- Gugatan cerai Raisa terdaftar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan
- Sidang perdana digelar 3 November mendatang
- Raisa pernah bersyukur berhasil lewati masa sulit pernikahan
Suara.com - Kabar keretakan rumah tangga Raisa dan Hamish Daud bukan isapan jempol.
Raisa secara resmi mendaftarkan gugatan cerai terhadap Hamish di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Rabu, 22 Oktober 2025.
Sidang perdana mereka dijadwalkan pada 3 November mendatang.
Di tengah kabar mengejutkan ini, jejak digital Raisa saat merayakan ulang tahun pernikahannya yang keenam kembali menjadi sorotan.
Dalam unggahan pada 3 September 2023, Raisa mengunggah foto pernikahan disertai pesan yang begitu manis.
Ia bersyukur telah telah melewati fase kritis dalam rumah tangganya.
"Enam tahun tawa, cinta, dan pertunjukan Zalina milik kita sendiri! Selamat untuk kita karena berhasil melewati lima tahun pertama yang 'paling sulit' (mereka benar!)," tulis Raisa dalam Bahasa Inggris kala itu.
Dalam tulisan yang sama, pelantun "Kali Kedua" tersebut juga seakan telah menemukan cara untuk menjaga keharmonisan rumah tangganya.
Raisa menyiratkan bahwa dirinya dan Hamish telah belajar banyak tentang kompromi, salah satunya untuk tak tidur dalam keadaan marah dengan satu sama lain.
Baca Juga: 5 Artis Jadi Bintang Iklan Aqua, Raisa hingga Hesti Purwadinata
"Dan menyadari bahwa tidur dalam keadaan marah itu tidak ada gunanya (karena siapa yang mau tidur di sofa?), kita belajar untuk menguasai seni cinta dan kompromi," lanjutnya.
Dengan tulus, Raisa pernah begitu berhadap untuk masa depan pernikahannya. Dia berdoa agar perjalanannya bersama sang suami terus dipenuhi dengan kebahagiaan dan petualangan baru.
"Untuk lebih banyak lagi petualangan, obrolan larut malam, dan menemukan keunikan baru tentang satu sama lain," tulisnya.
"Bismillah untuk kita, dan untuk masa depan yang dipenuhi dengan lebih banyak tawa, pembelajaran, dan, tentu saja, perjalanan! Selamat ulang tahun keenam (!!!!)!" tutup Raisa.
Kini, unggahan yang dulunya menjadi bukti keharmonisan itu terasa begitu kontras dengan kenyataan.
Pernikahan yang dia yakini telah melewati masa tersulit ternyata harus berakhir di meja hijau, menyisakan pertanyaan besar di benak publik mengenai apa yang sebenarnya terjadi.
Berita Terkait
-
Raisa Gagal Bertahan dengan Cowok Pisces, Cewek Gemini Cocoknya sama Zodiak Apa?
-
Gugat Cerai Hamish Daud, Raisa Diduga Curcol saat Konser Bawakan Lagu "Si Paling Mahir"
-
Makna Mendalam 'Usai di Sini', Viral Lagi karena Gugatan Cerai Raisa ke Hamish Daud
-
Beredar Pengakuan Orang Dalam Raisa, Hamish Daud Cuma Numpang Hidup dan Pernikahan Tak Direstui
-
Clara Shinta Minta Cerai Gegara Suami Kecanduan Drama China hingga Lupa Perhatikan Istri
Terpopuler
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Bukan Akira Nishino, 2 Calon Pelatih Timnas Indonesia dari Asia
- Diisukan Cerai, Hamish Daud Sempat Ungkap soal Sifat Raisa yang Tak Banyak Orang Tahu
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- 3 Rekomendasi Mobil Keluarga 9 Seater: Kabin Lega, Irit BBM, Harga Mulai Rp63 Juta
Pilihan
-
Makna Mendalam 'Usai di Sini', Viral Lagi karena Gugatan Cerai Raisa ke Hamish Daud
-
Emil Audero Akhirnya Buka Suara: Rasanya Menyakitkan!
-
KDM Sebut Dana Pemda Jabar di Giro, Menkeu Purbaya: Lebih Rugi, BPK Nanti Periksa!
-
Mees Hilgers 'Banting Pintu', Bos FC Twente: Selesai Sudah!
-
Wawancara Kerja Lancar? Kuasai 6 Jurus Ini, Dijamin Bikin Pewawancara Terpukau
Terkini
-
Natural Born Killers: Kontroversi, Kekerasan, dan Kritik Media, Malam Ini di Trans TV
-
Cabin Fever: Patient Zero: Pesta Bujang Di Pulan yang Berujung Petaka, Malam Ini di Trans TV
-
Serangan Balik Nikita Mirzani di Sidang, Sebut Jaksa Pakai Ilmu Dukun dan Sulap
-
GOLDLive Indonesia & Comika Hadirkan Adili Idola di The Kasablanka Hall, Fedi Nuril Diroasting!
-
Film Ozora Bakal Ungkap Bobrok Instansi-Instansi di Indonesia
-
Gugat Cerai Hamish Daud, Raisa Diduga Curcol saat Konser Bawakan Lagu "Si Paling Mahir"
-
Sinopsis Film Eddington, Perselisihan Joaquin Phoenix dan Pedro Pascal saat Covid-19 Melanda
-
Beredar Pengakuan Orang Dalam Raisa, Hamish Daud Cuma Numpang Hidup dan Pernikahan Tak Direstui
-
Epy Kusnandar dan Karina Ranau Ungkap Kronologi Saat Warungnya Didatangi Oknum
-
Komentar Benny Simanjuntak usai Jonathan Frizzy Divonis 8 Bulan Tak Terduga!