Suara.com - Seorang ayah tiga anak asal Pakistan tidak dapat mendapatkan pekerjaan karena ukuran tangannya yang begitu besar, hingga membuat dia terpaksa mengemis di jalanan agar dapat memberi makan keluarganya.
Ashraf-ud-din (70), yang berasal dari Karachi menderita kondisi langka disebut macrodactyly atau bentuk gigantisme bawaan sejak lahir. Sebelumnya, Ashraf bekerja di sebuah restoran. Dia kemudian dipecat karena pelanggan menolak untuk menerima makanan darinya.
Banyak usaha yang dilakukan Ashraf agar mendapatkan pekerjaan lain, namun tak juga berhasil.
Kini, waktu dia habiskan di jalanan untuk mengemis selama sembilan jam sehari. Meski kerap disiksa orang asing dan mengejeknya sambil memberikan komentar buruk, keluarga Ashraf dan teman dekatnya tidak tahu dia mengemis karena terlalu malu untuk mengakuinya.
"Orang selalu mengejek saya. Mereka bilang saya dikutuk atau saya telah dihukum oleh Tuhan. Orang merasa jijik saat melihat saya. Ini sangat memalukan. Ukuran tangan saya telah menghentikan saya mendapatkan keterampilan atau bakat untuk mendapatkan uang. Dan orang tidak memberi saya pekerjaan karena kondisi ini jadi saya tidak punya pilihan selain mengemis. Ini bukan profesi saya karena pilihan, tapi karena tidak berdaya," curhat Ashraf.
"Saya telah melakukan segalanya untuk mencari pekerjaan. Saya bahkan mencoba bekerja di restoran beberapa tahun yang lalu tapi orang-orang menolak untuk menerima makanan dari saya jadi saya dipecat. Sejak saat itu belum ada yang merekrut saya. Saya telah ditawari bekerja sebagai buruh tapi tangan saya tidak mengizinkan saya melakukan pekerjaan seperti itu," sambungnya.
Ashraf mengaku tidak ingin melakukan operasi karena semua dokter telah menyarankan amputasi, yang telah ditolaknya. Sebaliknya, dia yakin Tuhan akan baik padanya suatu hari nanti.
"Saya berdoa suatu hari nanti saya akan baik-baik saja. Saya ingin membuka toko yang bisa saya jalani bersama istri dan anak-anak saya tapi rasanya hanya sekadar mimpi. Anak-anak saya menderita karena kondisi saya dan saya ingin mereka memiliki lebih baik daripada yang bisa saya tawarkan kepada mereka," ungkapnya.
Ashraf terlahir dengan ukuran tangan lebih besar dari manusia biasanya dan seiring bertambahnya usia, kondisi tersebut semakin memburuk.
Selama ini dia telah berusaha keras untuk mencari pekerjaan tapi tidak ada yang bersedia mempekerjakannya. Ashraf menikahi seorang perempuan yang namanya tidak diketahui lima tahun lalu dan kini memiliki tiga anak masing-masing berusia lima, tiga dan 18 bulan. Ashraf tidak pernah ingin anak-anaknya tahu bagaimana dia menghasilkan uang.
"Saya mengemis agar saya bisa menyekolahkan anak-anak saya. Saya ingin mereka pergi ke sekolah dan mengejar karir pilihan mereka. Tapi saya ingin berhenti mengemis sebelum anak-anak saya tumbuh dewasa sehingga mereka tidak pernah tahu. Saya harap seseorang dapat memberi saya istirahat sebelum anak-anak saya mengetahui bahwa ayah mereka harus mengemis," ujar dia.
Dr Jaswan Shakya, direktur medis Rumah Sakit Memorial Sushma Koirala, di Nepal, telah menangani banyak kasus kelainan gigantisme. Dia mengatakan, tangan Ashraf hanya bisa dioperasikan jika tulangnya tidak bertambah besar akibat kondisi tersebut.
"Ini bukan situasi yang mengancam jiwa tapi ini menyebabkan banyak masalah dalam kehidupan sehari-hari," jelasnya.
Macrodactyly merupakan sebuah kondisi gigantisme langka. Macrodactyly biasanya memengaruhi bagian tangan atau kaki. Sebagian besar hanya mempengaruhi satu tangan atau kaki, dan terkadang hanya mempengaruhi satu jari tangan atau jari kaki.
Ini adalah kondisi bawaan yang disebabkan oleh pertumbuhan tulang dan jaringan lunak secara berlebihan. Pembedahan biasanya diperlukan untuk memperbaiki jaringan yang terkena dampak macrodactyly.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Hati-hati saat Banjir! Jangan Biarkan 6 Penyakit Ini Menyerang Keluarga Anda
-
Pankreas, Organ yang Jarang Disapa Tapi Selalu Bekerja Diam-Diam
-
Perawatan Kulit Personal Berbasis Medis, Solusi Praktis di Tengah Rutinitas
-
Implan Gigi Jadi Solusi Modern Atasi Masalah Gigi Hilang, Ini Penjelasan Ahli
-
Apa Beda Super Flu dengan Flu Biasa? Penyakitnya Sudah Ada di Indonesia
-
5 Obat Sakit Lutut Terbaik untuk Usia di Atas 50 Tahun, Harga Mulai Rp 13 Ribu
-
Kalimantan Utara Mulai Vaksinasi Dengue Massal, Kenapa Anak Jadi Sasaran Utama?
-
Kesehatan Anak Dimulai Sejak Dini: Gizi, Anemia, dan Masalah Pencernaan Tak Boleh Diabaikan
-
Krisis Senyap Pascabencana: Ribuan Pasien Diabetes di Aceh dan Sumut Terancam Kehilangan Insulin
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?