Suara.com - Shakira Aurum baru-baru ini mendapatkan hadiah dari BLACKPINK. Hal itu membuat sang ibu, Denada terharu dan mengucapkan terima kasih kepada girl group beranggotakan Lisa, Rose, Jennie, dan Jisoo tersebut.
Denada pun mengungkapkan kebahagiannya melalui unggahan di akun Instagram-nya, Sabtu (23/3/2019),
Foto yang diunggah Denada menunjukkan Shakira duduk di ranjang rumah sakit dengan kotak berisi berbagai pernak-pernik BLACKPINK.
Salah satu hadiah dari BLACKPINK itu bahkan dibubuhi oleh tanda tangan dari keempat members. Meski wajahnya ditutup sticker, Shakira tampaknya sangat bahagia menerima kado itu, terlihat dari betapa bahagia pula sang ibu.
"Words can not describe how much this special package meant to Shakira!! How it has made her day!! How happy she was! This past year has been quite a tough one for her, and seeing her smile that way was the world to me Thank you @blackpinkofficial for the kindness, from the very bottom of my heart. And thank you @ygofficialshop.id for the love. God Bless you, and protect you, and give you happiness, wherever you are. Lots of love from both of us #babyblink #blink #blackpink #latepost (Foto ini diambil beberapa waktu lalu)," tulis Denada.
(Kata-kata tak bisa menggambarkan betapa berarti dan spesialnya paket ini untuk Shakira! Hadiah itu membuat harinya sangat bahagia! Setahun belakangan cukup berat untuknya, dan melihat dia tersenyum seperti itu sungguh berharga bagiku terima kasih @blackpinkofficial untuk kebaikannya, dari hatiku yang terdalam. Dan terima kasih @ygofficialshop.id untuk cintanya. Tuhan memberkatimu, dan melindungimu, dan memberimu kebahagiaan, di mana pun kamu berada. Penuh cinta dari kami berdua, -red).
Diketahui, Shakira telah dirawat di Singapura sejak pertengahan tahun lalu karena kanker darah atau leukemia.
HiMedik.com melansir Cancer Treatment Centers of America, leukimia merupakan kanker darah yang berasal dari darah dan sumsum tulang. Leukemia biasanya terjadi saat tubuh menciptakan terlalu banyak sel darah putih, sehingga menganggu kemampuan sumsum tulang untuk membuat sel darah merah dan trombosit.
Sementara itu, menurut leukaemiacare.org.uk, leukemia kerap kali sulit dikenali. Hal itu karena tanda dan gejala umumnya mirip dengan penyakit lainnya.
Baca Juga: Putri Denada, Shakira Aurum Seminggu Jalani Opname
Berikut enam gejala yang umumnya dialami oleh para pasien leukemia:
1. Kelelahan
2. Memar atau berdarah
3. Nyeri tulang atau sendit
4. Demam dan berkeringat ketika malam hari
5. Gangguan tidur
6. Sesak napas
Tag
Berita Terkait
-
Garam Ini Jadi Rahasia Tanaman Bisa Pot Segar Kembali, Kok Bisa?
-
Sempat Sakit Tifoid, Begini Kondisi Nana Mirdad Kini
-
Dewi Perssik Nyanyikan Lagu Jessie J, Sang Ayah Berjoget di Ranjang RS
-
Berkat Petugas KA, Ibu Ini Bisa Kunjungi Anaknya di RS Setiap Hari
-
Mabuk Berat, Bola Mata Pria Ini Lepas dan Menggelinding
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Tak Perlu ke Luar Negeri, Indonesia Punya Layanan Bedah Robotik Bertaraf Internasional
-
Hari Gizi Nasional: Mengingat Kembali Fondasi Kecil untuk Masa Depan Anak
-
Cara Kerja Gas Tawa (Nitrous Oxide) yang Ada Pada Whip Pink
-
Ibu Tenang, ASI Lancar: Kunci Menyusui Nyaman Sejak Hari Pertama
-
Kisah Desa Cibatok 1 Turunkan Stunting hingga 2,46%, Ibu Kurang Energi Bisa Lahirkan Bayi Normal
-
Waspada Penurunan Kognitif! Kenali Neumentix, 'Nootropik Alami' yang Dukung Memori Anda
-
Lompatan Layanan Kanker, Radioterapi Presisi Terbaru Hadir di Asia Tenggara
-
Fokus Turunkan Stunting, PERSAGI Dorong Edukasi Anak Sekolah tentang Pola Makan Bergizi
-
Bukan Mistis, Ini Rahasia di Balik Kejang Epilepsi: Gangguan Listrik Otak yang Sering Terabaikan
-
Ramadan dan Tubuh yang Beradaptasi: Mengapa Keluhan Kesehatan Selalu Datang di Awal Puasa?