Suara.com - Film animasi Zanna: Whisper of Volcano Isle siap meramaikan bioskop awal tahun depan. Tentunya, menjadi salah satu hiburan saat anak-anak liburan sekolah.
Selain sebagai hiburan, film animasi Zanna: Whisper of Volcano Isle juga mengajarkan nilai-nilai kemanusiaan yang bisa diserap anak-anak dengan mudah.
Hal tersebut diungkap Alya Nurshabrina, sosok pengisi suara Zanna. Ia turut bahagia film yang menginsipirasi tersebut akhirnya akan tayang.
"Melihat Zanna di layar lebar adalah momen mengharukan," kata Alya Nurshabrina saat konferensi pers di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat pada Kamis (19/12/2024).
Ia menambahkan, "saya berharap anak-anak Indonesia dapat terinspirasi dari perjalanannya untuk menjadi lebih percaya diri dan berani menghadapi tantangan hidup."
Selain Alya Nurshabrina, ada Robby Purba yang juga menjadi pengisi suara pada film yang diproduksi MNC Animation dan MNC Pictures ini.
Robby Purba turut mengisi dua karakter yakni Atlas dan Oleander. Sama seperti Alya Nurshabrina, ia merasa bangga karena terlibat dalam karya anak bangsa.
"Melihat karya yang indah dan pesan yang kuat dalam film Zanna, membuat saya yakin, film ini akan meninggalkan kesan yang mendalam bagi banyak orang," tuturnya.
Liliana Tanoesoedibjo, Produser Eksekutif film Zanna bahkan optimis animator Indonesia juga tidak kalah hebat dengan yang di mancanegara. Sebab bisa menghasilkan film yang berkualitas.
Baca Juga: Teaser Perdana Superman James Gunn Rilis, Debut David Corenswet Dimulai
"Malam ini bukan hanya tentang peluncuran sebuah film, tetapi juga perayaan kreativitas, kolaborasi, dan mimpi yang menjadi nyata. ZANNA: Whisper of Volcano Isle adalah bukti bahwa animasi Indonesia memiliki potensi besar untuk bersaing di tingkat internasional," kata Liliana Tanoesoedibjo.
"Kami harap film ini menjadi inspirasi bagi keluarga di Indonesia dan dunia," imbuhnya mengakhiri.
Berita Terkait
-
Agak Lain, Arbani Yasiz Tak Harus Pergi Liburan buat Segarkan Pikiran
-
Hadirkan Kerajaan Setan, Erika Carlina Sebut Pabrik Gula jadi Film yang Berani Ambil Risiko
-
Ulasan Film Devils Stay, Teror Horor di Sekitar Jenazah Anak Dokter
-
Sinopsis Modal Nekad, Film Perdana Gempi bareng Ortu
-
6 Fakta Film Superman Arahan James Gunn, Aksi Terbang Terinspirasi Top Gun
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Film Dukun Magang: Ketika Logika Mahasiswa Skeptis Terpaksa Berguru pada Ilmu Gaib
-
7 Drama Kim Woo Bin, Aktor yang Siap Menikah dengan Shin Min Ah
-
5 Rekomendasi Drakor Populer Tentang Balas Dendam, Terbaru Taxi Driver 3 Tayang Hari Ini
-
Review Film Wicked: For Good, Penutup Manis yang Kadang Terasa Kurang Bumbu
-
SinopsisThe Hunger Games: Sunrise on the Reaping, Ungkap Asal-usul Haymitch Abernathy
-
Backtrace: Upaya Sylvester Stallone Mengungkap Perampokan Misterius, Malam Ini di Trans TV
-
Who Am I?: Salah Satu Film Paling Berbahaya Jackie Chan, Malam Ini di Trans TV
-
9 Film Adaptasi Game Legendaris, Pemanasan Sebelum The Legend of Zelda Tayang
-
Jordi Onsu Sudah 3 Tahun Tak Bicara dengan Ruben Onsu: Komunikasi Diblokir!
-
Jordi Onsu Ogah Bertemu Mak Ifah, Khawatir Ibunya Ngamuk dari Kubur