Suara.com - Seorang pasien kanker yang divonis dokter hanya memiliki waktu enam sampai 18 bulan untuk hidup, kini sudah kauh lebih baik dan pulih luar biasa, dengan menggunakan minyak ganja sebagai salah satu pengobatannya.
Perempuan bernama Lynn Cameron dari Blantyre, Skotlandia, didiagnosis menderita tumor otak yang tidak dapat disembuhkan pada bulan Desember 2013.
Dia sudah menjalani beberapa sesi kemoterapi dan radioterapi, serta pemindaian, namun tidak menunjukkan adanya perubahan. Hingga pada akhirnya dia memilih untuk mencoba minyak ganja dengan harapan bisa menyelamatkan hidupnya.
Empat tahun kemudian, perempuan berusia 48 tahun ini mengatakan bahwa minyak ganja yang membantunya bertahan. Sekarang, dia adalah bagian dari kelompok kampanye baru, Medical Cannabis Reform Scotland, yang mendorong untuk reformasi undang-undang yang melarang seputar penggunaan ganja untuk pengobatan.
Setelah diberitahu memiliki kanker otak terminal stadium 4, Cameron pernah mencoba semua pengobatan tradisional, sebelum seorang teman menyarankan untuk menggunakan ganja.
Awalnya dia terlalu takut untuk mencobanya karena yang seperti kita ketahui, ganja adalah barang ilegal. Tapi pada akhirnya memutuskan untuk mencobanya.
"Saya meneliti lebih dalam tentang 'pembunuh kanker' alami dan memutuskan untuk mengikuti diet alkalin dan tidak makan makanan olahan sama sekali. Saya juga memangkas gula sepenuhnya," katanya kepada Daily Record.
"Saya mulai mengonsumsi minyak ganja di bawah lidah saya. Cara itu bisa membuatnya langsung menuju aliran darah. Setiap scan yang saya terima setelah itu menunjukkan perbaikan. Saya diberitahu bahwa kemoterapi dan radioterapi tidak ada bedanya, jadi saya tahu pasti ganja yang melakukannya. Pada MRI keenam, kankernya telah hilang," sambungnya.
Cameron terus menggunakan minyak ganja, meski dokter sempat menentamg hal tersebut, sampai dia tahu bahwa penyakitnnya benar-benar hilang dan semuanya jelas.
Baca Juga: Pasang Gigi Palsu di Tukang Gigi, Bisa Kena Migrain Sampai Kanker
"Mereka menolaknya. Mereka tidak diajari tentang ganja di sekolah kedokteran, lebih karena alasan politis daripada medis yang saya percaya. Mereka mengatakan kepada saya, 'makan apapun yang Anda suka, minum semua vitamin yang Anda inginkan, itu tidak akan berhasil'," ungkapnya.
Namun, kata dia, seakan mematahkan orang-orang yang mengatakan bahwa kanker ini tidak dapat disembuhkan, setelah scan, kankernya malah dinyatakan hilang.
"The British Medical Journal belum menyelidiki dengan benar tentang ganja. Terserah saya perawatan apa yang saya ambil, dan saya senang saya menelitinya," ujar dia.
Salah satu dari sejumlah pasien yang memberikan laporan anekdot bahwa ganja telah memperbaiki atau menyembuhkan keluhan medis mereka, para ahli terus memperingatkan bahwa tidak ada bukti pasti dampaknya pada kanker pada manusia.
"Kami tahu bahwa cannabinoids dapat memiliki berbagai efek berbeda pada sel kanker yang tumbuh di laboratorium dan tumor hewani," kata Dr. Kat Arney dari Cancer Research UK kepada Daily Mail.
"Tapi saat ini tidak ada bukti bagus dari uji klinis untuk membuktikan bahwa mereka dapat mengobati kanker dengan aman dan efektif," ujar Arney. (Independent)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
5 Obat Sakit Lutut Terbaik untuk Usia di Atas 50 Tahun, Harga Mulai Rp 13 Ribu
-
Kalimantan Utara Mulai Vaksinasi Dengue Massal, Kenapa Anak Jadi Sasaran Utama?
-
Kesehatan Anak Dimulai Sejak Dini: Gizi, Anemia, dan Masalah Pencernaan Tak Boleh Diabaikan
-
Krisis Senyap Pascabencana: Ribuan Pasien Diabetes di Aceh dan Sumut Terancam Kehilangan Insulin
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial