Suara.com - Polemik royalti dan perizinan lagu tengah menjadi sorotan. Namun, vokalis Juicy Luicy, Uan Kaisar, memilih bersikap santai dan terbuka.
Lewat cuplikan siaran live Instagram yang diunggah akun fanbase Juicy Luicy, Uan menegaskan bahwa siapa pun bebas membawakan lagu-lagu ciptaan band-nya. Termasuk jika dibawakan dalam acara live music di kafe.
"Live music di kafe boleh dibawain, kapan aku nuntut royalti dari yang manggung di kafe. Boleh, bawain aja tuh di kafe, kalian dengerin Juicy Luicy aja," kata Uan Kqisar, dikutip pada Rabu, 6 Agustus 2025.
Tak hanya membolehkan, Uan Kaisar bahkan menyarankan solusi bagi pemilik usaha kafe agar terhindar dari persoalan royalti.
"Sama ini, guys, kalau enggak mau kena royalti, lo-fi aja di YouTube. Itu juga buat vibes oke, kalau misalnya takut royalti," lanjutnya.
Menurut Uan, Juicy Luicy sejak awal tak pernah menagih royalti kepada siapa pun yang menyanyikan lagu mereka, apalagi mempersoalkan izin.
"Kalau Juicy Luicy, kita enggak pernah nagih atau suruh izin. Bawain, bawain aja lah. Siapa saya, band baru juga," ujarnya merendah.
Sikap Uan tersebut menambah daftar musisi yang bersuara soal hak cipta lagu dan pelaksanaan royalti.
Sebelumnya, Charly Van Houten juga menyatakan secara terbuka bahwa lagu-lagu ciptaannya boleh dibawakan tanpa harus membayar royalti.
Baca Juga: Suara Kicauan Burung Diputar di Kafe Kena Royalti, Musik Klasik Aman?
"Daripada mumet… Saya, Charly VHT, membebaskan seluruh teman-teman penyanyi di seluruh Indonesia maupun penyanyi dunia dan akhirat, bebas menyanyikan seluruh karya laguku," tulis Charly dalam unggahan Instagram beberapa waktu lalu.
Raja Dangdut Rhoma Irama pun mengungkapkan hal serupa melalui kanal YouTube resminya.
"Kalau saya pribadi, wahai para penyanyi dangdut di seluruh dunia, boleh nyanyiin lagu saya," kata Rhoma Irama.
"Enggak saya tagih, enggak usah bayar sama saya," tegasnya.
Sebagaimana diketahui, kisruh royalti dan hak cipta tengah memanas di antara penyanyi dan pencipta lagu. Masalah tersebut lalu merembet ke penggunaan lagu di restoran dan kafe.
Sepertk halnya Mie Gacoan di Bali menjadi sorotan usai dilaporkan oleh Lembaga Manajemen Kolektif (LMK) Sentra Lisensi Musik Indonesia (SELMI) atas dugaan pelanggaran hak cipta.
Berita Terkait
-
LMKN Tidak Salah, Judika Bongkar Aturan Main Royalti di Kafe dan Restoran
-
Ribut Masalah Royalti, Ahmad Dhani Gratiskan Lagu Dewa 19 untuk Restoran dan Syaratnya Mudah
-
Polemik Royalti Musik, Anggota DPR: Ini Kondisi yang Tidak Sehat Bagi Ekosistem Industri Kreatif
-
Profil Dharma Oratmangun, Sosok yang Wajibkan Kafe Bayar Royalti saat Putar Musik dan Suara Burung
-
Uan Kaisar Ngamuk Disuruh Buka Celana saat Manggung: Muka Lo Kayak Sempak!
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Sinopsis Film Belum Ada Judul: Guru Dihujat Demi Lindungi Rahasia Murid
-
Hadirkan Generasi Baru The Four Horsemen, Film Now You See Me 3 Tayang 12 November 2025 di Bioskop
-
Sudah Jadi Mantan, Bedu Masih Diperingatkan Istri Sebelum Wawancara
-
Tips Cepat Kaya ala Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa untuk Gen Z: Jangan Langsung ke Crypto!
-
8 Film Desta jadi Peran Utama, Terbaru sebagai Dono untuk Warkop DKI Reborn
-
Libatkan Sutradara Kawakan Edwin, JAFF 2025 Siap Gebrak Yogyakarta dengan Ratusan Film dan Kejutan
-
Sikap Bijak Habib Jafar Soal Masalah Onad: Kita Tidak Boleh Menutup Hati
-
Sinopsis Alls Fair, Drama Terbaru Kim Kardashian yang Dapat Rating Nol Persen dari Rotten Tomatoes
-
Perayaan 20 Tahun JAFF, Opera Jawa Garin Nugroho Kembali Diputar Pakai Format Seluloid Langka
-
Fakta dan Sinopsis Die, My Love: Kisah Cinta yang Gelap dan Kacau