Suara.com - YouTuber Ria Ricis beberapa waktu lalu menjalani syuting di kota Ningxia dan Xi'an, Tiongkok untuk film Assalamualaikum Beijing 2: Lost in Ningxia.
Ricis dan para pemeran film tersebut sempat menetap di sana selama satu bulan.
Selama di negeri Bambu tersebut, mantan istri Teuku Ryan itu memanfaatkan waktu buat kulineran. Ria Ricis banyak menjelajah makanan China setiap hari.
Namun di samping syuting dan kulineran, YouTuber 29 tahun tersebut rupanya juga sempat melakukan survei pendidikan.
Ria Ricis rupanya berniat menyekolahkan anak tunggalnya, Moana yang kini masih berusia dua tahun, bersekolah di Tiongkok.
"Pas syuting ke Xi'an di Cina itu sekalian cari informasi pendidikan anak," ujar Ria Ricis saat ditemui awak media di kawasan MH. Thamrin, Jakarta Pusat pada Rabu, 20 Mei 2025.
Sang YouTuber cukup serius dengan niatnya tersebut. Selama di Tiongkok, dia bahkan sempat berkenalan dah memperluas relasi dengan para mahasiswa asal Indonesia yang berkuliah di sana.
"Enggak tahu ya, ke depannya mau menyekolahkan anak aku di Cina atau di mana. Karena sempat kenalan sama mahasiswa di sana (Cina) juga, dan memang pendidikannya bagus banget ya," tutur Ria Ricis.
Meskipun kini Moana masih usia batita, namun Ria Ricis mengatakan dirinya selalu menomorsatukan pendidikan sang anak.
Baca Juga: Ria Ricis Kena Bully Usai Nangis di Depan Aisar Khaled, Dikatain Lebay dan Caper
Bahkan sejak bayi, Moana sudah banyak diikuti kegiatan les dan sekolah. Ria Ricis juga selalu berusaha menjauhkan gawai dari putrinya.
"Karena aku menomorsatukan pendidikan untuk anak aku ya, karena kan walaupun aku cuma (lulusan) S1, aku mau pendidikannya diutamakan," ungkapnya.
"Kan dari bayi dibanyakin les dan sekolah, kalau bisa seminimnya gadget," lanjut dia.
Perempuan yang akrab disapa Ricis ini juga sudah berencana kembali ke Cina untuk melakukan survei lebih jauh soal rencananya ini. Namun begitu, dia belum memastikan akan mulai mengirim Moana ke Cina sejak usia berapa.
"Jadi karena sudah cek di sana katanya pendidikannya bagus dan oke banget, jadi mungkin tertarik. Enggak tahu pas usia berapa atau kelas berapa," ucap Ricis.
"Jadi nantinya aku bakal balik lagi buat coba survei pendidikan ke sana," imbuhnya.
Tag
Berita Terkait
-
Apes! Ria Ricis dan Tim Alami Kejadian Tak Mengenakan saat Liburan di Dubai: Zonk dan Terburuk
-
10 Content Creator Terpopuler di TikTok 2025, Juaranya Bukan Fuji
-
Ria Ricis Bongkar Kisah Pilu Bencana Sumatra: Rumah Hanyut, Keluarga Hilang, Semua Berantakan
-
Ria Ricis Ungkap Kondisi Banjir Sumatra Barat: Kritis, Banyak Korban Hilang
-
Saksikan Langsung Dampak Banjir Sumatra, Ria Ricis: Kondisinya Mengenaskan
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
Terkini
-
Inara Rusli Akui Pernah Pukul Anak, Tuduhan Mantan Mertua Benar
-
Beda Prinsip Soal Istri, Intip 6 Adu Gaya Indra Priawan vs Ibrahim Risyad
-
Inara Rusli Mual Dengar Ucapan Insanul Fahmi 'I Love You Mawa, I Love Inara'
-
Polemik Lagu Tak Diberi Tulang Lagi, Respons Kaka Slank Dihubungi Kuburan Band
-
Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
-
Anime Legendaris 5 Centimeters Per Second Tayang Ulang Januari 2026, Ini Sinopsisnya!
-
Review Penunggu Rumah: Buto Ijo, Upaya Gandhi Fernando Angkat Mitologi yang Terlupakan.
-
Viral Pengakuan Netrzen Lihat dr Richard Lee Jalan Bareng Cewek Muda di Bali
-
Pakai Aplikasi Zangi, Ammar Zoni Ungkap Cara Hubungi Pacar dari Lapas
-
Inara Rusli Blak-blakan soal Nikah Siri dengan Insanul Fahmi: Semua yang Beredar Hoaks