Suara.com - Melaney Ricardo kembali ditunjuk Hotman Paris untuk memandu acara pesta pernikahan anaknya. Mereka diketahui berkarib karena sesama berdarah Batak.
Kali ini, Melaney Ricardo memandu pesta pernikahan anak sulung Hotman Paris, Frank Hutapea, pada Minggu (12/1/2025) di ballroom hotel The St. Regis Jakarta.
"Hal-hal yang bikin salah fokus saat nge-MC acara Hotman Paris mantu semalam, istri Frank Hutapea cantik banget," kata Melaney Ricardo dalam akun @melaney_ricardo.
Sebelumnya, Melaney Ricardo pernah memandu pesta pernikahan anak bungsu Hotman Paris, Fritz Hutapea, di Balai Samudra Kelapa Gading pada Sabtu (16/9/2023).
"Fun fact dulu saat Fritz menikah, aku juga yang nge-MC," sambung Melaney Ricardo, ditilik pada Rabu (15/1/2025).
Oleh karena itu, Melaney Ricardo berharap kembali diberi kepercayaan oleh Hotman Paris untuk memandu pesta pernikahan anak keduanya, Felicia Hutapea.
"Nah, tinggal Felicia. Semoga nanti kalau menikah, aku juga yang MC," tutur Melaney Ricardo.
Seiring dengan itu, besaran honor Melaney Ricardo satu kali memandu acara juga tak kalah menarik untuk dibicarakan.
Dalam acara talkshow 'For Your Pagi' pada Selasa (28/11/2023), besaran tarif MC Melaney Ricardo dibongkar Raffi Ahmad.
Menurut Raffi Ahmad, istri Tyson Lynch itu disebut mendapat honor Rp500 juta ketika memandu acara pernikahan crazy rich Surabaya, Ryan Harris dan Gwen Ashley Widodo.
"Dia (Melaney) dibayar Rp 500 juta lo," ujar Raffi Ahmad.
Dengan angka tersebut, Melaney Ricardo diperkirakan mengantongi Rp1 miliar dari Hotman Paris untuk memandu pesta pernikahan kedua anaknya.
Sebagai tambahan informasi, Hotman Paris menggelontorkan dana pribadi untuk menikahkan Frank Hutapea. Dia mengaku, menghabiskan biaya hingga Rp 5 miliar.
"Abang kemarin habis berapa sih, bang?" ucap Rian Ibram.
"Lima miliar," ujar Hotman Paris dalam acara talkshow 'Pagi Pagi Ambyar' pada Senin (13/1/2025).
Berita Terkait
-
Adu Tarif Hotman Paris vs Fahmi Bachmid, Ada yang Gercep Tolak Jadi Pengacara Nikita Mirzani
-
Pernikahan Anak Dihadiri Presiden, Hotman Paris Dicibir Tak Sopan saat Sebut Nama Prabowo
-
Hotman Paris Terkesan Bela Nikita Mirzani, Fitri Salhuteru Sewot: Kurang-kurangin Joget Sama ABG
-
Penasaran dengan Huru-hara Pemecatan Shin Tae-yong, Hotman Paris Tanyakan Ini ke Denny Cagur
-
Gelontorkan Duit Sampai Rp 10 Miliar Buat Biaya Nikah 2 Anak, Hotman Paris Tak Terima Endorse: Itu Tanggung Jawab Saya
Terpopuler
- 5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
- 5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
- 7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
- Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
5 Film dan Series Prime Video Tayang Januari 2026, Ada Drakor Spring Fever
-
Lirik Lagu Tak Diberi Tulang Lagi: Benarkah Milik Kuburan Band untuk Lawan Slank?
-
Lirik Lagu Tak Diberi Tulang Lagi: Benarkah Milik Kuburan Band untuk Lawan Slank?
-
7 Rilisan Terbaru Disney+ Januari 2026, Ada Tron: Ares dan Wonder Man
-
Bela Manajer, Farel Prayoga Sentil Ayahnya Jual 2 Motor
-
Hamil Lagi dan Dituding Numpang Ayu Ting Ting, Adik Murka: Suami Gue Bukan Pengangguran
-
Rumah Ambruk, Diding Boneng Kini Sakit Asma
-
Dituding Kabur Usai Hamili Friceilda Prillea, Anrez Adelio Pastikan Mau Tanggung Jawab
-
Menjawab Mereka yang Remehkan Soleh Solihun: Sangat Layak Jadi Juri Indonesian Idol
-
Manajer Kembali Buka Borok Ayah Farel Prayoga, Tak Bayar Utang hingga Selingkuh