Suara.com - Nafa Urbach mulai menjalani rutinitas baru sebagai anggota DPR RI setelah lolos Pemilu 2024. Sang artis sedikit berbagi cerita tentang bagaimana hari-harinya kini dihabiskan dengan banyak rapat.
"Kalau rapat itu kadang-kadang sampai malam, bisa sampai 3 rapat 4 rapat. Tapi seandainya cuma 2 rapat, sore jam 6 sudah selesai," ungkap Nafa Urbach di Plaza Indonesia, Jakarta, Jumat (31/1/2025).
Namun, Nafa Urbach tidak butuh waktu lama untuk beradaptasi. Pengalaman berpolitik sejak 2018 jadi modal berharga bagi Nafa.
"Aku di politik kan udah dari 2018, kurang lebih udah 7 tahun," kata Nafa Urbach.
Sebelum berkantor di Senayan, Nafa Urbach sudah sering menghadapi berbagai isu di kalangan masyarakat sebagai kader partai politik. Oleh karenanya, Nafa tinggal mengimplementasikan ilmu yang ia dapat lewat pemecahan solusi terbaik dari parlemen.
"Aku udah terbiasa dengan permasalahan di Indonesia. Kami kan ada feeding juga. Jadi, setiap permasalahan yang ada di Indonesia, selalu kami bicarakan," jelas Nafa Urbach.
Kebetulan, Nafa Urbach juga ditempatkan di Komisi IX DPR RI yang mengurus masalah kesehatan hingga ketenagakerjaan. Sedari dulu, dua isu besar itu memang jadi perhatian dan Nafa sudah tidak asing dengannya.
"Makanya ya cocok-cocok aja sih. Komisi IX kan ngurusin BPJS Kesehatan, Ketenagakerjaan," kata Nafa Urbach.
Nafa Urbach cuma sempat kaget dengan cakupan tanggung jawab yang cukup luas, karena bukan hanya dihadapkan pada masalah di satu wilayah saja. Kalau tidak punya pengalaman, Nafa yakin dirinya tidak akan sanggup menghadapi tekanan.
Baca Juga: Bareng Komisi IX, Nafa Urbach Akan Minta Tanggung Jawab BPOM Soal Kisruh Skincare
"Kalau aku baru setahun, pasti, 'Ini kenapa ini? Ngapain?'. Untungnya ya udah dari 2018," ucap Nafa Urbach.
Nafa Urbach jadi salah satu anggota Komisi IX yang menangani kisruh industri skincare lokal. Ia akan ikut meminta pertanggungjawaban Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) atas kegagalan mereka menyelesaikan kegaduhan.
"BPOM harus menindaklanjuti dengan tegas. Tidak pandang bulu, tidak melihat owner atau reviewer. Pokoknya, apa yang harus dikerjakan BPOM, itu harus tegas. Supaya tidak ada lagi kegaduhan-kegaduhan seperti yang belakangan terjadi," tegas Nafa Urbach.
Nafa Urbach juga menyatakan ikut bertanggung jawab atas pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang masih banyak kekurangan. Ia akan terbang ke Rwanda untuk mencari referensi agar eksekusi MBG di Indonesia bisa berjalan lebih baik.
"Di sana, program makan bergizi sukses dari 2019 sampai saat ini," pungkas Nafa Urbach.
Berita Terkait
-
Pola Korupsi 'Balik Modal Pilkada' Jerat Bupati Bekasi? KPK Cium Modus Serupa Lampung-Ponorogo
-
Apa yang Terjadi di Iran? Protes Rakyat, Internet Diputus, Dunia Bereaksi
-
Tok! Laras Faizati Divonis 6 Bulan Penjara Kasus Penghasutan, Tapi Hakim Perintahkan Langsung Bebas
-
Fahri Hamzah: Pilkada Lewat DPRD Diskusi Efisiensi, Jangan Terlalu Curigai Prabowo
-
PDIP Ingatkan Mandat Reformasi, Minta TNI Jauhi Politik Praktis dan Perkuat Industri Pertahanan
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Sinopsis Agatha Christie's Seven Dials: Misteri Tujuh Jam Alarm dan Kematian Gerry Wade
-
2 Tahun Meninggal, Babe Cabita Masih Ditanya soal Rate Card, Istri: Bingung Kasih Harga yang Mana
-
Series Keluarga yang Tak Dirindukan Segera Tayang, Manoj Punjabi Obrak-abrik Citra Pemain
-
Kasih Kode Bakal Bela Roby Tremonti, Pengacara Ini Langsung Diserang Netizen
-
Inara Rusli Terpuruk, Kehilangan 90 Persen Job dan Bisnis Gara-Gara Laporan Zina
-
5 Hal Menarik yang Bikin Film Run Wajib Masuk Daftar Tontonan
-
Gabung Sinetron Asmara Gen Z, Oliver Roberts Ogah Jual Nama William Roberts
-
Insanul Fahmi Temui Mawa, Ditantang Buktikan Pernikahan Siri dengan Inara Rusli
-
Teror Jalur Pantura Dimulai, Alas Roban Suskes Hantui 176 Ribu Penonton di Hari Pertama
-
Doomsday: Benarkah Doctor Doom Menikahi Sue Storm di Multiverse?