Suara.com - Kimberly Ryder mendadak dijodoh-jodohkan dengan Baim Wong yang resmi bercerai dari Paula Verhoeven pada 16 April 2025.
Kimberly Ryder sebenarnya juga belum lama bercerai dari Edward Akbar, yaitu pada 29 November 2024.
Perjodohan itu bermula dari pengakuan Kimberly Ryder yang sering ditelepon oleh anak-anak Baim Wong dan Paula Verhoeven.
Kenzo diceritakan suka minta pengasuhnya untuk menghubungi Kimberly Ryder yang juga tidak masalah dengan hal itu.
Anak-anak Kimberly Ryder pun sudah akrab dengan dua putra Baim Wong.
Pro dan kontra mengiringi perjodohan tersebut. Banyak pula yang menentang karena Baim Wong dinilai sama saja dengan Edward Akbar.
Kriteria pasangan yang ditanyakan kepada Kimberly Ryder usai bercerai lantas kembali jadi pembahasan warganet.
Dengan narasi 'tau aja Baim, Kimberly bisa diajak susah', si pembuat video menyertakan pernyataan Kimberly Ryder soal kriteria pasangan di acara "Pagi Pagi Ambyar".
"Kalau misalkan memang aku dikasih jodoh, tolong kirimkan yang baik, yang begini-begini lah ya," ujar Kimberly Ryder dalam video yang dibagikan ulang akun @lambeh_was_was pada Senin, 26 Mei 2025.
"Harus detail (saat berdoa tentang kriteria pasangan), harus lebih detail kali ini," imbuh Kimberly Ryder yang tampak didampingi sang adik, Natasha Ryder.
Baca Juga: Heboh Rumah Atalarik Syach Digusur Gara-Gara Sengketa, Netizen Peringatkan Baim Wong Soal Karma
Kriteria pasangan Kimberly Ryder rupanya berkaitan dengan gaya hidup dan keyakinan.
"Yang paling wajib nggak ngerokok, terus muslim, salat," tutur Kimberly Ryder.
Mendengar kriteria tersebut, Dewi Perssik mengajukan Nassar untuk menjadi pasangan Kimberly Ryder karena sangat sesuai.
"Nggak papa Kimberly, kalau emang kita jodoh, kita kawin aja," seloroh Nassar yang membenarkan bahwa ia tidak merokok serta seorang muslim taat.
"Yang mapan, nggak pelit, sayang sama anak-anakku," lanjut Kimberly Ryder yang kembali diiyakan Nassar.
Bahkan Nassar berjanji akan menyediakan ajudan untuk istri, anak, serta mertuanya kelak.
Berita Terkait
-
5 Fakta Hubungan Baim Wong dan Kimberly Ryder, Sudah Sama-sama Move On?
-
Diisukan Dekat dengan Baim Wong, Kimberly Ryder Dicap Suka Sama Cowok Pelit
-
Ungkap Kedekatan dengan Anak-Anak Baim Wong, Kimberly Ryder Langsung Diwanti-wanti
-
Visa Tak Keluar, Kimberly Ryder Batal Naik Haji Tahun Ini
-
Melayat ke Rumah Duka, Baim Wong Khawatirkan Kondisi Quraish Shihab Usai Suami Najwa Shihab Wafat
Terpopuler
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- 5 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Kolagen untuk Hilangkan Kerutan, Murah Meriah Mudah Ditemukan
- 6 Hybrid Sunscreen untuk Mengatasi Flek Hitam di Usia Matang 40 Tahun
- 22 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 12 Oktober: Klaim Pemain 112-113 dan Jutaan Koin
Pilihan
-
Uang MBG Rp100 T Belum Cair, Tapi Sudah Dibalikin!, Menkeu Purbaya Bingung
-
6 Rekomendasi HP 2 Jutaan Kamera Terbaik Oktober 2025
-
Keuangan Mees Hilgers Boncos Akibat Absen di FC Twente dan Timnas Indonesia
-
6 Rekomendasi HP Murah Tahan Air dengan Sertifikat IP, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
6 Fakta Isu Presiden Prabowo Berkunjung ke Israel
Terkini
-
Deretan Artis Diajak Kolaborasi Ji Chang Wook Keliling Indonesia, dari Dikta Hingga Maxime Bouttier
-
Adegan Kesurupan di Film Pesugihan Sate Gagak Bikin Nunung Srimulat Butuh Bantuan Oksigen
-
Pria Dilarikan ke RS dengan Bokong Terjepit Kursi Plastik, Netizen Serukan Bantuan Damkar
-
5 Fakta Menarik Grand Galaxy Hotel, Drakor Comeback Lee Do Hyun Usai Wamil di Netflix
-
Dulu Bestie, Kini Yolo Ine Isyaratkan Perpecahan dengan Nikita Mirzani dan Mail
-
Dosa Terakhir: Ketika Willy dan Leon Dozan Bersatu, Menjelajahi Penebusan dan Aksi Tanpa Henti
-
Awalnya Takut, Momen Manis Putri Chacha Frederica Bertemu Luna Maya Jadi Perhatian
-
Pondok Pesantren Lirboyo Disorot Usai Kasus Trans 7, Ini Deretan Tokoh Jebolannya
-
Fajar Sadboy Doakan Amanda Manopo Hamil Minggu Depan, Kenny Austin: Gimana Bikinnya?
-
Fakta Baru Terungkap, Andre Taulany yang Angkat Kaki dari Rumah dan Tinggal di Apartemen