Suara.com - Film prekuel John Rambo resmi memasuki tahap produksi dan menandai kembalinya ikon laga legendaris ke layar lebar.
John Rambo diproduksi oleh Lionsgate bersama sejumlah studio besar. Noah Centineo didapuk sebagai John Rambo muda.
Film ini akan mengisahkan asal usul karakter ikonik tersebut jauh sebelum peristiwa First Blood (1982).
Cerita berfokus pada masa-masa awal Rambo selama Perang Vietnam yang membentuknya menjadi sosok prajurit tangguh.
Sutradara Jalmari Helander, dipercaya mengarahkan film ini berdasarkan naskah karya Rory Haines dan Sohrab Noshirvani.
Produksi resmi dimulai di Thailand dengan dukungan Lionsgate, Millennium Media, Templeton Media, dan AGBO.
Lionsgate juga mengumumkan jajaran pemeran pendukung yang akan bergabung dalam proyek ini. Mereka adalah Yao, Jason Tobin, Quincy Isaiah, Jefferson White, dan Tayme Thapthimthong.
Helander membagikan pernyataan emosional saat produksi dimulai dan menegaskan kedekatannya dengan karakter Rambo.
“Ketika saya berusia sebelas tahun, saya menonton First Blood untuk pertama kalinya, dan itu mengubah hidup saya,” tulisnya melalui akun @johnrambofilm, Kamis (29/1/2026)
Baca Juga: Escape Plan 2 Malam Ini: Penjara Teknologi Canggih Tempat Tahanan Dipaksa Bertarung seperti Binatang
Ia juga mengatakan bahwa Rambo memiliki makna personal dalam perjalanan kariernya.
“Rambo bukan hanya sebuah film bagi saya, film itu tetap bersama saya selama masa pertumbuhan dan menjadi pengaruh penting mengapa saya ingin menjadi seorang pembuat film,” lanjtnya
Helander mengungkap arah cerita, di mana ia akan menggunakan pendekatan realistis yang akan diambil film ini.
“Ini adalah Rambo yang sederhana, mentah, dan nyata, sebuah kisah bertahan hidup tentang ketahanan, kegigihan, dan hilangnya kepolosan,” ungkap sutradara film Sisu itu.
Presiden Lionsgate Motion Picture Group, Erin Westerman, turut menyampaikan antusiasmenya terhadap proyek ini.
“Kami sangat gembira memulai produksi John Rambo, yang akan memungkinkan penonton baru dan penggemar lama untuk menjelajahi akar John Rambo," tambahnya.
Berita Terkait
-
Usai One Piece, Netflix Dilaporkan akan Garap Film Live Action Gundam
-
Netflix Kantongi Hak Distribusi Film Gundam, Bakal Dibintangi Sydney Sweeney dan Noah Centineo
-
Noah Centineo Diincar Main Film Gundam Live-Action Bareng Sydney Sweeney
-
Jajaran Pemain Sudah Lengkap, Syuting Film Street Fighter Kini Dimulai
-
Kisah Asal Usul Rambo Bakal Dibuat Film, Noah Centineo Jadi Bintang Utama
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Sinopsis Take Charge of My Heart, Kisah Cinta Unik Pria dengan Jantung Buatan dan Wanita Listrik
-
Beredar Isu Ressa Rizky Rosano Anak Denada Pernah Menikah dan Cerai, Nama Dini Kurnia Terseret
-
Rekaman CCTV Ungkap Kehadiran Reza Arap Saat Lula Lahfah Meninggal, Bawa Dokter ke Apartemen
-
Tayang di Indonesia, Sutradara Terharu Papa Zola The Movie Didukung Kreator Animasi Asia Tenggara
-
Teka-teki Kematian Lula Lahfah Terjawab, Polisi Resmi Hentikan Penyelidikan
-
Irfan Hakim Klarifikasi Usai Diserang Gegara Diduga Bela Denada yang Tak Akui Ressa Anak Kandung
-
Voyagers Malam Ini: Eksperimen Psikologis: Apa yang Terjadi Jika Manusia Bebas dari Kontrol?
-
Skylines Malam Ini: Aksi Tanpa Batas di Planet Alien, Kembali Hadirkan Intensitas Yayan Ruhian
-
Film Checkout Sekarang, Pay Later: Bukan Sekadar Urusan Pinjol, Tapi Misi Mata-Mata Penuh Komedi
-
Deretan Film dan Drama Yoo Seon Ho yang Akui Pacaran dengan Shin Eun Soo