Suara.com - Gapai Manfaat Olahraga dengan Naik Tangga Hingga Beres-beres Rumah.
Menurut penelitian yang dilakukan oleh enam profesor di Universitas Sydney dan diterbitkan dalam British Journal of Sports Medicine dikatakan, beberapa tugas sehari-hari sebenarnya telah masuk dalam klasifikasi sebagai aktivitas fisik intensitas tinggi atau HIIPA.
Mengutip Newscom.au, HIIPA sendiri dianggap sebagai aktivitas yang singkat dan tajam yang menghabiskan energi setidaknya enam kali lebih banyak dari istirahat, kegiatan ini biasanya banyak dilakukan di kelas-kelas kebugaran.
Tapi ternyata, kegiatan tanpa struktur seperti berjalan, naik tangga hingga beres-beres rumah memiliki manfaat yang sama seperti berolahraga.
" HIIPA bisa bervariasi dari beberapa detik, seperti menaiki beberapa anak tangga mulai dari tiga hingga empat kali sehari, hingga beberapa menit atau bahkan beberapa jam seperti melakukan pekerjaan rumah tangga atau belanja," kata Professor Emmanuel Stamatakis.
Professor Emmanuel Stamatakis juga mengatakan bagaimana kegiatan sehari-hari yang lebih berat dapat membantu orang-orang yang kurang olahraga agar kesehatan mereka membaik serta membantu orang-orang dengan obesitas.
"Kegiatan yang teratur yang membuat Anda terengah-engah, bahkan untuk beberapa detik, memiliki manfaat besar untuk kesehatan," katanya kepada Perth Now.
Para peneliti juga mengatakan orang bisa mendapatkan manfaat kesehatan yang signifikan dari melakukan tiga hingga lima tugas harian yang berat dengan total hanya lima hingga 10 menit sehari, dan dapat dilakukan dalam seminggu.
"Enaknya HIIPA dan ide melakukan kegiatan yang biasa dilakukan sehari-hari adalah bahwa hal itu jauh lebih realistis dan dapat dicapai. Keuntungan praktis lainnya adalah nihil biaya, tidak perlu peralatan dan tidak ada kekhawatiran tentang kurangnya keterampilan atau kebugaran," tambah peneliti.
Baca Juga: Mirip Motor Batman, Warganet Malah Soroti Masalah Kesulitan Belok
Sebelumnya dikatakan oleh studi Harvard Health Publishing, berjalan dengan kecepatan 5,6 km per jam atau sekitar 17 menit dapat membantu membakar 178 kalori, sementara 30 menit berkebun dapat membantu mengurangi 200 kalori.
Memotong rumput dan menanam pohon selama 30 menit akan membantu mengurangi 200 kalori, sementara bermain dengan anak-anak dapat mengurangi 178 kalori.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
Terkini
-
Terobosan Baru Lawan Kebutaan Akibat Diabetes: Tele-Oftalmologi dan AI Jadi Kunci Skrining
-
5 Buah Tinggi Alkali yang Aman Dikonsumsi Penderita GERD, Bisa Mengatasi Heartburn
-
Borobudur Marathon Jadi Agenda Lari Akhir 2025
-
Waspada Konsumsi Minuman Soda Diet, Temuan Terbaru Sebut Risiko Penyakit Hati Naik hingga 60%
-
Inovasi Kedokteran Gigi yang Siap Ubah Layanan Kesehatan Mulut Indonesia
-
Waspada "Diabesity", Mengapa Indonesia Jadi Sarang Penyakit Kombinasi Diabetes dan Obesitas?
-
Gaya Hidup Modern Picu Kelelahan, Inovasi Wellness Mulai Dilirik Masyarakat Urban
-
Rahasia Anak Tumbuh Percaya Diri dan Kreatif, Jessica Iskandar Beberkan Kuncinya
-
BRIN Uji Rokok Elektrik: Kadar Zat Berbahaya Lebih Rendah, Tapi Perlu Pengawasan
-
Sering Luput Dari Perhatian Padahal Berbahaya, Ketahui Cara Deteksi dan Pencegahan Aritmia