Suara.com - Hal menarik terjadi pada Atta Halilintar. Pasalnya, ayah dua anak ini mendadak mendapatkan tawaran sebuah jabatan.
Dilansir dari akun Instagram @pembasmi.kehaluan.reall pada Jumat (24/1/2025), Atta mulanya masih tak percaya ditawari jabatan tersebut. Raut wajahnya memperlihatkan ketidakpercayaan.
Begitu pula dengan istrinya, Aurel Hermansyah. Aurel bahkan bertanya berulang kali soal tawaran tersebut.
Jabatan yang ditawari adalah Ketua RT di lingkungan tempat tinggal mereka.
"Jadi dapat tawaran jadi ketua RT/RW di daerah Pondok Indah sini," kata seorang perempuan.
"Hah?" kata Atta sembari menutupi wajahnya.
Aurel memberikan reaksi serupa sebelum ibu dua anak tersebut memamerkan pencapaian suaminya di media sosial.
"Hah? Sumpah, aku lagi live. Eh suami aku ditawarin jadi ketua RT," kata Aurel.
Publik pun memberikan reaksi yang beragam. Banyak yang mendukung Atta Halilintar untuk menerima tawaran tersebut.
Baca Juga: Geni Faruk Flexing Kopi 'Gold 24 Karat', Ini Hukum Makanan Bertabur Emas dalam Islam
Pasalnya, tawaran tersebut bisa menjadi pijakan yang bagus untuk Atta Halilintar. Terutama bila sang YouTuber kelak berniat terjun ke dunia politik.
"Bagus jadi ketua RT dulu trus RW terus lama-lama kalau nyaleg atau apapun itu warga udah akrab kinerjanya," kata salah satu warganet.
"Gagah dari RT terus bupati, terus gubernur, terus presiden. Gagah nggak tuh?" tambah yang lain.
"Mau aja papata, biar dapat pengalaman, habis RT, lurah, walikota, gubernur, terus presiden," warganet menimpali.
Ada pula yang diduga membandingkan Atta dengan sang adik, Thariq Halilintar.
"Nggak apa-apa mulai dari bawah dulu jadi kalau suatu saat mau nyalon jadi apapun udah ada pengalaman, biar nggak kaya adeknya kan kemaren pas nyalon DPR di bully karena nggak ada pengalaman katanya," kata warganet.
Berita Terkait
-
Curhat Aaliyah Massaid Sering Ngomel Saat Hamil Muda, Thariq Halilintar Kini Panggil Diri Sendiri Papah
-
Peran Nagita Slavina buat Cucu Geni Faruk: Jadi Orang Pertama yang Sadar Aurel dan Aaliyah Hamil
-
Beda Reaksi Aurel Hermansyah dan Zahwa Massaid Saat Tahu Aaliyah Massaid Hamil: Ada yang Ekstrem
-
Aurel Hermansyah Tak Sabar Tunggu Anak Ketiga: Ameena dan Azura Mau Punya Adik
-
Aaliyah Massaid Hamil, Thariq Halilintar Pesan ke Calon Anak: Jangan Sakiti Ibumu...
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Hidup Berubah Drastis Berkat TikTok, Jennifer Coppen Akui Popularitas Baru Bawa Konsekuensi
-
Rujuk, Fahmi Bo Bakal Menikahi Mantan Istrinya Besok
-
Kupas Tuntas Konser The 1/9 Tour by eaJ di Jakarta: Musik, Empati, dan Energi
-
Ritual Belphegor di Depan Pohon Pisang: Rangkul Mitos Lokal Tanah Jawa
-
Fuji Bercanda Mau Nikah, Kepingin Keliling Dunia Bareng Pasangan
-
Dapat Penghargaan TikTok Awards, Jennifer Coppen: Halo Haters, Aku Akan Terus Bersinar!
-
6 Fakta Menarik Jodoh 3 Bujang yang Bikin Jadi Raja di Netflix
-
Hotman Paris Ledek Firdaus Oiwobo yang Diminta Copot Toga oleh Hakim MK
-
Top 5 Serial Netflix Hari Ini: Drama Korea Mendominasi, Serial Indonesia Bertengger di Tiga Besar
-
Sinopsis The Hunger Games: Sunrise on the Reaping, Ungkap Asal-usul Haymitch Abernathy