-
Video sopir angkot Dave Pratama viral setelah ia memberikan tumpangan gratis kepada anak-anak SD.
-
Aksinya yang tulus direkam dan dibagikan lewat akun Instagram pribadinya, @daves_pratama_bkc.
-
Warganet membanjiri unggahannya dengan pujian dan doa, menyebut Dave sebagai sosok inspiratif penuh kebaikan.
Suara.com - Di tengah derasnya arus konten digital yang sering kali dipenuhi sensasi, sebuah video sederhana berhasil mencuri perhatian dan menghangatkan hati jutaan warganet sehingga viral di platfrom media sosial.
Video tersebut datang dari seorang sopir angkutan kota (angkot) bernama Dave Pratama, yang merekam momen tulus saat ia memberikan tumpangan gratis kepada sejumlah anak Sekolah Dasar (SD) yang menjadi penumpangnya.
Video yang diunggah melalui akun Instagram pribadinya, @daves_pratama_bkc, memperlihatkan suasana di dalam angkot yang ia kemudikan.
Satu per satu, anak-anak berseragam merah-putih turun dari kendaraannya.
Saat seorang anak laki-laki mencoba menyodorkan uang ongkos, Dave dengan ramah menolaknya.
"Teu kedah, kanggo jajan weh (Tidak usah, pakai untuk jajan saja)," ujarnya dengan senyum tulus, menggunakan bahasa Sunda yang halus.
Momen ini berulang beberapa kali. Setiap anak yang hendak membayar ongkos, ia tolak dengan halus.
Raut wajah anak-anak yang awalnya sedikit bingung, perlahan berubah menjadi senyuman malu-malu saat mereka menyadari kebaikan sang sopir.
Aksi ini semakin menyentuh karena tulisan yang disematkan Dave dalam videonya.
Baca Juga: Setelah di Penjara, Dimas Kanjeng Kembali Berjaya? Fakta di Balik Padepokannya yang Kembali Ramai
"baru bisa ngasih tumpangan gratis buat anak sekolah SD." Kalimat ini menyiratkan sebuah niat baik yang mungkin sudah lama ia pendam dan akhirnya bisa terwujud.
Sosok di Balik Kemudi
Dave Pratama, pemilik akun tersebut, bukanlah sekadar sopir angkot biasa. Dalam bio Instagram-nya, ia dengan bangga menyebut dirinya sebagai seorang konten kreator dan supir angkot.
Ia secara aktif membagikan potongan-potongan kisah dari kesehariannya di jalanan, menjadikan profesinya sebagai sumber inspirasi.
Melalui kontennya, Dave berhasil mengubah stigma tentang profesi sopir angkot.
Ia menunjukkan bahwa di balik kemudi, ada individu dengan hati yang besar dan keinginan untuk berbagi.
Berita Terkait
-
Setelah di Penjara, Dimas Kanjeng Kembali Berjaya? Fakta di Balik Padepokannya yang Kembali Ramai
-
Merasa Difitnah, Mahasiswi Penerima KIP-K Thalita Sandra Lawan Balik dan Bawa Kasus ke Ranah Hukum
-
Viral! Daehoon Tinggalkan Kajian Usai Disinggung Soal Perceraian di Depan Anak, Netizen Geram
-
Motor Baru Mogok, Konten Kreator Lek Damis Buang Bensin Diduga Palsu dan Keluhkan Kualitas BBM
-
7 Sunscreen Viral TikTok yang Ampuh Lawan Flek Hitam, Sudah Buktiin?
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Rey Mbayang Pasang Badan Usai Filmnya dengan Dinda Hauw Disebut Sepi Penonton
-
Sikap Bijak Kenny Austin ke Amanda Manopo di Tengah Tuduhan 'Hamil Anak Haram'
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Pavane, Film Debut Moon Sang Min di Netflix
-
Permintaannya Ditolak, Ammar Zoni Tetap Dikembalikan ke Nusakambangan Usai Sidang Selesai
-
Tampil di Ultraverse Festival, Bernadya Gugup Nyanyikan Lagu Baru
-
Jennifer Coppen Kecewa Eks Mertua Bahas Kamari Panggil Justin Hubner 'Papa' di TikTok
-
Irfan Hakim Pegang Kartu AS Denada Soal Ressa, Ogah Bocorkan Demi Netralitas
-
Mimi Peri Tolak Oplas Biar Cantik, Takut Bohongi Tuhan
-
Mengenal 4 Karakter Baru Bridgerton Season 4, Kunci Konflik Cinta Benedict
-
Curhat Pilu Nurul Akmal Hanya Diangkat PPPK Paruh Waktu: Apakah Aku Tidak Pantas?