Suara.com - Ahmad Dhani mengundang secara resmi organisasi VISI atau Vibrasi Suara Indonesia untuk melakukan debat Undang-Undang Hak Cipta Secara terbuka.
Pengumuman tersebut disampaikan Ahmad Dhani melalui sebuah tulisan yang diunggah di Instagram pribadinya.
Dalam tulisan tersebut, pentolan band Dewa itu mengaku sudah mengirim surat undangan resmi itu ke organisasi yang dibentuk oleh Ariel NOAH.
"AKSI sebagai asosiasi resmi negara sudah mengirim surat undangan resmi ke VISI yang statusnya belum resmi," tulis Ahmad Dhani.
Suami Mulan Jameela itu berharap para anggota VISI bisa hadir untuk melakukan debat undang-undang hak cipta/
"Semoga besok bisa datang," sambungnya.
Tidak dijelaskan secara rinci kepada siapa undangan tersebut diberikan. Namun dalam keterangan yang ditulis, Ahmad Dhani memastikan tulisan tersebut resmi dari dirinya.
"Ini pernyataan resmi," sambungnya.
Unggahan Ahmad Dhani pun direspon oleh beberapa warganet. Salah satu wargnet pun langsung men-tag pesan tersebut kepada anggota VISI mulai dari Ariel NOAH, Judika, Agnez Mo, BCL, Kunto Aji, dan Vidi Aldiano.
Baca Juga: Momo Geisha Minta Maaf Bawakan Lagunya, Ariel NOAH Santai: Bawain Aja Tapi Harus Bagus
Selain itu ada warganet yang berharap di acara tersebut bisa disiarkan secara langsung.
"Tayang di mana pakde, moga ada live streaming-nya ya biar kita semua bisa ikut nyimak," harap warganet.
Ada juga warganet yang mendukung Ahmad Dhani untuk memperjuangkan hak cipta untuk para pengarang lagu.
"Lanjutkan om., Pokoke royalti pencipta lagu harus dibayar," tutur warganet.
"Ayo om Piyu Padi kalahkan om Fadly Padi seru sekali pasti, kalau panas," sambung warganet lainnya.
Ada juga yang beharap dengan pertemuan dan debat terbuka bisa dijadikan sebagai solusi jalan keluar soal undang undang hak cipta yang mulai banyak diperdebatkan banyak orang.
Berita Terkait
-
Momo Geisha Minta Maaf Bawakan Lagunya, Ariel NOAH Santai: Bawain Aja Tapi Harus Bagus
-
Ariel NOAH dan Wulan Guritno Dikabarkan Dekat, Dianggap Cocok karena Sama-Sama Suka Hal Ini
-
Ikut Trend Joget Bagi THR, Maia Estianty Bantah The Penguin Dance dari Yahudi
-
Pilih Gabung AKSI, Anji Bantah Bela Ahmad Dhani: Dia Sudah Mapan dan Kaya
-
Beda Gaya Parenting Ariel NOAH dan Ahmad Dhani, Ada yang Keras Didik Adab
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
Terkini
-
Reza Arap Ada di TKP Kematian Lula Lahfah, Polisi: Makanya Kami Minta Klarifikasi
-
Tutorial Beli 2 Tiket Film Esok Tanpa Ibu tapi Bayar Satu Saja di Cinema XXI
-
Di Tengah Drama Keluarga, Victoria Beckham Dianugerahi Gelar dari Kementerian Kebudayaan Prancis
-
Kabar Duka: Tika Mega Lestari Istri Pesulap Merah Meninggal Dunia
-
Kalau Waktu Bisa Diulang, Jule Ogah Nikah Muda: Nikmati Dulu Masa Muda
-
Muncul Tanpa Hijab, Julia Prastini Akui Diceraikan Na Daehoon karena Perbuatannya
-
Pasukan 1000 Janda, Kisah Para Perempuan Perkasa Indonesia Bakal Segera Hadir
-
Orangtua Waspada, Dinar Candy Edukasi Narkoba Jenis Baru: Bentuknya Mirip Balon Ulang Tahun
-
Alasan Polisi Tetap Periksa CCTV dan Reza Arap di Kasus Kematian Lula Lahfah
-
Guncang Oscar 2026! 6 Fakta Film Sinners Pecahkan Rekor dengan 16 Nominasi