Suara.com - Komeng terpantau lebih dari sekali gagal melemparkan candaan usai diangkat sebagai anggota DPD RI. Kritikan "tidak bisa menempatkan diri" hingga "nirempati" mulai mewarnai kehidupan kariernya.
Terkini, candaan soal kisruh gas elpiji 3 kilogram membuat situasi semakin panas. Ucapannya memang disampaikan dengan tawa, namun publik tidak terkesan.
"Kalau gas ya musti dibatasi, kalau enggak dibatasin ngebut terus," ujar Komeng, yang kini videonya viral di berbagai platform media sosial.
Ucapan tersebut dibuntuti dengan komentar-komentar terkait kemampuan dari Komeng dalam berpikir sebelum menanggapi. Satu kritikan misalnya datang dari akun X @Dyanasthasia.
Pemilik akun mencoba menyampaikan satu kesimpulan yang menohok. Menurutnya, terjun ke dunia politik berpengaruh besar pada kemampuan otak seseorang dalam berpikir.
"Aku mulai percaya bahwa siapa pun yang terjun ke politik berakhir dengan otak mereka 'terganggu'," tulisnya.
Kesimpulan tersebut disertai dengan video dari Komeng yang berbicara soal gas elpiji 3 kilogram. Bukan tiba-tiba, Komeng berbicara karena dimintai pendapat dari awak media.
Tak heran jika kemudian beberapa warganet mencoba melemparkan pembelaan kepada sang komedian. Apalagi Komeng diketahui bekerja sebagai pejabat untuk bagian seni.
"In his defense (pembelaan dia), beliau (kerja) di bagian seni," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Lihat Genangan dan Lumpur di Bandara IKN, Susi Pudjiastuti Sedih
"Salah wartawannya, Kak karena itu bukan wewenang dan enggak ada urusan sama dia (Komeng)," kata warganet lain membela.
"Ya gimana ya, mereka enggak akan berani kalau memang bukan ranah mereka, tapi kalau ada kesempatan untuk diskusi pasti mereka akan bahas," komentar warganet lainnya.
Namun dari sekian pembelaan serta komentar yang diberikan di sana, ada satu yang tidak bisa diabaikan, yaitu kemunculan Susi Pudjiastuti.
Melalui akun X resminya, mantan menteri kelautan dan perikanan itu hanya memberikan respons yang singkat. Hanya ada tiga emoji tertawa di komentarnya tersebut.
Susi Pudjiastuti diduga tidak berkaitan langsung dengan Komeng. Melainkan soal pandangan atas kemampuan berfikir para pejabat.
Pasalnya, Susi pernah mengemban tugas yang sama. Meski jabatan menterinya sebatas pada periode 2014-2019 lalu.
Berita Terkait
-
Nyawa Rakyat Melayang Gegara Antre Gas, Banyolan Komeng soal Kelangkaan LPG 3 Kg Dicap Nirempati
-
Berapa Gaji Komeng sebagai Anggota DPD RI? Komentarnya Soal Gas LPG 3 Kg Dikritik
-
Kembali Buat Candaan Soal Kelangkaan Gas LPG 3 Kg, Komeng Buat Publik Geram: Gak Lucu!
-
Komentari Kisruh Gas Melon, Komeng Dianggap Tak Bisa Bedakan Kapan Bercanda dan Serius
-
Komeng Banjir Kritik Gegara Bercanda soal Gas LPG: Nggak Semua Bisa Jadi Candaan
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Guncang Oscar 2026! 6 Fakta Film Sinners Pecahkan Rekor dengan 16 Nominasi
-
Tangis Ressa Pecah, Berharap Diakui Denada sebagai Anak: Cuma untuk Ketenangan Hati
-
Intip Detail Gaun dan Makeup Ranty Maria saat Pemberkatan Nikah di Bali: Glam in White!
-
Sering Dikirim Kopi, Tissa Biani Bongkar Sifat Dermawan Lucky Element yang Jarang Diketahui Publik
-
Bikin Element Mandiri, Jasa Besar Lucky Widja di Band Diungkap Sahabat
-
Kasus Penggelapan eks Admin Fuji Naik Sidik, Terungkap Ada Dugaan Sindikat Karyawan
-
Pihak Kepolisian Usut Kematian Lula Lahfah dengan Scientific Investigation
-
Sinopsis Suzzanna: Santet Dosa di Atas Dosa, Saat Dendam Lebih Kuat dari Iman
-
Keanu AGL Bongkar Sifat Asli Lula Lahfah: Tulus, Gak Milih-Milih Teman
-
Mischa Chandrawinata Sentil Mantan Arafah Rianti yang Nyesel Kasih Tas Mahal: Bukan Laki-Laki