Suara.com - Usai viral beberapa tahun lalu karena pengakuannya soal kondisi ekonomi yang tengah terpuruk, aktor Aji Yusman kembali menjadi sorotan karena menjual mainan anak dan alat tulis kantor (ATK) melalui unggahan Instagram-nya.
Aji Yusman mengaku, usahanya berdagang melalui akun Instagram-nya untuk mencari uang demi pengobatan istri dan anaknya.
Diketahui, istri sang aktor, Siskia Novia mengalami preeklamsia saat mengandung anak keempat mereka yang ternyata saat lahir juga menderita penyakit pencernaan karena virus.
"Jalan mainan dan ATK itu sudah berjalan satu setengah tahun lalu. Niptku dari awal biar mutar dulu uangnya, biar profit lah insya Allah," kata Aji Yusman saat ditemui di kawasan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
"Tapi kalau dipandang nominalnya sekarang, pendapatan yang bisa kudapat memang nggak sebesar pengeluaran, jadi dialokasikan memang untuk pengobatan," ucapnya menyambung.
Sayangnya, keputusan Aji Yusman menjajakan dagangannya di Instagram menuai pro kontra netizen. Tak sedikit yang menuding bintang sinetron Inikah Rasanya Cinta? tersebut menjual kesedihan.
Mengetahui hal tersebut, lelaki 36 tahun itu memberikan tanggapan. Menurut dia, keputusannya berjualan di Instagram sebagai jejak digital untuk ditunjukkan kepada anak-anaknya kelak.
"Sebenernya niat aku perihal upload ini adalah biar menjadi jejak digital yang di mana nantinya insya Allah anak-anakku besar, nanti dia bisa melihat secara langsung," ungkap Aji.
"Misalnya YouTube masih ada atau nggak, nanti media sosial, Instagram, Facebook masih ada atau nggak, dia bisa melihat, 'oh ternyata papa mamaku luar biasa dalam memproses setiap hal' niatku sebenarnya ke situ," tambahnya.
Baca Juga: Jadi Pengangguran, Aji Yusman Curhat Anaknya Terpaksa Putus Sekolah: Padahal Masih Kelas Dua SD
Adapun hingga saat ini, Aji Yusman masih bersemangat berjualan mainan anak dan ATK. Meski tak disebutkan berapa penghasilannya, namun diduga, keuntungannya bisa memenuhi semua kebutuhan sang aktor dan keluarga.
Berita Terkait
-
Ekonomi Terpuruk, Aji Yusman Jual Mainan dan ATK di Instagram Demi Biayai Pengobatan Anak
-
Terpaksa Buka Donasi Lagi Gegara Tabungan Ludes, Aji Yusman Curhat Pengobatan Anak Lewat BPJS Tak Ada Hasilnya
-
Gak Malu, Aji Yusman Lagi-Lagi Open Donasi untuk Biaya Berobat Anak
-
Geng Jason Bersatu, Bikin Nostalgia Lewat Konten Sinetron Inikah Rasanya Versi Bapak-Bapak
-
Dituding Jual Kesedihan Demi Naik Daun Lagi, Aji Yusman: Apapun Kulakukan Buat Keluarga
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
Terkini
-
Ucapan Jadi Kenyataan, Eva Manurung Pernah Sumpahi Virgoun dan Inara Rusli Cerai
-
Eva Manurung Akui Pacaran dengan Brondong Hanya Settingan, Demi Pasang Badan untuk Virgoun
-
Roby Tremonti Desak Aurelie Moeremans Bongkar Identitas Sosok Bobby di Memoar Broken Strings
-
Alasan Aurelie Moeremans Tulis Broken Strings, Berdamai dengan Masa Lalu yang Pahit
-
Ciri-Ciri Pelaku Grooming Menurut Psikolog, Dikaitkan dengan Sosok Bobby di Memoar Broken Strings
-
Sindiran Telak Inayah Wahid ke Kiky Saputri di Acara Lapor Pak! Bikin Tak Berkutik
-
Aurelie Moeremans Jelaskan Status Liber Pernikahannya dengan Roby Tremonti
-
Bantah Teror Hesti Purwadinata, Roby Tremonti Siap Lapor Polisi Jika Tak Ada Klarifikasi
-
LMKN Salurkan Rp151,8 Miliar Royalti ke Musisi, Puluhan Miliar Rupiah Masih Tak Bertuan
-
Roby Tremonti Bicara Soal Surat Pembatalan Nikah dengan Aurelie Moeremans, Dipaksa Ngaku KDRT