- Di sidang mediasi, Dahlia Poland bersikeras untuk bercerai dari Fandy Christian
- Fandy Christian janji berubah untuk selamatkan rumah tangganya
- Dahlia Poland capek dengar Fandy Christian janji untuk berubah
Suara.com - Sidang perceraian Dahlia Poland dan Fandy Christian masih berlanjut di Pengadilan Agama Badung, Bali. Hingga kemarin, ibu tiga anak ini masih bersikeras mau bercerai.
Keputusan Dahlia Poland menggugat cerai Fandy Christian bukanlah langkah yang diambil dalam semalam.
Di balik tekad Dahlia Poland yang bulat, ada akumulasi kekecewaan akibat kesalahan yang terus dilakukan Fandy Christian.
Kuasa hukum Dahlia Poland, I Wayan Vajra Fhany Jaya menegaskan bahwa kliennya sudah tidak bisa lagi menerima janji-janji perbaikan dari Fandy Christian.
"Ada suatu kejadian-kejadian, bukan satu ya, beberapa berkali-berkali kejadian-kejadian yang terulang. Itu yang menurut Bu Dahlia sudah tidak bisa diperbaiki lagi," kata I Wayan Vajra Fhany Jaya saat wawancara virtual pada Jumat, 12 September 2025.
Karena kesalahan yang terus berulang itulah, pintu maaf dari aktris berusia 28 tahun ini tampaknya sudah tertutup rapat.
Segala upaya dan tawaran dari Fandy Christian untuk berubah kini tak lagi mampu meluluhkan hatinya.
"Mas Fandy menyatakan ingin berubah, ingin segala melakukan segala upaya agar bisa Bu Dahlia tidak melanjutkan proses perceraian ini," kata I Wayan Vajra Fhany
"Hanya saja dari Ibu Dahlia itu sudah tidak bisa menerima janji atau penawaran-penawaran dari Fandy," jelasnya menambahkan.
Baca Juga: Ogah Diceraikan, Fandy Christian Kasih Janji-Janji Manis ke Dahlia Poland
Saat disinggung soal dugaan perselingkuhan, pengacara Dahlia Poland tidak memberikan jawaban pasti. Sebab katanya ini masuk dalam ranah pribadi kliennya.
"Ya nanti kawan-kawan bisa simpulkan-simpulkan sendiri lah. Saya kan enggak boleh men-spill terlalu detail lah ya bahasanya. Itu saya ada kode etiknya, ada, kita juga sebenarnya sidang tertutup. Namanya juga perceraian kan tentang rumah tangga. Yang cuma saya bisa sampaikan ya," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Hal yang Bikin Dahlia Poland Sulit Ikhlas dari Perceraiannya dengan Fandy Christian
-
Dahlia Poland Ceraikan Fandy Christian Bukan karena Capek Diselingkuhi: Sudah Gak Sehat Saja
-
Selain Sabrina Chairunnisa, 9 Artis Wanita Mantap Gugat Cerai Suami di 2025
-
Minggat dari Rumah, Dahlia Poland Ogah Minta Nafkah ke Fandy Christian
-
Dahlia Poland Kabur dari Rumah Tinggalkan Anak-Anak
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Apa Itu Best Casting? Kategori Baru di Oscar 2026 dan Daftar Nominasinya
-
Sinopsis Film Korea Sugar yang Dibintangi Choi Ji Woo, Tayang di Bioskop Indonesa
-
Peran Sentral Cinta Laura di Film Para Perasuk yang Tembus Sundance 2026
-
Kim Seon Ho Ungkap Kisah di Balik Karakter Joo Hoo-jin di Drakor Can This Love Be Translated?
-
Habib Bahar Bin Smith Respons Keras Pandji Pragiwaksono yang Jadikan Salat Bahan Lelucon
-
Syarat dan Cara Klaim Promo Buy 1 Get 1 Tiket M.Tix Film Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?
-
Sinopsis The Fifth Wheel, Film Komedi Netflix yang Dibintangi Kim Kardashian
-
Film Horor Rajah Siap Tayang, Aditya Zoni dan Samuel Rizal Dalami Sisi Gelap Manusia
-
A Score to Settle: Kisah Balas Dendam Nicolas Cage yang Penuh Kerentanan, Malam Ini di Trans TV
-
Spider-Man 2: saat Peter Parker Berada di Titik Terendah, Malam Ini di Trans TV