Suara.com - Ivan Gunawan kembali membuktikan kelasnya sebagai desainer ternama Indonesia lewat ajang Garis Poetih 2025. Dalam event ini, artis yang biasa disapa Igun itu juga menampilkan karyanya di acara penutup yang digelar di City Hall PIM 3, Jakarta Selatan pada 18 Januari 2025.
Igun menyuguhkan karyanya dalam Ivan Gunawan Prive, di mana ada 40 koleksi yang mendapatkan sambutan meriah dari para penikmat fashion.
Koleksi yang memadukan harmoni antara nuansa Aristokrat era Abad Pertengahan dan kemewahan kontemporer ini menghadirkan 40 look yang memukau, dirancang khusus untuk mereka yang ingin tampil menawan di Hari Raya.
Di panggung Fashion Show Garis Poetih Raya Festival 2025 karya Ivan Gunawan berhasil mencuri perhatian penikmat fashion lewat trend terbaru yang hadir dengan koleksi tiga pieces yang terdiri dari blouse, outer, dan pants, yang dipadu padankan dengan koleksi detail Monogram Lace yang mewah.
Sentuhan broderie collar dengan taburan crystal dan chunky beads yang dipadupadankan dengan organza emblishment pada koleksi ini menambah kesan mewah dan dramatis.
Ivan Gunawan menghadirkan empat thematic paduan warna seperti creme dan brown, hijau emerald yang berpadu dengan merah maroon, warna ash grey dan gold, serta black & white dengan sentuhan warna merah, yang memberikan banyak pilihan untuk Prive Women tampil glamour.
Pilihan koleksi Prive Raya produk yang terdiri dari 40 desain eksklusif, meliputi blouse, dress, one set, skirt, pants, scarf, hingga prayer set, yang siap untuk membuat Prive Women tampil elegan di momen Hari Raya.
Yang tak kalah menarik, Ivan Gunawan menggandeng SS Your Makeup dari Shella Saukia. Seperti diketahui, Shella tengah ramai perbincangkan di media terkait produk kosmetiknya. Namun rupanya, Igun punya alasan sendiri menggandeng Shella.
"SS Your Makeup ini memiliki artikel banyak, komplet dan lengkap. Dari mulai cushion, bedak, blush on, eye shadow, eye liner, pensil alis, lipstick dan masih banyak lagi. Semua artikel ini bisa menunjang tampilan model di atas panggung dan pigmentasi dari produk ini bagus banget. Jadi tidak perlu lagi pakai based, semua langsung jadi, langsung matang," kata desainer 43 tahun ini.
Baca Juga: Makin Dekat dengan Desy Ratnasari, Ruben Onsu Disebut Nafsuan oleh Bunda Corla
Sebagai bentuk rasa terima kasihnya, Ivan Gunawan juga menyampaikan penghargaan yang mendalam kepada para desainer dan sponsor yang telah memberikan dukungan penuh dalam pelaksanaan acara tersebut. Mereka berperan penting dalam memastikan acara berjalan lancar dan sukses.
"Terimakasih untuk semua desainer dan brand yang sudah berpartisipasi di Garis Poetih 2025. Aku senang banget karena mereka itu benar-benar mempersiapkan koleksinya untuk ajang ini. Aku berharap lewat Garis Poetih ini trend busana hari raya bisa diterima oleh masyarakat dan bisa mewarnai industry fashion di Tanah Air," tutur Ivan Gunawan.
Tag
Berita Terkait
-
Makin Dekat dengan Desy Ratnasari, Ruben Onsu Disebut Nafsuan oleh Bunda Corla
-
Ruben Onsu Panik Ditodong Orang Dekat soal Desy Ratnasari, Isu Beda Agama Ramai Digunjing
-
Gelar Festival Garis Poetih Tahun Depan, Ivan Gunawan Bakal Hadirkan Puluhan Desainer
-
Ivan Gunawan Kesal Disuruh Lepas Kalung Saat Jadi Bintang Tamu TV: KPI Saya Tunggu Undangannya
-
Kisah Paman Ivan Gunawan Pindah Agama Kristen Sepulang Umrah, Didatangi Sosok Misterius Ini
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea
-
Raih 10 Juta Penonton, Skenario Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Ditulis Hanya dalam Waktu 3 Hari?
-
6 Plot Hole di Drama Cashero Bikin Penonton Garuk Kepala, Logis Gak Sih?
-
Sinopsis Scream 7: Teror Ghostface Kembali, Putri Sidney Jadi Target Utama
-
Cetak Sejarah! Ini 3 Film Terlaris Tissa Biani yang Tembus Jutaan Penonton
-
Nasihat Buya Yahya Jadi Titik Balik Inara Rusli Cabut Laporan Polisi dan Rujuk dengan Insanul Fahmi
-
Rekap Lengkap Ramalan Hard Gumay 2026: Kematian Artis, Perceraian Seleb Hingga Bencana Alam
-
Suami Terseret Kasus Penipuan, Boiyen Ungkap Harapan Ini untuk Tahun 2026