Suara.com - Komedian Nunung Srimulat menyambut positif maraknya kemunculan komedian-komedian muda di panggung hiburan Indonesia.
Ia melihat hal ini sebagai pertanda baik bahwa masa depan dunia lawak Tanah Air berada di tangan yang tepat.
Namun, di tengah kebahagiaannya melihat regenerasi komedian secara umum, terselip sebuah kesedihan mendalam.
Rasa sedih itu tertuju pada nasib grup lawak legendaris yang telah membesarkan namanya, Srimulat.
“Saya itu, yang saya sedihkan tuh justru malah Srimulat ya,” ujar Nunung saat diwawancarai di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta, belum lama ini.
Pelawak senior yang masih masuk nominasi di ajang penghargaan Anugerah Komedi Indonesia 2025 ini merasa prihatin dengan kondisi Srimulat sekarang.
Menurutnya, Srimulat yang dahulu merupakan wadah besar bagi para pelawak, kini seperti kehilangan arah dalam mencetak penerus.
Ia menyayangkan tidak adanya generasi baru yang muncul dari rahim grup lawak ikonik tersebut.
“Yang bagaimana dia punya wadah gede, tapi mereka tidak ada regenerasinya sama sekali,” ucapnya dengan nada prihatin.
Baca Juga: Central Intelligence, Komedi Spionase yang Dibintangi The Rock, Tayang Malam Ini di Trans TV
Perasaan Nunung pun menjadi campur aduk.
Di satu sisi, ia sangat bahagia melihat industri komedi di luar Srimulat terus melahirkan talenta baru yang segar.
“Justru regenerasinya itu dari yang lain, dan itu saya bahagia banget,” katanya.
Namun di sisi lain, hatinya miris melihat 'rumahnya' sendiri justru sepi dari bibit-bibit baru.
Komedian kelahiran Surakarta ini merasa ada sebuah ironi yang menyakitkan.
Banyaknya komedian muda berbakat saat ini seolah menjadi pengingat bahwa Srimulat telah gagal melanjutkan legasinya.
Berita Terkait
-
Sinopsis Miss Governor Musim Pertama Part ke-2 di Netflix: Intrik Politik dan Perselingkuhan
-
Hari Komedi Nasional Diresmikan, Komentar Jarwo Kwat Bikin Ngakak: Hary Tanoe Aja Ada!
-
Daftar Lengkap Nominasi Anugerah Komedi Indonesia 2025 Dirilis: Persaingan Sengit Senior vs Junior
-
Nunung Srimulat Terguncang Dengar Kabar Mpok Alpa, Trauma Kanker Kembali Menghantui
-
Tok! Hari Komedi Nasional Ditetapkan Jatuh pada 27 September
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Sinopsis Balas Budi: Aliansi Para Wanita Korban Penipuan Yoshi Sudarso
-
Pernikahan Teuku Rassya Putra Tamara Bleszynski Makin Dekat, Pakai Adat Aceh dan Jepang
-
Terinspirasi Gangguan Mistis Nyata Penulis, Sengkolo: Petaka Satu Suro Tonjolkan Drama
-
Tanpa Jump Scare Berisik, Achmad Romie Baraba Hadirkan Horor Atmosferik di Penunggu Rumah: Buto Ijo
-
Review Culinary Class Wars 2: Kurang Seru, Tapi Endingnya Tak Terduga!
-
4 Sumber Kekayaan Kenny Austin yang Dituding Mokondo oleh Satria Mulia
-
Review Broken Strings: Cara Aurelie Moeremans Menyembuhkan Luka Child Grooming
-
Klarifikasi Kak Seto Dituding Tak Bantu Aurelie Moeremans Lepas dari Cengkraman 'Bobby'
-
Totalitas Putri Intan Kasela di Film Kuyank, 5 Hari Berendam di Rawa Lumpur
-
Trailer Balas Budi Resmi Rilis, Michelle Ziudith Jadi Korban Bunglon Penipu Cinta