-
Helwa Bachmid mengungkapkan penderitaan selama menikah dengan Habib Bahar bin Smith, merasa diperlakukan tidak adil dan ditelantarkan, bahkan saat hamil.
-
Kondisi keuangan keluarga sangat memprihatinkan, di mana Helwa dan ibunya terpaksa makan nasi dengan teh manis dan sempat lima hari tidak makan karena kekurangan uang dan bahan makanan.
-
Meski sudah berusaha menghubungi Habib Bahar untuk meminta nafkah, Helwa tak mendapat respon dan bantuan, sementara Habib malah mengeluh tentang kondisinya sendiri.
Suara.com - Helwa Bachmid mengungkapkan penderitaannya sambil berderai air mata selama menikah dan mengandung anak Habib Bahar bin Smith.
Helwa Bachmid merasa Habib Bahar bin Smith hanya mempermainkan keluarga dan pernikahannya.
"Dia cuma mempermainkan keluarga aku, mempermainkan pernikahan kita," ujar Helwa Bachmid.
Menurut pengakuan ibu Helwa Bachmid, Habib Bahar tidak hanya menelantarkan anaknya tetapi juga telah menghancurkan hidup keluarga mereka.
Bahkan, ibu Helwa Bachmid mengatakan anak pernah hanya makan nasi disiram teh manis ketika ditelantarkan Habib Bahar dalam kondisi hamil.
"Dia hancurkan hidup kami. Kami sempat makan nasi pakai teh manis," ujar ibu Helwa Bachmid dengan suara bergetar dalam podcast YouTube dr Richard Lee, Senin 17 November 2025.
"Iya, makan nasi disiram pakai teh manis, karena gak ada apa-apa lagi," sambung Helwa sambil sesenggukan membenarkan ucapan ibunya.
Mirisnya, Helwa Bachmid mengaku sudah berusaha menghubungi Habib Bahar untuk meminta nafkah, tetapi pesannya tak pernah digubris.
"Saya mau minta duit, dia gak balas WhatsApp aku," ungkapnya pilu.
Baca Juga: Menteri PANRB: Birokrasi Indonesia Harus Terus Adaptasi Terhadap Tren, Menuju Indonesia Emas 2045
Sang ibu menambahkan, Helwa sampai mengirimkan bukti kondisi dapur mereka yang sudah kosong tanpa bahan makanan kepada Habib Bahar bin Smith.
Namun, bantuan yang diharapkan tak kunjung datang dari Habib Bahar bin Smith.
"Helwa kan foto kulkas sama tempat beras, itu bilang makanan di sini sudah habis dan kulkas gak ada bahan makanan. Terus ditunggu-tunggu, belum ada kiriman," jelas sang ibu.
Akibatnya, Helwa Bachmid mengaku dirinya sempat 5 hari tak makan karena tak ada bahan makanan dan uang untuk membeli makan dalam kondisi hamil.
"Kita 5 hari gak makan, dok," sahut Helwa Bachmid dengan air mata yang membanjiri wajahnya.
Saat sang ibu berusaha mengirimkan bukti penderitaan Helwa Bachmid tersebut, Habib Bahar justru mengeluh balik kalau dirinya juga belum makan selama 3 hari.
Berita Terkait
-
Helwa Bachmid Ingin Cerai dan Tuntut Nafkah Anak dari Habib Bahar, Memang Bisa Kalau Nikahnya Siri?
-
Takut dengan Kaki Tangan Habib Bahar, Helwa Bachmid Minta Perlindungan dr Richard Lee
-
Video Lama Viral, Pernyataan Setia Habib Bahar ke Istri Pertama Kontras dengan Pernikahan Barunya
-
Helwa Bachmid Akui Sempat Tiga Kali Menolak Habib Bahar Sebelum Menikah
-
Helwa Bachmid Merasa Ditelantarkan Habib Bahar, Ustaz Derry Ingatkan Tantangan Hidup Poligami
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Ammar Zoni Siap Buka-bukaan di Sidang Narkoba, Janji Ungkap Fakta Sebenarnya
-
Hadiri Sidang, Ammar Zoni Senyum Semringah Sambil Pegang Tasbih
-
Jejak Digital Jule Ngarep Jefri Nichol, Ditulis Beberapa Bulan Jelang Nikah dengan Na Daehoon
-
Bikin Gaduh Usai Sebut Pemilik Podcast Juara Selingkuh, Hotman Paris: Cuma Iseng Aja
-
Lagi Dipenjara, Nikita Mirzani Masih Bisa Ledek Richard Lee yang Kini Jadi Tersangka
-
Indra Priawan Justru Senang Nikita Willy Tak Kerja, Ibrahim Risyad Kena Sentil
-
Ahok Puji Keberanian Pandji Pragiwaksono di Mens Rea: Gila, Nekat Banget
-
Tunggu sampai Pagi, Dokter Detektif Kecewa Richard Lee Tak Ditahan
-
The Batman Part 2 Bertabur Bintang Marvel, Ada Sebastian Stan Hingga Scarlett Johansson
-
Dulu Bangga Tampil Seksi, Celine Evangelista Nangis Ingat Dosa yang Ditanggung