Suara.com - Anggota Komisi X DPR RI Bonnie Triyana ikut buka suara perihal lukisan sarat kritik milik Yos Suprapto yang membuat pamerannya dibatalkan. Setahu Bonnie, Yos sebelumnya sudah pernah memamerkan karya bernuansa kritik namun lolos dari berbagai bentuk pelarangan.
“Kalau saya nggak keliru, Mas Yos ini juga pernah pameran tahun 2017. Saat itu, Mas Yos juga melakukan kritik dengan caranya terhadap kekuasaan,” ungkap Bonnie Triyana di kawasan Cikini, Jakarta, Minggu (22/12/2024).
Sejak dulu, Yos Suprapto biasa menyuarakan kritik lewat lukisan. Apa yang Yos tampilkan juga dianggap Bonnie Triyana masih dalam batas wajar.
“Mas Yos memang begitu. Ini kan cuma mirip seseorang, kemudian jadi ramai. Masih wajar kok sebagai kritik satir,” terang Bonnie Triyana.
Malahan dalam situasi saat ini, Bonnie Triyana melihat kritik yang disampaikan Yos Suprapto bisa saja benar. Mungkin saja, ada pihak yang tersinggung dengan keberadaan lukisan yang menggambarkan penyalahgunaan kekuasaan itu.
“Kecuali kalau memang benar orangnya begitu, ya tersinggung. Kalau memang ada yang tersinggung, kemudian merasa keberatan dan minta lukisannya diturunkan, ya mungkin bisa jadi memang benar melakukan itu,” kata Bonnie Triyana.
Sebagaimana diketahui, pameran lukisan Yos Suprapto bertajuk “Kebangkitan: Tanah untuk Kedaulatan Pangan” yang seharusnya digelar pada 20 Desember 2024 sampai 19 Januari 2025 dibatalkan Galeri Nasional Indonesia.
Kata Suwarno Wisetrotomo selaku kurator, ada beberapa lukisan Yos Suprapto yang bersumber dari opini pribadi soal praktek kekuasaan, terlalu vulgar dan tidak sesuai tema pameran sehingga tidak boleh dipajang.
Foto-foto lukisan Yos Suprapto yang dilarang tampil di pameran kemudian beredar luas di media sosial. Ternyata, Yos menampilkan sosok mirip Jokowi dalam karya-karya berbau kritik tersebut.
Baca Juga: Yos Suprapto Sebut Suwarno Sudah Lihat Lukisan 'Konoha' Tapi Tidak Ada Tanggapan
Bonnie Triyana sendiri dalam pernyataan sebelumnya mendorong Galeri Nasional Indonesia untuk membuka pameran lukisan Yos Suprapto ke publik seperti agenda awal.
“Pameran itu nggak perlu jadi kontroversi seperti ini seandainya dibiarkan,” ucap Bonnie Triyana.
Berita Terkait
-
Bonnie Triyana Minta Galeri Nasional Buka Lagi Pameran Lukisan Yos Suprapto: Pasti Ramai
-
Deddy Sitorus Yakin Dalang Pembredelan Pameran Yos Suprapto Bukan Prabowo: yang Minta Mantan Presiden!
-
Gaji dan Tunjangan Fadli Zon di Kabinet Prabowo, Dinilai Yos Suprapto Tak Layak Jadi Menteri Kebudayaan
-
Politisi PDIP Minta Galeri Nasional Segera Buka Pameran Karya Yos Suprapto: Tiap Orang Punya Tafsir
-
5 Judul Lukisan Yos Suprapto yang Dilarang Dipamerkan di Galeri Nasional, Benarkah Mirip Jokowi?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
Nikah Besok, Intip Perjalanan Cinta Ranty Maria dan Rayn Wijaya
-
Sinopsis Setan Alas! Pemenang Best Film JAFF 2023, Akhirnya Tayang di Bioskop
-
Kondisi Inul Daratista Drop Usai Pulang dari Korea, Pingsan di Kamar Mandi Hingga Masuk UGD
-
Dipisahkan Maut, Ini 7 Kenangan Perjalanan Cinta Reza Arap dan Lula Lahfah
-
Tujuh Tahun Menunggu, Setannya Cuan Jadi Panggung Terakhir Babe Cabita
-
Sinopsis Finding Her Edge, Serial Remaja tentang Ambisi, Cinta, dan Dunia Seluncur Es
-
Siap-Siap! 6 Film MGM Pictures Paling Dinanti Tahun 2026
-
4 Tanda Kepergian Lula Lahfah Disebut Meninggal dalam Kondisi Baik
-
Virgoun Restui Ahmad Dhani dengan Inara Rusli: Aku Sih Yes
-
Pesan Terakhir Lula Lahfah ke Jennifer Coppen Terungkap, Titip Doa untuk Laura Anna