Suara.com - Kisruh hak performing rights pencipta lagu yang digaungkan Asosiasi Komposer Seluruh Indonesia (AKSI) mulai disorot publik setelah Ari Bias memenangkan gugatan terhadap Agnez Mo.
Meski memantik pro kontra, Rieka Roslan sebagai salah satu anggota AKSI tetap bersyukur karena kasus Ari Bias membuka mata publik soal nestapa para pencipta lagu di balik karya populernya.
"Selama ini, orang buta soal royalti. Dengan kejadian ini, semua orang jadi tahu ada royalti yang harus diurusin, ada kontrak yang harus diurusin, ada izin yang harus diurusin," ujar Rieka Roslan di kawasan Senayan, Jakarta, Jumat (18/4/2025).
Rieka Roslan pun mengalami sendiri, bagaimana ide kreatif dari puluhan lagu hitsnya cuma dihargai Rp19 juta per tahun.
Kalau Rieka Roslan tidak mendapat penghasilan tambahan dari profesinya sebagai penyanyi, tidak terbayang oleh eks personel The Groove bagaimana dia harus memenuhi kebutuhan bulanan.
"Kan bayaran dan tagihan nggak bisa nunggu," keluh Rieka Roslan.
Belajar dari cerita beberapa pencipta lagu yang tergabung dalam AKSI, Rieka Roslan menilai semestinya mereka yang menentang penerapan direct license mulai mengedepankan empati.
Sama dengan penyanyi-penyanyi yang tergabung dalam kelompok lain seperti Vibrasi Suara Indonesia (VISI), Federasi Serikat Musisi Indonesia (FESMI) hingga Persatuan Artis Penyanyi, Pencipta Lagu dan Pemusik Republik Indonesia (PAPPRI), para anggota AKSI juga dituntut tanggung jawab untuk memenuhi kebutuhan keluarga.
"Jadi kalau AKSI dibilang, kenapa sih kok buru-buru amat, ada apa? Nggak ada apa-apa sih, cuma tagihan listrik gue, bayar sekolah anak sama rumah sakit sama asuransi segala macam. Itu kan tiap bulan," tutur Rieka Roslan.
Baca Juga: Cara Ahmad Dhani Undang Ariel NOAH Cs Untuk Debat Terbuka Perkara Hak Cipta Dapat Balasan Menohok
"Maaf juga, kalau ada orang yang ngomong ada apa sih kok AKSI kayak dikejar-kejar. Tentu dikejar tagihan bulanan," lanjut perempuan berdarah Sunda itu.
Sudah semestinya juga kalau mereka yang tidak mendapatkan hak penuh setelah bekerja melayangkan protes guna menyuarakan keadilan.
"Andai kalian bekerja, tapi bayarannya tidak sesuai dan harus nunggu, apakah tidak akan protes? Buruh aja protes. Kami juga buruh loh. Buruh musik, sama," tutur Rieka Roslan.
Besar harapan Rieka Roslan untuk industri musik Indonesia punya sistem pembayaran hak ke pencipta lagu yang terstruktur rapi, seperti di luar negeri.
"Di luar negeri, ada satu lagu namanya Feeling. Itu cuma satu lagu, tapi bisa hidup. Royaltinya terus mengalir ke keturunannya. Nah, kami juga maunya seperti itu dong," harap Rieka Roslan.
Tidak ada yang dirugikan dari sistem direct license untuk pencipta lagu. Bahkan, hal itu diyakini Rieka Roslan bakal berdampak positif ke industri musik Indonesia yang sarat talenta muda berbakat.
Berita Terkait
-
Ratusan Polisi Jaga Aksi Bela Palestina di Kedubes AS, Kapolres Jakpus Larang Anak Buah Bawa Senpi
-
Review Anime Bofuri, Main Game VRMMORPG yang Jauh dari Kata Serius
-
Penjelasan Lengkap Rieka Roslan Mengapa Direct License Lebih Adil Buat Pencipta Lagu
-
Rieka Roslan Tak Bisa Hidup dari Royalti Lagu, Paling Besar Cuma Rp19 Juta Setahun
-
Lagu Dahulu Versi Shanty Baru Dirilis, Rieka Roslan Belum Terapkan Direct License
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Menjelang Kelahiran Cucu, Maia Estianty Ungkap Perubahan Gaya Hidup: Stop Makan Racun
-
Pak Ribut Guru Viral Ungkap Gaji Selama 23 Tahun Jadi Honorer, Nominalnya Miris Banget
-
Gisel Nyaris Jadi Korban Cinta Palsu, Ungkap Tanda Bahaya Love Scamming di Film Balas Budi
-
Penjualan Tiket Konser My Chemical Romance di Jakarta Ditunda, Promotor Minta Maaf
-
Perjalanan Cinta Benedict Bridgerton sebelum Bertemu Sophie Baek di Season 4
-
Bukan Lagi Jelita, Maia Estianty Punya Julukan Baru di Usia 50: Sekarang Aku Lolita
-
Isi Janji Nikah Ranty Maria dan Rayn Wijaya Viral, Nama Maxime Bouttier Terseret
-
Rutinitas Baru Prilly Usai Putuskan Open To Work, Jauh dari Dunia Keartisan
-
Apa Itu Best Casting? Kategori Baru di Oscar 2026 dan Daftar Nominasinya
-
Sinopsis Film Korea Sugar yang Dibintangi Choi Ji Woo, Tayang di Bioskop Indonesa