Suara.com - Luna Maya dan Maxime Bouttier tampil bersama di depan publik hari ini, Rabu (23/4/2025). Keduanya sama-sama mempromosikan film Gundik di XXI City Plaza Jatinegara, Jakarta.
Dalam kegiatan hari ini, Umbara Brothers Film selaku rumah produksi yang menaungi penggarapan Gundik merilis trailer karya terbaru mereka.
Penampilan perdana Luna Maya sebagai Nyai dalam film bergenre horror heist itu mendapat sambutan positif, termasuk dari sang aktris sendiri.
"Ini melebihi ekspektasi gue," puji Luna Maya ke Anggy Umbara selaku sutradara.
Selain trailer film, ada juga perilisan wahana hiburan horor bertajuk Rumah Gundik, yang jadi salah satu media promosi.
Luna Maya dan Maxime Bouttier pun sempat ikut mencoba masuk ke Rumah Gundik, untuk merasakan langsung suasana horor yang ditawarkan.
Usai keluar dari Rumah Gundik, Maxime Bouttier mendapat kejutan spesial dari tim Umbara Brothers Film berupa kue ulang tahun.
Ya, Maxime Bouttier baru merayakan ulang tahun ke-32 pada Selasa (22/4/2025) kemarin. Kue coklat dengan hiasan stroberi potong disodorkan ke sang aktor, yang masih syok setelah keluar dari wahana.
"Ntar dulu, gue masih agak ini," kata Maxime Bouttier, saat diminta memotong kuenya.
Baca Juga: Usai Menikah, Luna Maya Minta Maxime Bouttier Pindah ke Amerika
"Gemeter, tangannya gemeter," ledek Anggy Umbara.
Oleh awak media, Maxime Bouttier diminta memberikan potongan kue pertama ke Luna Maya. Namun, Maxime menyebut Luna sedang diet.
"Kayaknya lagi diet nggak sih?" tanya Maxime Bouttier.
Maxime Bouttier akhirnya punya ide menyuapi Luna Maya dengan hiasan potongan stroberi di kue ulang tahunnya.
"Oh, I know, I know. Stroberinya aja ya," kata Maxime Bouttier, sambil menyodorkan potongan buah itu ke Luna Maya.
Buah stroberi pemberian Maxime Bouttier pun disantap langsung oleh Luna Maya dari tangan sang kekasih, dan langsung disambut sorakan oleh mereka yang jadi saksi.
Berita Terkait
-
Rossa Berlinang Air Mata Usia Dengar Kisah Tragis Najwa Shihab Kehilangan Anak ke-2
-
Rossa Ingin Punya Suami Lucu, Luna Maya: Sama Sule Aja!
-
Belum Juga Menikah, Luna Maya Sudah Geli Dengar Panggilan Sayang dari Maxime Bouttier
-
Segera Menikah, Maxime Bouttier Bongkar Watak Asli Luna Maya
-
Maxime Bouttier Ulang Tahun, Luna Maya Unggah Video Detik-Detik Saat Dilamar
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings