Suara.com - Kabar baik bagi Anda para penggemar serial fiksi ilmiah populer asal Jepang, Gundam.
Kabarnya, adaptasi film live-action Gundam produksi Legendary Pictures dikabarkan telah menemukan rumah distribusinya.
Deadline melaporkan bahwa Netflix telah mengamankan hak distribusi film live-action Gundam.
Film ini akan dibintangi Sydney Sweeney dan Noah Centineo dengan Jim Mickle sebagai penulis sekaligus sutradara.
Jim Mickle dikenal sebagai kreator serial Sweet Tooth yang juga diproduksi untuk Netflix.
Proyek ini kabarnya dikembangkan bersama Legendary Pictures dan pemilik waralaba Gundam, Bandai Namco Filmworks.
Meski demikian, baik Legendary Pictures maupun Netflix belum memberikan konfirmasi resmi terkait kabar tersebut.
Gundam akan menjadi film layar lebar live-action pertama dari waralaba anime ikonik tersebut.
Baca Juga: Sinopsis Vladimir, Kisah Profesor Terjebak Obsesi Terlarang dalam Series Terbatas Netflix
Waralaba ini bermula pada 1979 lewat Mobile Suit Gundam dan dikenal luas sebagai pelopor genre mecha.
Berlatar di Universal Century, Gundam mengisahkan masa depan ketika umat manusia telah menjajah ruang angkasa.
Konflik antara Bumi dan koloni luar angkasa diselesaikan melalui pertempuran mobile suit raksasa.
Waralaba ini merupakan salah satu properti fiksi ilmiah paling berpengaruh sepanjang masa.
Penjualan merchandise Gundam dilaporkan mencapai sekitar US$600 juta.
Sydney Sweeney yang sukses membintangi film The Housemaid dikabarkan akan memerankan Aina Sahalin dari Mobile Suit Gundam: The 08th MS Team.
Berita Terkait
-
Sinopsis Vladimir, Kisah Profesor Terjebak Obsesi Terlarang dalam Series Terbatas Netflix
-
Perjalanan Cinta Benedict Bridgerton sebelum Bertemu Sophie Baek di Season 4
-
Sinopsis The Fifth Wheel, Film Komedi Netflix yang Dibintangi Kim Kardashian
-
Sinopsis Finding Her Edge, Serial Remaja tentang Ambisi, Cinta, dan Dunia Seluncur Es
-
7 Drama Korea Tayang Februari 2026, Shin Hae Sun sampai Han Ji Min Comeback
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Nikita Mirzani Minta Denada Jangan Berkelit: Akuin Aja Itu Anak Lo, Gitu Aja Repot
-
Di Pesantren saat Longsor, Santri Ini Harus Terima Kenyataan Pilu Seluruh Keluarga Meninggal
-
Terungkap! Alasan Kim Hye Yoon Bintangi Drakor No Tail To Tell
-
Di Depan Istri, Sahrul Gunawan Sebut Intan Nuraini Mantan Terindah
-
Padahal Tak Mau Punya Anak, Meyden Kini Hamil 3 Bulan
-
Viral Ibu Pemilik Warung Menangis dan Sungkem ke Gus Miftah, Tuai Pro Kontra
-
Dituduh Ahmad Dhani Cari Muka, Maia Estianty Singgung tentang Manusia yang Sibuk Terlihat Baik
-
Kritik Loker di Komdigi, Konten Kreator Abil Sudarman Diterpa Serangan Siber
-
Hanya Hari Ini! Tiket Film Horor Alas Roban Diskon Buy 1 Get 1 Free di M.Tix
-
Betrand Peto Jelaskan Pilihannya Tinggal Bersama Ruben Onsu: Demi Keadilan untuk Ayah