Suara.com - Tidak semua pewarna rambut memberikan hasil yang baik, bahkan pewarna rambut yang dikenal terbuat dari bahan-bahan alami sekalipun.
Inilah yang dialami oleh Chemese Armstrong yang memiliki alergi terhadap salah satu komponen umum dalam pewarna rambut yang disebut Paraphenylenediamine (PPD).
Lalu ia pun berpaling ke Henna, pewarna rambut alami yang dipercayanya menjadi pilihan aman. Bahkan, penggunaan pewarna rambut Henna ini direkomendasikan kepada Armstrong oleh dokter kulitnya.
Sayangnya, Henna justru bereaksi lebih buruk dibandingkan pewarna rambut yang mengandung PPD. Wajah dan matanya menjadi bengkak luar biasa, hingga ia tak bisa melihat. Sementara kulit kepalanya terbakar dan terasa gatal.
Ia pun mengunggah foto reaksi alergi yang menyakitkan itu di Instagram, dan menulis "Saya sakit parah, kulit kepala saya terasa terbakar dan gatal di seluruh wajah membuat saya benar-benar bengkak. Bagian yang paling menakutkan tentang semua ini adalah bahwa mata saya sangat bengkak. Sehingga saya tidak bisa melihat selama 2 hari".
Ia melanjutkan, "Dokter saya takut bahwa hal ini akan mempengaruhi pernapasan saya, tapi hal itu tidak terjadi. Pada hari ini mata saya sudah terbuka dan saya bisa melihat lagi, tapi wajah saya masih sangat bengkak (saya tidak suka melihat diri saya),"
Untungnya, Armstrong tidak mengalami sakit yang lebih parah. Ia merasa bahwa keadaannya akan segera membaik.
"Saya benci bahwa ini harus terjadi, tapi sekarang saya akan menjadi lebih fokus memastikan bahwa kesehatan saya adalah prioritas nomor satu," ungkap dia.
Kisah ini menunjukkan bahwa hal-hal yang nampaknya aman, tidak bisa dipastikan tanpa risiko, seperti yang diperingatkan Armstrong dalam sebuah video di YouTube, "Sangat penting Anda bisa lebih memperhatikan apa yang Anda masukkan pada tubuh Anda". (Cosmopolitan)
Tag
Berita Terkait
-
Sosok Felicia Elizabeth yang Laporkan Owner Bake n Grind ke Polisi
-
Cuaca Panas Bikin Kulit Gatal dan Ruam Merah? Itu Tanda Alergi, Ini Obat yang Tepat
-
Alergi Anak Hampir Merenggut Nyawa: Bakery Viral Ini Diduga Jual Roti Gluten Free Palsu!
-
Anak Bentol Setelah Makan Telur? Awas Alergi! Kenali Gejala dan Perbedaan Alergi Makanan
-
Alergi Makanan Anak: Kapan Harus Khawatir? Panduan Lengkap dari Dokter
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Perawatan Kulit Personal Berbasis Medis, Solusi Praktis di Tengah Rutinitas
-
Implan Gigi Jadi Solusi Modern Atasi Masalah Gigi Hilang, Ini Penjelasan Ahli
-
Apa Beda Super Flu dengan Flu Biasa? Penyakitnya Sudah Ada di Indonesia
-
5 Obat Sakit Lutut Terbaik untuk Usia di Atas 50 Tahun, Harga Mulai Rp 13 Ribu
-
Kalimantan Utara Mulai Vaksinasi Dengue Massal, Kenapa Anak Jadi Sasaran Utama?
-
Kesehatan Anak Dimulai Sejak Dini: Gizi, Anemia, dan Masalah Pencernaan Tak Boleh Diabaikan
-
Krisis Senyap Pascabencana: Ribuan Pasien Diabetes di Aceh dan Sumut Terancam Kehilangan Insulin
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026