Suara.com - Kabar bahagia datang dari penyanyi Nadhif Basalamah. Pelantun lagu Penjaga Hati tersebut melamar sang kekasih, Taska Amani Zakaria saat keduanya tengah liburan ke Jepang.
Momen romantis tersebut dibagikan Nadhif Basalamah dalam unggahan Instagram-nya baru-baru ini.
Sang penyanyi melamar Taska Amani Zakaria dengan latar pemandangan Gunung Fuji. Dalam foto yang diunggah, tampak wajah Taska begitu semringah memamerkan cincin di jari manisnya.
Di foto lainnya, terlihat Nadhif memeluk mesra sang kekasih yang masih terus memamerkan cincin lamarannya.
Dalam caption, Nadhif Basalamah menuliskan ucapan manis untuk berbahagia selamanya dengan Taska Amani Zakaria.
"Untuk hari ini dan seumur hidupku, ini semua tentang kamu. Ayo lakukan ini, T. Semoga selalu bergema selamanya," kata Nadhif Basalamah.
Kabar bahagia ini menuai ragam ucapan selamat dari teman-teman keduanya. Dj antaranya penyanyi Adrian Khalif dan aktris Hana Malasan.
"Selamat, lovebirds," ujar Adrian Khalif di kolom komentar.
"Selamat," kata Hana Malasan.
Baca Juga: Lee Junho 2PM Dituduh Tak Bayar Pajak, Agensi Buru-Buru Klarifikasi
Sementara itu, para sahabat Nadhif dan Taska juga sempat membagikan detik-detik momen lamaran tersebut. Mulanya, Nadhif seolah-olah mengajak sang kekasih berfoto bersama.
Selama beberapa saat, Taska tetap asyik berpose ke kamera. Dia tak sadar kalau kekasihnya tengah memegang kotak cincin.
Taska Amani lalu terkejut dan bahagia saat tahu dirinya dilamar saat itu. Tanpa banyak basa-basi, dia menerima lamaran Nadhif Basalamah.
Berita Terkait
-
Video Klipnya Ditonton Puluhan Ribu Kali, Badai eks Kerispatih Beberkan Kisah Unik di Balik Lagu Sakit Dua Kali
-
Curhat Nana eks After School Usai Hapus Tato di Tubuh: Ini Menyakitkan
-
Kabar Baik! Penyanyi Richie Ren Dikonfirmasi Gelar Konser di Indonesia
-
Jay B GOT7 Bersiap Gelar Konser Solo di Jakarta, Catat Tanggalnya!
-
Luapan Rasa Bersalah T.O.P Soal Bigbang
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
-
Danantara 'Wajibkan' Menkeu Purbaya Ikut Rapat Masalah Utang Whoosh
-
Viral Biaya Tambahan QRIS Rp500: BI Melarang, Pelaku Bisa Di-Blacklist
-
Harga Minyak Dunia Merosot Imbas Stok AS Melonjak
-
Kiper Muda Rizki Nurfadilah Korban TPPO: Disiksa hingga Disuruh Nipu Orang China
Terkini
-
Jakarta IP Market 2025 Digelar: Ambisi RI Jadi Raja Kekayaan Intelektual Asia Tenggara
-
Takut Anaknya Tak Mancung, Nathalie Holscher Curhat Soal Kekhawatiran Selama Hamil Adzam
-
Strategi Baru LMKN Atasi Kisruh Royalti Musik, Ajak Musisi Jadi Mata-Mata
-
Sarwendah-Ruben Onsu Makin Panas, Dari Isu Penagih Utang ke Tudingan Halangi Bertemu Anak
-
Insiden Memalukan Skena Musik Bawah Tanah di Batu: Kritik untuk Mentalitas "Baper"
-
Jadi Ikon Festival Nyanyian Anak Negeri, Dul Jaelani Jadi Saksi Munculnya Bakat Baru Generasi Muda
-
Sapa Fans Jelang Konser di Jakarta, eaJ: Tolong Rusakin Lagi Earphoneku
-
Miris, Legenda Timnas Cristian Gonzales Dianggap Suporter dan Diusir dari Lift Saat Hadiri Laga
-
El Rumi Ungkap Alasan Pilih Syifa Hadju Jadi Istri, Singgung Perubahan Religius
-
Dituding Pelit di Tengah Proses Cerai, Deddy Corbuzier Emosi: Mikir Aja Deh Pakai Otak