Suara.com - Gibran Marten menjadi satu di antara pemain film horor berjudul Lorong Kost. Siapa yang menyangka, sosok yang terlihat gahar ini memiliki sifat penakut.
Walau merasa takut, Gibran Marten penasaran untuk membintangi film yang mengangkat kisah soal kos-kosan berhantu. Bahkan dalam proses syuting, adik Gading Marten ini sampai takut tidur di tempat penginapan.
Kebetulan, tempat penginapan Gibran Marten berada di samping lokasi syuting film Lorong Kost. Suasana menyeramkan, terasa sampai hotel tempat sang aktor menginap.
"Aku kan lagi nge-live sama Jordan Panungkelan (aktor Lorong Kost lainnya) di kamar. Tiba-tiba, ada cewek, masuk ke toilet," kata Gibran Marten saat berkunjung ke kantor Suara.com pada Selasa, 17 Juni 2025.
Penampakan perempuan tersebut bukan hanya dilihat oleh Gibran Marten, tetapi juga Jordan Panungkelan. Mereka tertegun, bertatapan dan saling bertanya satu sama lain.
"Kami berdua kayak, itu siapa tadi? Soalnya dua-duanya melihat," ujar Gibran Marten.
Gibran Marten dan Jordan Panungkelan mengadu kepada Amel Alvi, yang juga membintangi film Lorong Kost. Tapi ucapan tersebut sempat mendapat respons candaan dari mantan model seksi tersebut.
"Mereka bilang, 'eh tadi gue lihat cewek masuk ke kamar mandi'. Aku yang, ah masa? Cewek-cewek-an kali? Terus katanya, 'enggak, ini nggak bercanda'," imbuh Amel Alvi.
Setelah curhat tersebut, Amel Alvi juga mengakui mengalami hal tak menyenangkan saat berada di kamarnya. "Iya juga sih, kamar gue kayak gitu," ucapnya.
Baca Juga: Vakum 3 Tahun, Teuku Rassya Langsung Lawan Donny Alamsyah di Film Syirik! Tangan sampai Bengkak
Interaksi tersebut membuat Gibran Marten mengakui, dirinya memutuskan pindah penginapan tanpa bilang siapa-siapa alias kabur. Hal ini rupanya juga baru diketahui Amel Alvi dan Nadhira Hill.
"Pindah?" ucap Nadhira Hill kaget. "Iya. Males aja di hotel itu," jawab Gibran Marten singkat.
Gibran Marten tidak menyalahkan kondisi kamar hotel mereka agak horor seperti set lokasi syuting. Sebab sang sutradara memang ingin para pemainnya juga merasakan hawa seram dari genre horor tersebut.
"Jadi memang selama proses syuting, ditaruh di situ, merasakan ketakutan. Nah daripada aku takut, pindah aja," ucap putra aktor senior Roy Marten ini.
Sebagai gambaran lengkap, film Lorong Kost mengisahkan Tika, sosok yang disebutkan di atas sedang mencari kos-kosan murah. Ia awalnya hidup tentram dan nyaman di tempat yang meski terlihat tua dan terurus.
Berita Terkait
- 
            
              Vakum 3 Tahun, Teuku Rassya Langsung Lawan Donny Alamsyah di Film Syirik! Tangan sampai Bengkak
 - 
            
              Selepas Tahlil Rilis Trailer ke-2: Lebih dari Sekadar Horor, Sentuh Luka Keluarga yang Terpendam
 - 
            
              Rahasia Kelam Lorong Kost Terungkap: Bukan Sekadar Jumpscare, Tapi Trauma yang Menghantui
 - 
            
              Film Lorong Kost Produksi Indonesia Dibawa ke Cannes
 - 
            
              Gading Betah Jomlo, Beda dengan Gibran Marten yang Hampir Selalu Punya Pacar
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Dari Pinterest ke Bangkok: Mengurai Jejak Digital Dugaan Perselingkuhan Hamish Daud dan Sabrina
 - 
            
              Adu Kekayaan Ruben Onsu Vs Giorgio Antonio Pacar Baru Sarwendah, Punya Banyak Bisnis
 - 
            
              Ngeri, Luna Maya Pernah Lihat 'Perang Ilmu' Leak di Ubud
 - 
            
              4 Film Horor tentang Pendakian Gunung, Kuncen Segera Tayang di Bioskop
 - 
            
              Dulu Disumpahi Azizah Salsha, Rachel Vennya Kini Balas dengan Sindiran Menohok
 - 
            
              Beda Latar Belakang Pendidikan Raisa Vs Sabrina Alatas, Hamish Daud Terpikat Wanita Cerdas?
 - 
            
              Rossa Soal Keputusan Vidi Aldiano Hiatus: Memang Sudah Ada Wacana dari Dulu
 - 
            
              Terungkap, Ini Wasiat di Balik Keputusan Kremasi Jenazah Ayah Jerome Polin
 - 
            
              Bukan Horor Biasa, Adinda Thomas & Aulia Sarah Optimis Sosok Ketiga: Lintrik Tembus 3 Juta Penonton
 - 
            
              Sudah Punya Istri, Caption Keenan Pearce Singgung 'Future' Malah Disangka untuk Raisa