Suara.com - Sebuah video viral di media sosial memperlihatkan saat Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) mengusir jamaah yang ada di saf depan Masjid Raya Baiturrahman Semarang pada Jumat (13/12/2024)
Ternyata maksud Paspampres menyuruh para jamaah untuk pindah dari posisinya itu dikarenakan adanya Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka yang akan melaksanakan salat Jumat.
Seorang Paspampres yang mengenakan baju berwarna coklat terlihat menyuruh beberapa orang yang sudah berada di saf depan untuk minggir karena tempatnya akan digunakan oleh rombongan wapres.
Gibran yang mengenakan batik berwarna biru terlihat sudah berada di posisi saf depan, sementara jamaah lainnya bergeser ke sebelah kiri.
Salah seorang jamaah lainnya bahkan terpaksa pergi dari tempatnya saat tiga orang Paspampres menyuruhnya pindah karena tempatnya akan ditempati oleh pejabat setempat lainnya.
Momen Paspampres usir jamaah itu dibagikan akun X @ferizandra hingga videonya viral.
“Ini gimana konsepnya orang yang datang belakangan menggusur jama'ah yang udah datang duluan ke masjid?” tulis akun tersebut dikutip pada Selasa (17/12/2024).
Melihat unggahan video Paspampres usir jamaah salat itu mendapatkan respons beragam dari para netizen.
“Besok-besok suruh jadi khotib + imam aja sekalian, biar duduknya paling depan,” ujar akun @free***p
Baca Juga: Foto Masa Muda Gus Miftah Disebut Mirip Gibran: Bagai Pinang Dibelah Dua
“Hadeh, kok jadi nyusahin jamaah yang lain sih kuku kaka,” kata akun @Mr_co***
“Mengusir orang untuk memberikan kepada Pejabat dan rombonganny Hukumnya HARAM. Menunjukkan buruknya akhlak mereka! Masjid itu rumah Allah, dan semua manusia sama di hadapan Allah,” komen akun @Nura***
“Di masjid orang datang duluan berhak dapat paling depan. Datang belakangan gak boleh ngusir yang sudah di depan. Di rumah Allah semua orang kedudukannya sama. Kalau pejabat datang akhir harusnya duduk di shaf belakang,” ujar akun @iqba***
Diberitakan Antara, Gibran melaksanakan shalat Jumat di Masjid Raya Baiturrahman Semarang, Jawa Tengah, di sela kunjungan kerjanya di Kota Atlas.
Gibran saat itu didampingi oleh pejabat terkait yakni Penjabat (Pj) Gubernur Jateng Nana Sudjana, Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu, dan Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jateng KH Ahmad Darodji.
Kontributor : Rizka Utami
Berita Terkait
-
Gibran Diteriaki Fufufafa saat Datangi Lokasi Kebakaran, Auto Kena Tegur Aparat
-
Sempat Jaga Martabat Jokowi, PDIP Kini Beberkan Alasan Baru Pecat Gibran hingga Bobby Sekarang
-
Berawal Investor Kakap Curiga, Bos eFishery Gibran Huzaifah Diduga Gelapkan Dana Perusahaan
-
Pidato Gibran Jadi Omongan, Kata-katanya Dianggap Tak Sesuai Kaidah, Warganet: Mending Lagu Inul
-
Pecat Gibran dan Bobby Nasution, PDIP Ungkap Alasan Lengkapnya
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Beredar Foto Wajah Anak Syahrini, Asli atau AI?
-
Virgoun di Big Bang Festival: Cerita Last Child Nyaris Bubar, Siap Sambut 2 Dekade
-
5 Fakta Menarik Stranger Things: Tales from '85, Spin-off Versi Animasi di Netflix
-
Sinopsis Drakor Honour, Ajang Comeback Lee Na Young yang Angkat Kisah 3 Pengacara Perempuan Tangguh
-
Galang Dana buat Bencana Sumatra, Big Bang Festival Kumpulkan Rp22 Juta
-
Fairuz A Rafiq Geram Insanul Fahmi Bilang I Love You ke Inara Rusli dan Mawa
-
Stranger Things Finale: Siapa Saja Korban Tewas dan Apa yang Terjadi dengan Eleven?
-
7 Film Indonesia Terlaris yang Disutradarai Komika, Agak Laen: Menyala Pantiku! Saingi Jumbo
-
Devano Danendra Resmi Buang Nama Belakang, Ini Alasan di Balik Keputusannya
-
Viral Bareng Sal Priadi, Kasus Sitok Srengenge Ternyata Mangkrak