Suara.com - Momen El Rumi melamar Syifa Hadju di Swiss sedang ramai diperbincangkan.
Kendati baru setahun pacaran, putra kedua Ahmad Dhani dan Maia Estianty tersebut rupanya sudah mantap menjadikan Syifa Hadju sebagai pasangan hidup.
Publik semakin heboh ketika mengetahui El Rumi memberikan cincin berlian yang harganya nyaris Rp1 miliar saat melamar Syifa Hadju.
Reaksi bahagia ikut diperlihatkan keluarga, kerabat, rekan-rekan artis, maupun fans El Rumi dan Syifa Hadju.
Bahkan Rizkina Nazar yang merupakan kakak Rizky Nazar, mantan Syifa Hadju sebelum pacaran dengan El Rumi, pun ikut berbahagia.
Rizkina berkomentar 'akhirnya' yang menandakan kelegaannya Syifa Hadju akhirnya dilamar sang pujaan hati. Tak ayal El Rumi dan Rizky Nazar kembali dibanding-bandingkan.
Seperti yang dibagikan akun Instagram @selebritas_update pada Minggu, 5 Oktober 2025, reaksi El Rumi dan Rizky Nazar saat ditanya rencana menikahi Syifa Hadju dibandingkan.
Rizky Nazar dan Syifa Hadju diketahui berpacaran selama lima tahun sebelum akhirnya putus pada awal 2024 lalu.
Meski sudah lama pacaran, Rizky Nazar sepertinya belum ada rencana menikahi Syifa Hadju.
Baca Juga: Syifa Hadju Pamer Cincin Tunangan Nyaris Rp1 M, Kalung dan Gelang Tak Kalah Bikin Salfok
Hal itu direkam Rizkina Nazar saat keluarga mengajak Syifa Hadju makan bersama di sebuah restoran.
"Ngomong-ngomong gedung dan lamaran, Iky rencana nikah kapan Ky?" tanya Rizkina.
"Hah? Nggak tau," jawab Rizky Nazar dengan wajah datar.
Sementara Syifa Hadju yang berada di sebelah Rizky Nazar terlihat sedang sibuk menelepon, tidak bereaksi terhadap pernyataan tersebut.
Beda dengan El Rumi yang memperkenalkan Syifa Hadju ke Ahmad Dhani pada akhir Juli 2024.
Berita Terkait
-
5 Fakta Menarik Lauterbrunnen Swiss yang Indah, Lokasi El Rumi Lamar Syifa Hadju
-
Syifa Hadju dan El Rumi Sudah Fitting Sebelum Lamaran di Swiss, Hari Bahagia Telah Disiapkan?
-
Unggahan Syifa Hadju Ini Jadi Kode Keras Sebelum Dilamar El Rumi: Bersulang Untuk Selamanya!
-
Jauh-jauh Lamar Syifa Hadju di Swiss, Modal El Rumi Buat Lamaran Diejek Ari Lasso
-
Bak di Negeri Dongeng, 7 Momen Romantis El Rumi Lamar Syifa Hadju di Lembah Swiss
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Beredar Chat Jule Ngaku Korban KDRT Na Daehoon, Tapi Kok Dapat Hak Asuh?
-
Makin Percaya Diri Tampil Tanpa Hijab, Video Jule Bareng Seorang Pria Viral di Media Sosial
-
47 Meters Down: Uncaged, Melawan Labirin Maya dan Hiu Buta, Malam Ini di Trans TV
-
No Way Up Sajikan Horor Survival yang Memacu Adrenalin antara Langit dan Laut, Malam Ini di Trans TV
-
Pernah Kena Isu Selingkuh dengan Zize, Salim Nauderer Direstui Faisal Haris Pacari Shakilla Astari
-
Flash Disk Berisi Konten Netflix Jadi Barbuk Kasus Pandji Pragiwaksono, Apakah Ini Pembajakan?
-
Tak Hanya Ogah jadi Babu, Ibrahim Risyad Merasa Nikah Bikin Masalahnya Bertambah
-
Ruhut Sitompul Sentil Pelapor Pandji Pragiwaksono: Gagal Total dan Bikin Malu
-
Sudah Jadi Istri Maxime Bouttier, Luna Maya Masih Simpan Postingan tentang Ariel NOAH