- Guruh Gipsy kembali manggung di Synchronize Fest 2025, setelah 50 tahun vakum.
- Bagi Guruh Sukarnoputra, kembalinya Guruh Gipsy adalah takdir Tuhan.
- Menurut Guruh, lagu-lagu Guruh Gipsy masih relevan dengan kondisi bangsa saat ini.
Suara.com - Penantian panjang para penggemar musik Tanah Air akhirnya terbayar.
Grup musik legendaris Guruh Gipsy kembali menggebrak panggung di pertunjukan spesial di Synchronize Festival 2025.
Penampilan Guruh Gipsy ini menandai kembalinya mereka setelah vakum selama hampir setengah abad.
Jelang penampilan mereka, para personel yang tersisa, termasuk Guruh Soekarnoputra, Abadi Soesman, Sastro Wardoyo dan Keenan Nasution menyempatkan diri untuk berbincang dengan awak media.
Salah satu pertanyaan utama yang muncul adalah alasan di balik kembalinya mereka setelah penantian yang begitu lama.
Menanggapi hal tersebut, Guruh Soekarnoputra mengatakan ini sebagai kehendak Tuhan.
"Ya, tadi jadi sederhananya aja, kami akan berpikir, oh ini memang sudah di tangan Tuhan. Takdir dari Tuhan betul-betul kami bisa tampil utuh," ujar Guruh Soekarnoputra di JI-Expo Kemayoran, Jakarta Pusat pada Sabtu, 4 Oktober 2025.
Namun penampilan Guruh Gipsy ini, lebih dari sekadar pertunjukan musik.
Guruh menyebut penampilan ini sebagai sebuah persembahan untuk Indonesia.
Baca Juga: Manggung di Synchronize Fest 2025, D'Masiv Bawa Oleh-Oleh dari Los Angeles
Ia merasa lirik-lirik kritis yang mereka tulis di era 70-an masih sangat relevan dengan kondisi bangsa saat ini.
"Karena di dalam Guruh Gipsy itu sebetulnya semuanya itu mengandung apa ya, kritisi buat keadaan negara dan bangsa," kata Guruh Soekarnoputra.
"Mulai daripada waktu itu, sudah terjadi, yang sampai sekarang bahkan beberapa hal bisa lebih parah keadaannya," katanya memaparkan.
Maka, dengan kerendahan hati, Sastro Wardoyo meminta doa agar pertunjukan perdana mereka setelah vakum selama 50 tahun dapat berjalan lancar.
"Ya mudah-mudahan saja, saya minta doa dari teman-teman semuanya. Ini pertama kali kita tampil setelah setengah abad kita vakum, semoga bisa memuaskan" tutur Sastro Wardoyo
Tag
Berita Terkait
-
Manggung di Synchronize Fest 2025, D'Masiv Bawa Oleh-Oleh dari Los Angeles
-
Sinkron dengan Kreativitas, Lion Parcel Ramaikan Synchronize Fest 2025
-
Dari Kolam Ikan sampai Suami Baru: Anisa dan Juwita Bahar Kuasai Panggung Synchronize Fest 2025
-
Daftar Line Up Synchronize Fest Hari Kedua, Ada Wali Band, AADC, Jamrud hingga Guruh Gipsy
-
Letto Sulap Lagu Sandaran Hati Jadi Koplo di Synchronize Festival 2025
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Sinopsis The Pitt Season 2, Debut dengan Skor 100 Persen di Rotten Tomatoes
-
Iva Deivanna Rilis Sisa Waktu Senja, Kolaborasi Apik Bersama Bemby Noor yang Siap Hiasi Layar Lebar
-
8 Film Yasmin Napper, Musuh dalam Selimut Segera Tayang di Bioskop
-
Reaksi Spontan Mahalini saat Dengar Sule Ingin Nikah dengan DJ Lagi: Astaghfirullahalazim!
-
3 Prediksi Nasib Akhir Baek Ki Tae Made In Korea, Jadi Tumbal Elite?
-
5 Outfit Paling Standout dalam Emily in Paris Season 5, Evolusi Gaya Emily Cooper di Roma
-
Ustaz Ini Beri Saran Menohok Buat Penyerang Pandji Pragiwaksono karena Stand Up Comedy Mens Rea
-
Rekam Jejak Manohara yang Ngaku Putuskan Hubungan dengan Ibu
-
Cuma Dua Hari! Promo Beli 1 Gratis 1 Tiket Nonton Film Dusun Mayit di m.tix Mulai Hari Ini
-
8 Celah Mengecewakan di Stranger Things Season 5, Penggemar Protes?