-
Syifa Hadju pernah menuliskan harapan “bersulang untuk selamanya” saat merayakan anniversary pertama dengan El Rumi.
-
El Rumi membalas dengan janji manis “Bismillah selamanya,” yang kini dianggap sebagai pertanda lamaran.
-
Unggahan lama Syifa kembali viral setelah El melamarnya secara romantis di Swiss.
Suara.com - Di balik kabar bahagia lamaran super romantis El Rumi dan Syifa Hadju di Swiss, tersimpan sebuah detail manis yang seolah menjadi pertanda.
Jauh sebelum El Rumi berlutut di hadapan Pegunungan Alpen untuk melamar kekasih hatinya, Syifa Hadju ternyata sudah melempar kode keras lewat unggahan di akun Instagram pribadinya.
Unggahan yang kini disorot kembali oleh warganet itu dibagikan Syifa saat merayakan hari jadi hubungan mereka yang pertama.
Momen tersebut menjadi bukti bahwa harapan Syifa untuk melangkah ke jenjang yang lebih serius akhirnya dijawab tuntas oleh sang kekasih.
Sebelum momen lamaran yang bikin heboh, pasangan ini lebih dulu merayakan anniversary pertama mereka dengan cara yang tak kalah mewah.
El Rumi mempersiapkan sebuah makan malam romantis di restoran mewah, lengkap dengan hadiah yang membuat Syifa Hadju meleleh.
Dalam unggahan yang dibagikannya, Syifa memamerkan buket bunga mawar merah berukuran besar dan sebuah kotak perhiasan dari brand ternama, Cartier, yang berisi kalung mewah.
Kebahagiaan jelas terpancar dari wajahnya, namun yang paling mencuri perhatian adalah tulisan yang menyertai foto-foto mesra mereka.
Syifa menuliskan harapan terdalamnya setelah satu tahun menjalin cinta dengan putra Maia Estianty tersebut. Kalimatnya singkat, namun sarat akan makna dan doa untuk masa depan.
Baca Juga: Sesuai Target! Syifa Hadju Kini Dilamar El Rumi, Dulu Punya Impian Nikah di Usia 25
"Satu tahun untuk cinta dan tawa, bersulang untuk selamanya," tulis Syifa Hadju dalam unggahan Instagram-nya.
Tulisan bersulang untuk selamanya ini seolah menjadi sebuah doa dan harapan besar yang ia gantungkan pada hubungannya dengan El.
Menariknya, unggahan itu tak dibiarkan begitu saja oleh El Rumi. Ia membalas di kolom komentar dengan kalimat yang tak kalah meyakinkan, seolah mengunci janji mereka berdua.
"Love you forever my bebe. Bismillah selamanya," balas El Rumi, mengamini harapan sang kekasih.
Interaksi manis ini ternyata bukan sekadar kata-kata. Tak lama setelah perayaan anniversary dan unggahan penuh harapan itu, El Rumi benar-benar mewujudkan kata selamanya.
Ia membawa Syifa terbang ke Lauterbrunnen, Swiss, sebuah lokasi magis yang menjadi saksi bisu lamaran mereka.
Berita Terkait
-
Sesuai Target! Syifa Hadju Kini Dilamar El Rumi, Dulu Punya Impian Nikah di Usia 25
-
4 Pesona Syifa Hadju Dilamar El Rumi di Tempat Impian, Cincinnya Bikin Salfok!
-
Dilamar El Rumi di Swiss, Intip Lagi Konsep Pernikahan Impian Syifa Hadju yang Sempat Tertunda
-
Reaksi Kakak Rizky Nazar Saat Tahu Syifa Hadju Dilamar El Rumi
-
Harga Cincin Tunangan Syifa Hadju dari El Rumi Hampir Rp1 M, Speknya Bukan Kaleng-kaleng!
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Potret Rumah Mewah dan Masjid Megah Ratu Dangdut Itje Trisnawati yang Terbengkalai
-
Dokter Detektif Tanggapi Keluhan Nikita Mirzani Soal BPOM Tak Datang ke Sidangnya
-
Richard Lee ke Hasan Nasbi: Enak Nggak Pak Jadi Komisaris BUMN?
-
Doktif Harap Jaksa Tuntut Nikita Mirzani Sewajarnya, Singgung Isu Pengkondisian dari Kubu Lawan
-
Ameena Kecanduan Permen Sampai Sering Tantrum, Atta Halilintar Turun Tangan Tegur Mertua!
-
Taqy Malik Sebut Pengadilan Minta Masjid Dikosongkan Buntut Sengketa: Saya Sampai Jual Alphard!
-
Sengaja Tak Ikut Salat Demi Tanda Tangan, Yai Mim Malah Disodori Surat Pengusiran oleh Ketua RT
-
Bantah Duduki Tanah Ilegal, Taqy Malik Bongkar Klausul Perjanjian: Pembangunan Masjid Diizinkan
-
Fakta di Balik Ashanty Disebut Rampas Aset eks Karyawan Dini Hari
-
Syifa Hadju dan El Rumi Sudah Fitting Sebelum Lamaran di Swiss, Hari Bahagia Telah Disiapkan?