Suara.com - Foto udara kawasan terdampak banjir bandang di Lubuk Minturun, Padang, Sumatera Barat, Kamis (27/11/2025). Banjir bandang yang menghantam kawasan Lubuk Minturun ini menelan korban jiwa dan merusak pemukiman.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padang mencatat, sebanyak lima orang tewas akibat banjir bandang di Sungai Lubuk Minturun itu, sementara sejumlah rumah dilaporkan hanyut dan sejumlah kendaraan juga rusak karena terseret arus banjir.
Dampak bencana yang meluas ke sejumlah titik di Padang juga menyebabkan sejumlah jalan dan beberapa jembatan rusak berat sehingga akses darat terganggu. Tim SAR, BPBD, dan unsur kepolisian masih melakukan evakuasi dan pencarian korban di lokasi-lokasi terdampak.
Pihak berwenang mengimbau warga di hilir dan daerah rawan banjir untuk tetap waspada dan mengikuti arahan evakuasi, sementara pemerintah kota bersama BPBD Sumbar dan instansi terkait mulai menyalurkan bantuan darurat serta menyiapkan akses alternatif untuk logistik ke wilayah terisolasi.
Sementara itu, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) dan otoritas setempat mengaitkan peristiwa ini dengan curah hujan tinggi yang melanda wilayah Sumatera Barat, sehingga potensi kejadian serupa masih harus diwaspadai dalam beberapa hari ke depan. [ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra/foc]
Tag
Berita Terkait
-
Data Genangan dan Banjir Pagi Ini: Ketinggian Air di Pasar Minggu Mencapai Hampir Satu Meter
-
Lion Parcel Kirim 10 Ton Logistik ke Wilayah Bencana Sumatra
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik
-
Kepekaan Perempuan Terhadap Bencana, Mengapa Kepedulian Dianggap Ancaman?
-
Kritik Keras Regulasi Karpet Merah Konsesi, Megawati: Itu Pemicu Bencana Ekologis di Sumatra
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Harga Emas Antam dan Galeri24 Kompak Naik di Atas Rp2,5 Juta per Gram
-
Jembatan Gantung Pulihkan Akses Warga Pascabanjir Bandang di Pidie Jaya
-
Status Dicabut, Masjid Agung Bandung Tak Lagi Masjid Raya
-
Aksi Buang Sampah Warnai Protes di Kantor Wali Kota Tangsel
-
Prabowo Serahkan Bonus Rp465,25 Miliar untuk Atlet SEA Games 2025 di Istana Negara
-
Hakim Tolak Eksepsi Delpedro Cs dalam Kasus Kerusuhan Agustus 2025
-
Sidang Ammar Zoni: Mengaki Ditawari Uang Rp10 Juta Jadi Pengawas Narkoba
-
Mewah, SPPG Nganjuk Hadirkan MBG dengan Menu Kuliner Nusantara
-
Pascabanjir di Halmahera Barat, Puluhan Rumah Rusak dan Ribuan Warga Terdampak
-
Sidang Lanjutan Gugatan Hukum Soal NCD