Berujung Penganiayaan Dokter Koas
-
Kronologi Penganiayaan Dokter Koas Versi Pelaku: Berawal dari Lady Aurellia Stres
-
Beda Kasus Rafael Alun vs Dedy Mandarsyah: Penganiayaan Dokter Koas Berujung KPK Turun Tangan?
-
Beda Kelas, Dedy Mandarsyah vs Basuki Hadimuljono dalam Mendidik Anak
-
Selisih Rp46 Juta, Intip Harta Kekayaan Ayah Mario Dandy dan Lady Aurellia Pramesti
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Beredar Chat Jule Ngaku Korban KDRT Na Daehoon, Tapi Kok Dapat Hak Asuh?
-
Makin Percaya Diri Tampil Tanpa Hijab, Video Jule Bareng Seorang Pria Viral di Media Sosial
-
47 Meters Down: Uncaged, Melawan Labirin Maya dan Hiu Buta, Malam Ini di Trans TV
-
No Way Up Sajikan Horor Survival yang Memacu Adrenalin antara Langit dan Laut, Malam Ini di Trans TV
-
Pernah Kena Isu Selingkuh dengan Zize, Salim Nauderer Direstui Faisal Haris Pacari Shakilla Astari
-
Flash Disk Berisi Konten Netflix Jadi Barbuk Kasus Pandji Pragiwaksono, Apakah Ini Pembajakan?
-
Tak Hanya Ogah jadi Babu, Ibrahim Risyad Merasa Nikah Bikin Masalahnya Bertambah
-
Ruhut Sitompul Sentil Pelapor Pandji Pragiwaksono: Gagal Total dan Bikin Malu
-
Sudah Jadi Istri Maxime Bouttier, Luna Maya Masih Simpan Postingan tentang Ariel NOAH