- Tasya Farasya bersikap cuek ketika pengacara meminta tanggapannya usai menjalani sidang cerai.
- Tasya malah acuh dan mengaku dirinya tengah sibuk foto shoot.
- Tasya Farasya diduga santai dan tak mau tahu-menahu soal proses persidangan.
Suara.com - Proses perceraian Tasya Farasya dengan Ahmad Assegaf terus bergulir. Di tengah panasnya persidangan, Tasya justru menunjukkan reaksi yang berhasil mencuri perhatian.
Momen ini terungkap setelah sidang lanjutan yang digelar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Rabu, 29 Oktober 2025.
Salah satu kuasa hukum Tasya, Fattah Riphat membagikan momen wawancara dengan awak media melalui Instagram Story.
Tak lupa, sang pengacara menandai akun Tasya Farasya, seolah meminta respons kliennya terkait jalannya sidang hari itu, yang beragendakan pembuktian dari pihak Ahmad Assegaf.
"Kesimpulannya apa bu? @tasyafarasya," tulis Fattah dalam unggahannya.
Namun, di luar dugaan, Tasya Farasya memberikan balasan yang terkesan acuh tak acuh.
Alih-alih peduli dengan kesaksian Ahmad Assegaf ataupun hasil persidangan, dia mengaku sedang sibuk dengan pekerjaannya.
"Auk ah, gua lagi photoshoot wkwkwkwk," balas Tasya Farasya sambil mengunggah ulang postingan pengacaranya.
Sikap cuek kembaran Tasyi Athasyia ini seolah menunjukkan dirinya tak mau terlalu peduli dengan keterangan yang dibagikan suaminya soal rumah tangga mereka.
Baca Juga: Saksi dari Pihak Suami Malah Perkuat Gugatan Cerai Tasya Farasya
Tasya Farasya diduga cukup santai dan tak mau tahu-menahu soal proses persidangan.
Di sisi lain, para kuasa hukum, Fattah Riphat bersama Sangun Ragahdo sebelumnya menyatakan bahwa kesaksian dari pihak Ahmad Assegaf justru menguntungkan pihak Tasya.
Menurut mereka, saksi yang dihadirkan kubu suami justru membenarkan dalil-dalil gugatan cerai yang diajukan Tasya, termasuk soal kebiasaan pulang malam.
"Apa yang kami sampaikan, masalah ya ada, ya kita kan sudah sampaikan sedikitlah ya terkait ee pulang malam dan lain-lain itu malah dibenarkan oleh Saksi yang dihadirkan," ujar Sangun Ragahdo usai sidang.
"Menurut keyakinan kami, apa yang disampaikan oleh atau dari pembuktian tergugat pada siang hari ini justru memperkuat dalil-dalil kami," ucapnya.
Sementara tim hukumnya serius berjuang di pengadilan, reaksi santai Tasya Farasya seolah menunjukkan bahwa dirinya sudah tak mau ambil pusing dan memilih fokus pada kariernya.
Berita Terkait
-
Saksi dari Pihak Suami Malah Perkuat Gugatan Cerai Tasya Farasya
-
Ada di TKP saat Turnamen, Tasya Farasya Unggah Detik-detik Atap Lapangan Padel Ambruk
-
Tasya Farasya Unggah Momen Mencekam, Atap Lapangan Padel Ambruk Saat Turnamen
-
Bukan Hinaan, Julukan Jenaka Patricia Gouw untuk Raisa dan Tasya Farasya Banjir Pujian
-
Mama Ala Unggah Postingan Menyentuh Usai Jadi Saksi di Sidang Cerai Tasya Farasya
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG 'Kebakaran' Imbas Kabar MSCI, Saham-saham Idola Pasar Mendadak ARB!
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Menjelang Kelahiran Cucu, Maia Estianty Ungkap Perubahan Gaya Hidup: Stop Makan Racun
-
Pak Ribut Guru Viral Ungkap Gaji Selama 23 Tahun Jadi Honorer, Nominalnya Miris Banget
-
Gisel Nyaris Jadi Korban Cinta Palsu, Ungkap Tanda Bahaya Love Scamming di Film Balas Budi
-
Penjualan Tiket Konser My Chemical Romance di Jakarta Ditunda, Promotor Minta Maaf
-
Perjalanan Cinta Benedict Bridgerton sebelum Bertemu Sophie Baek di Season 4
-
Bukan Lagi Jelita, Maia Estianty Punya Julukan Baru di Usia 50: Sekarang Aku Lolita
-
Isi Janji Nikah Ranty Maria dan Rayn Wijaya Viral, Nama Maxime Bouttier Terseret
-
Rutinitas Baru Prilly Usai Putuskan Open To Work, Jauh dari Dunia Keartisan
-
Apa Itu Best Casting? Kategori Baru di Oscar 2026 dan Daftar Nominasinya
-
Sinopsis Film Korea Sugar yang Dibintangi Choi Ji Woo, Tayang di Bioskop Indonesa