Suara.com - Aktor Rizky Alatas mendadak mengomentari Erika Carlina yang hamil di luar nikah bersama DJ Panda dan baru saja melahirkan anaknya.
Kali ini, Rizky Alatas melalui Thread-nya mengungkapkan alasannya ikut mengomentari kondisi Erika Carlina yang dianggap meresahkan karena menjadi konsumsi publik di media sosial.
"Gue bahas soal perempuan yang MBA dengan DJ itu karena gue punya anak perempuan (untungnya masih kecil) dan yang ngebuat khawatir itu ada di youtube dan di podcast," ujar Rizky Alatas dalam Thread-nya, Sabtu 2 Agustus 2025.
Suami Adzana Bing Slamet ini khawatir pengakuan Erika Carlina dalam podcast youtube Deddy Corbuzier yang akhirnya viral di media sosial dianggap sebagai hal yang normal bahkan keren oleh generasi muda.
Menurutnya, paparan media yang masif terhadap kisah semacam ini berpotensi menggeser nilai dan norma di masyarakat.
Ia takut generasi mendatang akan kehilangan batasan dan memandang pergaulan bebas hingga hamil di luar nikah sebagai sesuatu yang bisa dimaklumi atau bahkan menjadi sebuah tren.
"Akhirnya generasi di bawah gue ngerasa itu hal yang normal dan bisa dimaklumi kalau sudah kejadian atau bisa ngerasa jadi keren kalau bandel seperti itu," ujar Rizky Alatas.
Setelah menjelaskan alasannya, Rizky Alatas pun seolah ingin menutup pembahasan tersebut dan memberikan pesan menohok kepada pihak-pihak yang justru mengelu-elukan kisah tersebut.
"Buat kalian pemujanya, mikirlah lebih jauh. Semoga paham, udah ya gue gak mau bahas lagi," ujar Rizky Alatas.
Baca Juga: Fitri Salhuteru Diduga Bayar Akun Gosip dan Biasa Suruh Nikita Mirzani Bully Orang Lain
Komentar pedas Rizky Alatas semakin dalam ketika ia mulai membandingkan respons publik saat ini dengan pengalaman pribadinya di masa lalu.
Ia mengenang kembali masa-masa berpacaran dengan Adzana Bing Slamet sekitar tahun 2013, di mana ia terus-menerus menerima hujatan dan tudingan miring.
"Jadi inget waktu pacaran 2013 sama Adzana, padahal gaya pacaran (kita) normal. Cuman makan nonton, buat video di mobil tapi gue selalu dihujat, dituduh macam-macam dan dibilang pacaran kita di uar batas," ujar Rizky Alatas.
Ia merasa ada sebuah standar ganda yang aneh di masyarakat. Di satu sisi, gaya pacarannya yang dianggap normal justru dicerca habis-habisan.
Di sisi lain, figur publik yang secara terbuka mengakui gaya hidup bebas hingga hamil di luar nikah justru mendapat dukungan. Perasaan heran dan frustrasinya pun tak bisa lagi ia sembunyikan.
"Ini yang ratu party dan tukang bungkus sampai tekdung duluan didukung. Emang jamannya yang udah aneh mungkin," ujar Rizky Alatas.
Berita Terkait
- 
            
              Sudah Pembukaan di Rumah, Alasan Erika Carlina Operasi Caesar Darurat
 - 
            
              Nama Anak Erika Carlina Hasil Sumbangan DJ Bravy, Maknanya Tentang Petualangan
 - 
            
              Polisi Dalami Laporan Erika Carlina, DJ Panda Segera Diperiksa?
 - 
            
              Diungkap DJ Bravy, Persalinan Erika Carlina Dipercepat karena Stres
 - 
            
              Beredar Foto Anak Erika Carlina Mirip DJ Bravy, Benarkah?
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Dari Pinterest ke Bangkok: Mengurai Jejak Digital Dugaan Perselingkuhan Hamish Daud dan Sabrina
 - 
            
              Adu Kekayaan Ruben Onsu Vs Giorgio Antonio Pacar Baru Sarwendah, Punya Banyak Bisnis
 - 
            
              Ngeri, Luna Maya Pernah Lihat 'Perang Ilmu' Leak di Ubud
 - 
            
              4 Film Horor tentang Pendakian Gunung, Kuncen Segera Tayang di Bioskop
 - 
            
              Dulu Disumpahi Azizah Salsha, Rachel Vennya Kini Balas dengan Sindiran Menohok
 - 
            
              Beda Latar Belakang Pendidikan Raisa Vs Sabrina Alatas, Hamish Daud Terpikat Wanita Cerdas?
 - 
            
              Rossa Soal Keputusan Vidi Aldiano Hiatus: Memang Sudah Ada Wacana dari Dulu
 - 
            
              Terungkap, Ini Wasiat di Balik Keputusan Kremasi Jenazah Ayah Jerome Polin
 - 
            
              Bukan Horor Biasa, Adinda Thomas & Aulia Sarah Optimis Sosok Ketiga: Lintrik Tembus 3 Juta Penonton
 - 
            
              Sudah Punya Istri, Caption Keenan Pearce Singgung 'Future' Malah Disangka untuk Raisa